#semangat menulis
Explore tagged Tumblr posts
Text
------------------
β
ππ» Mau dapat πππππππ-πππππππ πππππππ πππππππ? Follow @ππ§ππ€ππππ€ yah.
β
π§π» Jadi pribadi yang lebih baik setiap harinya.
β
ππππ ππππ ππ ππππ,
α©αIO α©. αIO
#quotes#positivity#positive quotes#positive#self love#penulismuda#motivasionline#Desember 2024#Desember#Hello December#new month#new year#bulan baru#semangat baru#terus berjuang#pasti bisa#gaspol#gas terus#semangat hidup#everything is fine#every moment counts#jangan buang buang waktu#do not waste time#baik baik saja#anak muda#kaum rebahan#penulis baru#penulis pemula#semangat#semangat menulis
2 notes
Β·
View notes
Text
BUTUH SESEORANG
Aku butuh seseorang yang bisa aku ajak berbicara tentang Maha Baik-Nya. Seseorang yang juga melihat setiap kejadian dengan menggali pesan apa yang hendak Ia berikan. Menyebutkan segala baik-Nya dalam setiap ketetapan yang Allah berikan kepada hamba-Nya. Seseorang yang juga mempercayai kehidupan bukan hanya sebatas tentang dirinya tapi juga mengalirkan kebaikan yang Allah ajarkan.
Aku butuh seseorang yang bisa aku ajak berbicara tentang indahnya melabuhkan cinta dan harap pada-Nya. Yang membuat manusia semakin terpacu untuk selalu membawa keikhlasan dalam kerja dan kebaikan. Yang tidak mudah menyerah dan kecewa apabila manusia lain memandang rendah dan mengabaikan kebaikannya. Sebab Ia menyakini, bahwa setiap niat baik dan kebaikan yang sudah dilakukan tidak pernah sia-sia.
Aku butuh seseorang yang bisa aku ajak berbicara tentang upaya-upaya dalam meraih cinta-Nya. Berbicara tentang apa-apa saja yang bisa kita lakukan untuk bisa hidup dalam keridhoan-Nya. Sama-sama memaksimalkan peran yang mungkin berbeda tapi tetap sama muaranya. Langkah-langkah yang akhirnya akan membuat kita semakin cinta dan dekat dengan-Nya.
Aku butuh seseorang yang demikian, yang melihat cintaku pada-Nya tidak dianggap remeh dan lawakan. Yang upayaku dalam meraih cinta-Nya bukan dianggap sok suci lagi dihinakan. Yang pembicaraanku tentang Rabb-ku ditimpali dengan antusias bukan malah dialihkan.
Ya Rabb, aku butuh seseorang yang demikian. Seseorang yang tidak sungkan aku ajak berbicara tentang segala-Mu....
111 notes
Β·
View notes
Text
Pesanku, jadilah laki-laki baik, jadilah perempuan baik. sekalipun sedang dalam kondisi tersulitmu. Sebab kadang banyak hal yg kita sesali untuk kemudian kita tangisi karena ada sedikit nya kekeliruan yg sudah kita lakukan mungkin tanpa sadar atau bahkan dengan sadar.
Kekeliruan kita, kesalahan maupun keegoisan kita yang sangat manusiawi. Bentuk itu semua hadir karena barangkali kita sedang berada dalam masa yang tidak menyenangkan, menguras energi, menekan kapasitas diri kita lebih dari yang kita punya, atau bahkan sedang di tuntut untuk tetap berjalan dengan semestinya padahal diri kita sedang tidak dalam kondisi baik. Banyak sekali sebab mengapa kita jadi melakukan hal seperti itu, maka saling memahami dan mengerti adalah solusi terbaik dalam terus menyayangi sesama.
Untuk itu, kalau ada yang lakukan suatu kesalahan jangan kita hakimi orangnya, tapi kita fahami keadaan nya mengapa ia bisa sampai melakukan itu.
