#CintaHalal
Explore tagged Tumblr posts
Text
"Kebaikan yang samar Alias Pacaran di Akhir Zaman: Jalan yang Menyesatkan atau Ujian Keimanan?
Alhamdulillah, di masa penuh fitnah ini, banyak dari kita yang terjebak dalam ilusi cinta dunia. Anak-anak muda, saudara-saudara kita, begitu mudah terbawa arus pacaran yang tampak manis di luar, namun penuh jebakan di dalamnya. Mereka berlari ke arah yang mereka kira cinta, padahal itu hanya jalan yang menjauhkan mereka dari Allah. 😢
Tidakkah kita sadar, ? Setiap pertemuan tanpa ikatan halal, setiap tatapan dan pesan mesra itu, tidak lain adalah perangkap yang mengikis cahaya iman. Pacaran di era ini bukanlah bukti cinta sejati, melainkan tipu daya setan yang membungkus dosa dalam kemasan perasaan yang semu.
Allah telah memperingatkan kita melalui firman-Nya, bahwa kehidupan dunia ini hanyalah senda gurau dan permainan belaka. Namun, begitu banyak di antara kita yang lalai, terbuai oleh hawa nafsu, merasa nyaman dalam kemaksiatan yang dianggap biasa. Bukankah lebih baik kita menjaga hati kita untuk seseorang yang benar-benar halal di mata Allah?
Ingatlah, saudaraku, akhirat itu nyata, dan di sanalah kebahagiaan sejati menunggu mereka yang sabar dan taat. Jangan biarkan pacaran menjadi penyebab hati kita jauh dari Allah. Kembalilah kepada-Nya, sebelum terlambat. Bukalah pintu taubat, karena Allah Maha Pengampun dan selalu menunggu hamba-Nya yang ingin kembali.
Cinta yang sejati adalah cinta yang terjaga, cinta yang mengarahkan kita kepada surga, bukan yang menuntun pada kemurkaan-Nya. Jangan biarkan diri kita terjebak dalam perasaan yang hanya membawa penyesalan. Saatnya kembali kepada jalan yang lurus, kepada cinta yang diridhai-Nya. 🤲"
#KembaliKeJalanAllah#CintaYangDiridhoi#PacaranBukanSolusi#JagaHatiJagaIman#AkhirZaman#HindariDosaPacaran#CintaHalal#TaubatSebelumTerlambat#IslamRahmatanLilAlamin#CintaSejatiDiSurga
1 note
·
View note
Text
Kebohongan akan terlihat walau ditutupi.
Jika sekali berbohong maka, dua kali tiga kali bahkan berkali-kali pun sudah menjadi hal yang biasa dan tidak merasa bahwa ada Allah yang mengawasi melihat.
Hindari kami dari sifat berbohong ya Allah. Aamiin
0 notes
Text
Adakah cinta sebelum menikah?
Kita tak perlu percaya dengan cinta sebelum pernikahan, tapi setiap orang tentu punya kecenderungan. Penglihatan manusia itu terbatas, maka dari itu, kita butuh peran Pencipta untuk memudahkan setiap langkah; menuju muara cintaNya.
Luka dan bahagia adalah niscaya. Ditinggalkan atau meninggalkan adalah bagian dari takdirNya. Ya, kita memang tak punya kendali untuk mengelak bahkan mengubahnya.
Si(apa)pun yang meninggalkan kita di hari kemarin, adalah salah satu caraNya untuk memberi kita ruang belajar dan berbenah. Supaya kita lebih kuat, mau memahami dan tidak gegabah mengambil keputusan di kemudian hari.
Pena Imaji
#reminder#akhlak#islam#ntms#selfreminder#selftalk#cinta#cintahalal#jatuh cinta#puisi cinta#pernikahan#taat#memaknai perjalanan#memaknai hidup#kehidupan#patah#nasihat#motivasiislam#inspirasi#tulisanhijrah#penaimaji
365 notes
·
View notes
Text
Baiknya harmoni antara suami istri di dalam sebuah rumah tangga, bukanlah ditentukan oleh sempurnanya pasangan kita. Karena sebaik apapun pasangan kita, dia tetaplah hanya manusia biasa yang penuh dengan berbagai kekurangan. Demikian pula diri kita, yang juga tak berhingga kekurangannya. Oleh karenanya, dalam menjaga harmoni itu, yang sangat kita butuhkan adalah Pertolongan Allah Ta’ala . Karena hanya Dia-lah yang dapat :
💕 menanamkan benih cinta
💞 menyuburkannya,
💓 dan membuatnya terasa indah.
Berusahalah semaksimal mungkin, untuk memberi dan memberi, tanpa banyak menuntut, dan berhitung jasa-jasa kebaikan. Karena balasan Allah jauh lebih sempurna dibandingkan segala pemberian yang dapat diberikan olehnya, sang pendamping hidup. Ingatlah selalu, bahwa tanpa pertolongan-Nya, maka kita tidak akan memiliki buku maupun cerita yang "indah".
Tebarlah senyuman terbaik (kepada yang dicinta), dan tetaplah saling menyabarkan dalam berbagai ujian dan cobaan yang datang silih berganti. Inilah yang disebut "indah"
Indah dalam suka maupun duka Bukan indah sebatas kaca mata dunia yang sekejap dapat punah kesenangannya. Jika hanya kenyamanan saja yang diharapkan datang bertubi-tubi, maka kita akan dilalaikan dari kesungguhan untuk mengupayakan usaha-usaha perbaikan diri.
Tanamkan selalu keyakinan di dalam diri. Bahwa ketika yang kita cari hanyalah mengharapkan wajah Allah semata, maka tidak akan ada yang sukar di dalam hidup ini.
Sumber : @novie-ch14
Dengan sedikit editasi tanpa mengurangi makna.
30 notes
·
View notes
Text
Samudra kita sama, namun Kapal kita Berbeda
Kita sering berpura-pura tak pernah terjadi apa-apa pada hati. Perihal singgah yang terhitung sebentar, tentang kamu yang tak benar-benar berniat memainkan hati. Kamu tau? Mengolah rasa tak semudah kamu datang dan pergi, karna ada banyak hal yang harus dituntaskan.
Jika ditanya tentang kamu, bibir kelu tak tau harus menjawab siapa kamu. Menginginkanmu adalah mustahil, aku sadar pada bagian ini. Namun, jika hati telah berlayar pada samudra ternyamannya. Kuyakin tak ada yang bisa menolak, begitulah kita.
Hey, kamu jangan menjadi asing lagi. Sebab dahulu sudah cukup aku mendengar tentangmu dari luapan pujian seorang kawan. Memang saat ini kita mungkin saja berlayar pada samudra yang sama, tapi tak dikehendaki pada kapal yang sama.
Teruntuk kamu, terimakasih sudah dengan sabar mempelajari hatiku sedemikian jauh. Aku pamit, undur diri. Karna nanti akan ada hati yang ingin kupelajari lebih dibanding kamu, karna ia benar-benar ingin berlayar pada kapal yang sama. Dia, yang nanti menjadi imamku.
Ranting Batas
Jakarta, April 2019
148 notes
·
View notes
Text
Seorang suami berpesan pada istrinya sebelum berangkat kerja.
"Sayang, jgn lupa dhuha dan baca Al Qur'an. Doakan suamimu agar rezeky yg dicari di berkahi Ilahi"
Sang istri hanya tersenyum sambil mengiyakan. Tanpa suami nya tau, tiap hari dhuha dan Al Qur'an tak pernah ia tinggalkan pun begitu dengan sholat malam. Di tiap doanya, tak pernah absen dia mendoakan suami tercinta, kadang dengan derai airmata, kadang dengan senyum bahagia.
MasyaAllah indahnya cinta karena RabbNya ❤
29 notes
·
View notes
Text
Kelak, engkau akan tersadar bahwa cinta adalah dia yang bersamamu meniti jalan menuju surga. Yang lain mah lewat.
0 notes
Photo
NGOBROLIN SIROH DAN JODOH (Bagian 2) Hingga akhirnya, saya pun menikmati proses belajar dan mempersiapkan diri sebagai seorang istri kelak. Alhamdulillah, sebelum kelas APWA berakhir, ada sinyal jodoh yang Allah kirimkan melalui beberapa ustaz. Hingga, di suatu hari, saya berkesempatan membaca sebuah CV perkenalan (mirip dengan CV untuk mencari kerja, hanya ini untuk mencari pemimpin dunia dan akhirat alias jodoh). Saya membaca sekilas tentang beliau ini, masya Allah, subhanallah, hampir saja saya kembalikan ke ustaz dan menolaknya. Namun, skenario Allah tidak demikian. Allah membolak-balikkan hati saya sedemikian rupa untuk akhirnya menerima beliau dengan bahagia. Salah satunya, karena ilmu yang beliau miliki. Masya Allah, la quwwata illa billah. Saya sambungkan kembali dengan impian saya yang sempat saya rangkai di kelas APWA ketika awal bergabung. Saya begitu antusias melihat, ketertarikan si calon imam ini pada bidang Ekonomi Islam. Ketika itu, saya adalah mahasiswi sekolah lanjutan dengan fokus di bidang Ekonomi Islam. Alhamdulillah, beliau inilah yang ditakdirkan Allah untuk menjadi ayah dari ketiga balita saya saat ini. Semakin bersama, saya pun semakin sering “kepo” terhadap buku-buku dan berbagai hal seputar ilmu yang beliau suka. Masya Allah, ternyata kami sangat mirip kegemarannya. Salah satunya adalah, Sejarah Islam. Pagi hari ini, bakda subuh, kami berdua mencoba hal baru, yaitu podcast yang berisikan sejarah disyariatkannya puasa Ramadhan. Jika berkenan menyimak, silakan didengarkan https://anchor.fm/lintangputriwibowo/episodes/Sejarah-disyariatkannya-puasa-Ramadhan-edsmig, ini perdana banget, semoga episode selanjutnya, suara lebih jernih, juga diiringi dengan kejernihan hati. Doakan, ya, upaya sederhana ini membuahkan manfaat. :) Baarakallahu fiikum. Lintang Putri Wibowo #30dwcjilid23 #day16 #tulisanumma #sirohdanjodoh #cintahalal #jemputjodohhalal (at Malang) https://www.instagram.com/p/CAB43H2nfmP/?igshid=7b440yezda4e
0 notes
Text
Cinta dalam sabar
Karena cinta mampu menjelma menjadi kepingan-kepingan kesabaran serta uluran tangan kasih penuh dengan kelembutan.