Sesederhana "kayaknya klo kita lakuin hal ini dia bakal sakit hati", "aku ga boleh bersikap kaya gitu nanti dia terluka", "oh kalau aku mau di hargai aku juga harus bisa menghargai"
sederhana bukan? Tapi, ternyata kita masih harus belajar untuk bisa seperti itu. Masih banyak yang belum bisa, jadi semoga; hari demi hari yang sudah kita lewati menjadikan pribadi kita mau untuk terus belajar.
Maka yang terpenting dari semuanya adalah tetaplah menjadi baik sebagaimana kita telah dilahirkan dengan selamat dan dalam keadaan penuh kebaikan dari Sang Pencipta melalui rahim sang Ibunda.
Senin, 11 Mar 2024
#catatan harian#hangat pagi#ingatan#self reminder#belajar terus#tulisan#menulis#pengingat diri#perempuan yang gemar mencatat#semangat ya
29 notes
Β·
View notes
Text
Kehilangan benda mati berupa mobil, motor dan rusaknya HP yang sering dipakai lalu hilang dan tidak bisa dipakai; perasaan diawal ketika mengetahui, pasti terkejut, sedih dan merasa tidak terima.
Segala upaya tenaga dan cara sudah dilakukan agar benda mati itu kembali, bahkan sampai membutuhkan bantuan polisi dan mengeluarkan uang yang cukup banyak juga sudah diusahakan, tapi pada akhirnya memang tidak bisa..
Sedih? Iya, berat rasanya
Berapa lama? Cukup lama, sampai masih berusaha mencari plat-mobil dan motor yang hilang itu pada setiap kendaraan yang melaju dan berharap benda mati ada di sekitar. Proses yang lama dilakukan hingga akhirnya lelah.
tak terasa waktu pun terus berjalan dan berlalu... di sela-sela kesibukan, aku termenung dan beberapa pertanyaan terlintas di pikiran,
"apa hikmah dibalik kejadian ini?" apakah aku kurang bersyukur? apakah aku takabbur? apakah ada perkataan dan perbuatanku yang menyakiti seseorang? apakah terlalu sibuk pada dunia fana ini? ..
Banyak pertanyaan yang menyelimuti kepala.. hingga pada akhirnya aku menemukan jawabannya..
"Ridho Allah terletak di pahitnya kenyataan; dalam pahitnya kenyataan, pasti ada Ridho Allah" β (ustadz Syatori A.R)
Dan akupun tersadar bahwa takdir Allah itu selalu indah bila kita melihat dari sudut pandang lainnya.
Walaupun, terlihat sulit dan ngerasa nggak bisa , sedih, berat, dan kecewa, its okey.. kamu dipilih oleh Allah adalah bentuk kehormatan, Allah mengetahui kalau kamu mampu, bisa dan kuat menghadapi ujian ini,
"Allah tidak membebani seseorang melainkan sesuai dengan kesanggupannya." (Q.S Al Baqarah : 286)
Kita hanya perlu bersabar, menjalankan dengan hati yang lapang dan menerima dengan ikhlas, tetap berhusnudzon kepada Allah, Insya Allaah, akan ada hal baik dibalik setiap ujian.
Ikhlas adalah tangga menuju kelas khusus kehidupan, β (ustadz Syatori A.R)
Setiap ujian yang menimpa kita pasti ada ridho Allah dan keagungan serta kebaikan Allah SWT. Apapun masalahnya; kembalikan ke Allah SWT.
Semua yang kita punya itu hanya titipan dari Allah, bagaimana kita merawat dan menjaga nya, suatu saat nanti pasti akan diambil dan dengan segala cara -Nya.
Barakallahu fiik
#selfreminder#islamic#quotes#quoteoftheday#quote of the life#perjalanan#catatan#keikhlasan#tulisan#hikmah#semangat#menulis
7 notes
Β·
View notes
Text
MENULIS
Jika kau ingin memahami dunia maka membacalah, namun jika kau ingin memahami dirimu maka menulislah. karena jika mulut tak pandai mengutarakan, maka dengan menulis kamu bisa memahami semua yang sedang di alami, apa yang mau kamu kerjakan, dan menulis kembali ingatan di masa lalu, bahkan kamu bisa menulis kan semua imajinasi-imajinasi liar yang terkadang tak ingin orang lain dengan mudah memahaminya, lalu lahirlah sebait demi bait syair yang lahir dari seganap rasa yang pernah di alami, baik sedih, senang, kagum, ataupun segala bentuk hasrat lainnya. Sebagai contoh mungkin tak pernah mungkin bisa mengungkapkan perasaan ke pujaan hati, tetapi dengan menulis aku bisa menjadi gagah berani menuliskan segenap rasa yang aku ungkapkan pada setiap bait tulisan.
24 notes
Β·
View notes
Text
Apakah Selamanya Aku Mencintaimu Lewat Tulisan?
Perihal menuliskan namamu dalam tulisan
Apakah selamanya akan begitu?
Begitu takutnya aku untuk menyampaikan
Dan takutnya aku akan penolakan
Hanya ada kata kata indah yang kusampaikan di tulisan
Kata kata untuk memujimu
Untuk menyampaikan rasa kagumku
Dan untuk mengisyaratkan bahwa aku mencintaimu
Bibirku sempat berucap
Mungkin ini cara yang terbaik
Untuk menyampaikan cinta kepadamu
Tanpa takut akan adanya penolakan atau hal buruk lainnya
Namun hati kecil ini mengingkari
Sebegitu pengecutkah diriku?
Sebegitu lemahkah dirimu?
Sehingga tak mampu menyampaikannya
Akankah diriku berani menyampaikannya?
Bersambung
Cianjur, 05 Februari 2024
#indonesia#pemudahijrah#semangat#islam#motivasi#sajak#pemuda#puisi#cinta#senja#nikah#romansa#romance#cintakarenaallah#puisiromantis#masamuda#menulis#tulisan#sastra#nasihat#pemudi#menikah#halal#jawabarat#pesona#kata#berpuisi#puisicinta#puisisastra#sajak puisi
18 notes
Β·
View notes
Text
Mulai sejak kapan kau menganggapku semulia dan sesempurna itu?
Hingga saat kekuranganku tampak, engkau enggan menerimanya.
Akupun butuh ruang maklummu itu, bisakah kau memberiku?
7 notes
Β·
View notes
Text
Bekerja

Saat masih anak-anak dan remaja, kita seringkali melontarkan pernyataan "mau cepat besar, mau cepat bisa kerja dan punya uang sendiri jadi bisa beli apapun yang diinginkan". Pernyataan itu terlontar dari kita yang masih polos dan belum tersentuh dengan kenyataan tentang kehidupan. Setelah benar-benar memasuki usia yang cukup untuk bekerja dan tersentuh kehidupan yang sesungguhnya, kita baru menyadari bahwa menjadi besar/dewasa itu bukanlah sesuatu yang selalu menyenangkan, termasuk dalam hal bekerja.
Nyatanya, tidak semua orang bisa mendapatkan pekerjaan dengan mudah dan sesuai ketika sudah dewasa. Dan lagi, tidak semua orang yang sudah bekerja bisa membeli apapun yang diinginkan tanpa banyak berpikir.
Namun seperti sudah menjadi pola kehidupan, ketika sudah dewasa akan ada banyak sekali tanggung jawab yang harus dijalani termasuk bekerja. Sayangnya, kebanyakan orang menganggap bekerja adalah kegiatan yang melelahkan karena harus dilakukan secara terus menerus untuk mempertahankannya. Meski begitu, banyak orang yang memilih untuk tetap bekerja karena sadar bahwa tanpa bekerja akan sulit sekali menjalani kehidupan dan memenuhi kebutuhan.
Tapi, apakah yang didapatkan dari bekerja hanya berupa uang dan rasa lelah? Tentunya tidak. Sebagai anak-anak dan remaja, mungkin yang kita pahami saat itu hanya "akan dapat uang kalau sudah bekerja". Kenyataannya, ketika kita bekerja ada banyak hal lain yang bisa kita dapatkan. Selain ilmu dan pengalaman baru yang hanya bisa didapatkan ketika sudah bekerja, kita akan mendapatkan teman dan kolega secara profesional serta wawasan yang semakin luas.
Kalau memang tujuan kita bekerja hanya untuk mendapatkan uang, tidak apa-apa. Itu tidak salah, tidak juga dilarang. Namun, baiknya kita juga memperhatikan "benefit" lainnya ketika bekerja karena mungkin saja berguna untuk diri sendiri dan orang lain di kemudian hari.
Karena besok akhir pekan, jangan lupa manjakan diri sendiri sesekali, ya! Biar angan-angan ketika anak-anak atau remaja-nya bisa terkabul hihihi.. Kalau yang tetap bekerja di akhir pekan, jangan lupa makan enak supaya tetap semangat!
#descaperoom#menulis#tulisan#bahasa indonesia#cerita#bekerja#dewasa#kerja#lelah#kenyataan#hidup#uang#semangat
10 notes
Β·
View notes
Text
Setiap mendekat kembali ke Allah βpadahal baru merangkak lagi β rasanya asa dan semangat juga ikut kembali. Kembali dipahamkan kalau selama ini, aku terlalu larut memikirkan bagaimana bisa damai di dunia, alih alih mendekati Sang Penciptanya.
β Alhamdulillah terimakasih Allah, semoga bisa istiqamah
#quotes#hatiperempuan#diri#hati#motivasi#poem#semangat#cinta#allah#tulisan#menulis#kutipanislam#taubat
3 notes
Β·
View notes
Text
Teruslah tumbuh untuk sesuatu yang akan terwujud di kemudian hari, jangan dengarkan orang-orang yang meremehkanmu. Kamu hebat, kamu pasti bisa
1 note
Β·
View note
Text
Kucingku Namanya Lala
Dia Lala. Kucing kampung. Kami awalnya tidak saling mengenal. Hanya saja di suatu hari, dia masuk ke dalam kamar dan mencari tikus namun tidak kunjung dapat, berakhir mendekam dan tidak ingin keluar.
Aku tidak dekat dengan kucing. Yap, bukan benci. Hanya saja hubunganku dengan binatang rasanya seperti bersama orang asing. Kami tidak saling penting.
Hingga tanpa sadar aku mengelus bulu Lala yang bersih hari itu. Lalu kami jadi dekat. Mata kiri lala tidak berfungsi dengan baik. Aku tidak masalah. Dia tetap comel kok.
Lalu hari berlalu. Aku membelikan makanan kering. Kesukaannya. Kupikir kucing kampung pemakan segala. Tetapi, Lala berbeda. Dia tidak suka tahu.
DI lain hari aku menangis sendirian. Hanya ada Lala. Kupeluk dia sambil meredam tangis yang bikin sesak. Sial. Aku cuma punya Lala.
Hari ini aku merengek pada Lala. Minta dicarikan kerja. Dia hanya bilang meow. Aku tetap berbicara. Terkadang, aku takut tetangga kamarku berpikir aku gila. Tetapi, bodo amat.
Kucingku namanya Lala. Kadang-kadang kupanggil Lili saat jengkel. Tapi, dia sangat penyabar. Hobinya tidur di tumpukan baju. Biasanya rebahan di ubin toilet. Lalu menggaruk karpet hingga berakhir bolong-bolong.
Ya sudah tidak apa. Yang penting aku sayang Lala.
1 note
Β·
View note
Text
--- Yoms. Pasti bisa. βοΈ
#quotes#positivity#positive quotes#positive#self love#penulismuda#motivasionline#tulisan#sebuah tulisan#tulisanku#lebih baik#bijaksana#katabijak#lebih baik lagi#baik baik saja#petuah#petuah kehidupan#pesan hidup#kata singkat#singkat kata#ario menulis#ario writes#semangat#semangatberbagi#untukku#untuk aku#motivasi#motivasi hidup#motivasi anak muda
3 notes
Β·
View notes
Text
SEJUJURNYA, HIDUP SEPERTI INI PUN TAK APA
Sejujurnya, hidup seperti ini pun tak apa. Ada banyak sekali bahagia yang dirasa tapi juga beberapa kali harus memutar otak untuk mencari solusi atas kesulitan yang sedang dihadapi. Tidak ada masalah, wujud kehidupan memang seperti itu adanya. Tidak selalu mulus, bahkan hidup bagi yang terlihat punya segalanya pun demikian.
Sejujurnya, hidup seperti ini pun tak apa. Aku masih bisa merasakan banyak bentuk kasih sayang-Nya, kedamaian, ketenangan, serta hal-hal yang mencukupi diriku dari segala hal. Tidak selalu sama wujud pemberian-Nya bagi setiap hamba, sebab kebutuhan kita tidak sama. Sebab kemampuan kita dalam mengelola sesuatu juga tidak sama. Semakin dewasa, semakin aku mengerti bahwa banyak inginku yang ternyata dibuat lambat karena kemampuan diriku sendiri dalam menyikapinya.
Sejujurnya, hidup seperti ini pun tak apa. Selama aku tahu bahwa aku bergerak, berusaha, tidak banyak menghayal, dan tidak hanya menunggu Tuhan mengulurkan tangan memberi segalanya. Aku yakin ini adalah tentang usaha hamba dan doa harapan agar diberikan yang terbaik. Kerja sama yang indah antara Tuhan dan hamba-Nya, percaya, serta saling mempercayakan.
45 notes
Β·
View notes
Text
Asa
Tenggelam di lautan keputusasaan, harapan melambaikan tangannya lemah-lemah. Dalam badai yang gelap, ia hampir tenggelam, hilang ditelan ombak kehidupan yang tak berpihak. Namun, di lubuk hati yang paling dalam, sebutir cahaya masih membara.
1 note
Β·
View note
Text
471 Hari, Gaza Mengubah Dunia
@edgarhamas
Aku menulis ini beberapa saat setelah juru bicara pejuang, Abu Ubaidah, tampil setelah ratusan hari tak terlihat. Badannya makin kurus, namun suaranya tak pernah merendah. Kata-katanya ditunggu, dan setiap kalimatnya dijadikan headline media. Salah satu pesan historisnya adalah,
"inilah 471 hari sejak dimulainya Pertempuran Thufan Al Aqsha yang bersejarah, yang telah memaku paku terakhir bagi peti mati penjajahan yang pasti akan lenyap."
471 hari ini, telah mengubah tak hanya peta kekuatan di kawasan Baitul Maqdis, tapi juga dunia seluruhnya. Di awal pidatonya, Abu Ubaidah menjadikan ayat 4 sampai 7 Surat Al Isra sebagai mukadimah. Seakan menegaskan bahwa perjuangan ini berlandaskan inspirasi Al Qur'an, dan bahwasanya kemenangan mereka telah berhasil "menyuramkan wajah-wajah musuh", sebagaimana yang termaktub dalam ayat 7 Surat Al Isra.
471 hari, dan lihatlah betapa banyak orang-orang Eropa yang memutuskan untuk masuk Islam setelah melihat keteguhan Gaza. 471 hari, dan lihatlah bagaimana respon dunia hari ini kepada zionis. Meskipun didukung penuh oleh AS, mereka tak berkutik melawan rakyat pejuang. Alon Mizrahi seorang penulis Yahudi menulis, "mereka (pejuang Gaza) adalah legenda bagi generasi yang akan datang. Mereka telah mengalahkan kami, bahkan seluruh Barat, dan bertahan dalam konfrontasi."
471 hari melawan kaum zalim dan jahat. Dalam press release terbaru pun, juru bicara pejuang mengatakan bahwa menghadapi zionis di medan tempur menjadi tantangan yang sangat besar. Sang juru bicara berkata,
"Para pejuang kami bertempur dengan keberanian yang luar biasa dan keberanian besar hingga jam-jam terakhir pertempuran, meskipun kami bertempur dalam kondisi yang tampaknya mustahil. Kami menghadapi konfrontasi yang tidak seimbang, baik dari segi kemampuan tempur maupun dari segi etika pertempuran."
471 hari perjuangan, dan di detik saat gencatan senjata terjadi, dunia dibuat kaget. Kita mengira, masyarakat Gaza sudah kehilangan harapan, tenggelam dalam sendu, dan tak punya lagi semangat hidup sebab rumah-rumah mereka hancur beserta segala kenangannya. Tapi, biarkan jurnalis zionis bernama Tzvi Yehezkeli ini mengungkapkan ketakjubannya,
"Di Gaza, nyatanya ada perayaan kegembiraan. Hal yang paling sulit bagi saya pagi ini adalah melihat pemandangan-pemandangan ini. Para pemimpin mereka kembali dengan kendaraan-kendaraan yang telah memerangi kami. Selama 15 bulan pertempuran, kami gagal mengubah aturan permainan perang di Gaza."
Tzvi melanjutkan, "Sebenarnya, saya bertanya pada diri sendiri, apa yang telah kami lakukan di sini selama satu tahun lima bulan? Kami menghancurkan banyak rumah, mengorbankan putra-putra terbaik kami, dan pada akhirnya hasilnya tetap sama. Mereka gembira, bantuan masuk, dan para pemimpin mereka kembali."
Hal senada juga dikatakan oleh gembong penjahat Itamar Ben Gvir menteri zionis, "kegembiraan di Gaza dan Tepi Barat membuat kita tahu, siapa yang sebenarnya kalah dalam perang ini."
"Dunia sebelum dan sesudah 7 Oktober tak lagi sama", tulis Ahmad Mansour jurnalis senior Al Jazeera.
Israel yang tadinya dikenal sebagai negeri yang membedaki dirinya dengan slogan toleransi dan kedamaian, telah menampakkan wajahnya aslinya yang penuh dengan kusta. Abu Ubaidah mengatakan,
"Thufan Al Aqsha telah menunjukkan bahwa penjajah adalah pihak brutal dan kriminal, para pemimpin dan tentaranya diburu sebagai penjahat perang. Pertempuran ini menunjukkan bahwa berlanjutnya penjajahan musuh atas tanah kami akan memengaruhi seluruh kawasan dan dunia."
471 hari, dan kita telah banyak berubah. Ada teman baru, ada ilmu baru, ada perasaan juang yang baru, ada semangat baru dalam menjalani hidup. Termasuk bagi kami, Gen Saladin, yang merasakan terulangnya kisah-kisah pahlawan zaman dulu di medan Gaza.
Abu Ubaidah pun berkata, bahwa rakyat Gaza telah mengulang kisah kepahlawanan para nabi, generasi sahabat dan salafus shalih yang menggetarkan.
Terakhir, inilah pesan Abu Ubaidah yang membuatmu tersenyum, "banyak pesan-pesan bantuan, dukungan dan penguatan, bahkan gerakan untuk ikut berjuang bersama kami, dari teluk Arab di timur hingga Umat Islam di barat. Dan dari seluruh umat Islam sedunia, dari Tangier hingga Jakarta!"
Jakarta!
#renungan#catatan#kontemplasi#islamic#inspirasi#islamicquotes#daily reminder#quotation#tadabbur#edgarhamas
101 notes
Β·
View notes
Text
Gara-gara Tumblr
Entah kenapa platform Tumblr begitu nyaman, jauh dari hiruk pikuk pengakuan. Dari sini aku banyak membaca cerita unik, curhatan, ilmu baru, atau sekadar pagi-pagi nyari moodboaster hikmah agar lebih semangat dalam bekerja.
Gara-gara Tumblr, aku jadi lebih percaya diri menulis. Entah benar, salah, nggak efektif, atau nggak jelas arahanya. Ya nulis aja. Tapi poin pentingnya aku jauh lebih percaya diri.
Maka dengan ini aku persembahkan :


Bukan Sekadar Amanah : Penguat alasan beramanah di Jalan Dakwah. Bukan Sekadar Berdakwah : Best Practice dalam mengelola lembaga dakwah.
Untuk kalian yang berminat baca, bisa mampir di link ini :
Free Chapternya bisa di baca disini :
Untuk kamu dimanapun berada, jangan berhenti menulis, jangan berhenti menginspirasi!
Surakarta, 09 Februari 2025 Sedang ingin menginspirasi lewat tulisan
#abamenulis#menyambutkemenangan#seperempadabad#mengerikan#catatankemenangan#pemudaislam#dakwahkampus#ceritabukuaba#monologpemimpin
28 notes
Β·
View notes