Sebab cinta yg terjaga kelak kan selalu bersemi, tumbuh bersama meski harus bertahan ditengah badai, ia tetap kuat.
teruntuk ia yg menjaga cinta pada yg halal kelak ..
Jakarta, 18 Desember 2017 ©ummumazaya
1 note
·
View note
Text
Cinta itu menenangkan Cinta itu mendamaikan Cinta itu bukan hanya tentang " Aku mencintaimu , lalu maukah kamu menjadi pacarku ?" Tetapi Cinta itu menjaga Cinta itu melindungi Cinta itu tentang bagaimana "Aku" dan "kamu" bersama-sama menjalin hubungan dijalan yang ridho-Nya (Pernikahan ) dan hanya ridho-Nyalah yang menjadi tujuannya.
Fatimah Azzahrah
1 note
·
View note
Text
0 notes
Text
Broken
Menurut pengalaman pribadiku, sejak jaman cinta monyet hingga masa pencarian jati diri, aku hanya dua kali mengalami patah hati terhebat. Mengapa? Setelah ribuan purnama terlewati, dan memutuskan move on dari sana, kurasa hidup ini berjalan jauh lebih baik; lebih mudah mengatur langkah kaki dan hatiku.
Aku punya banyak pelajaran dari sana; banyak koreksi untuk diriku, dan aku sama sekali tidak menyesal.
Semua kejadian itu akan menjadi memori besar untukku, supaya aku tak mengecewakan seseorang yang benar-benar ditakdirkan untukku nanti.
Kalian tau? Menguatkan tekad dan berubah itu mudah, yang sulit adalah istiqomah; komitmen terhadap apa-apa yang kita pegang hingga peluh bersimbah. Jangan pernah takut patah, kalau kita mampu untuk tetap merekah.
Patah hati tak selamanya memalukan, apabila kita mampu memaknainya dengan rona kebaikan.
Sidoarjo, 11 Mei 2019 | Pena Imaji
#tulisan#semangat#hijrah#jalanhijrah#ntms#reminder#self reminder#self healing#positivevibes#yukhijrah#jomblosampaihalal#cinta#tulisancinta#cintahalal#motivasi#motivating quotes#jomblo#akhlak#Islam#pemudahijrah#banguncinta#baper#baperpositif#akhirat#dakwah#penaimaji
93 notes
·
View notes
Quote
jangan umbar hubungan,tapi sebar undangan
tira,19yo yg sebentar lagi sebar undangan
2 notes
·
View notes
Photo
Iya kamu kekasih halalku, menatapmu sepanjang malam menjadikan ibadah terindah dalam hidupku🌠 #ratupuisi #puisi #sajak #poetry #poem #dagelan #love #hijrah #muslimah #shalihah #cintahalal #jofisa #singlelillah
#sajak#poetry#dagelan#ratupuisi#hijrah#love#muslimah#cintahalal#singlelillah#poem#jofisa#puisi#shalihah
1 note
·
View note
Text
Memenangkan Takdir Langit
Pada tiap butiran tasbih yang bersatu. Pada hati yang tak jua ada titik temu. Beradu kasih pada Sang Maha Cinta, dalam keheningan istikharah cinta. Menggelar sajadah di sepertiga malam.
Bukan, bukan namamu yang selalu kusebut dalam diam, karna kamu masih begitu buram. Tasbih cintaku bermuara padaNya. Al-Wadud, Al- Wadud, dan Al- Wadud. Dialah Sang Maha Cinta, yang hanya padaNya pelabuhan cinta sepenuhnya. Karna jika saja sudah mendapatkan cintaNya, hati menjadi syahdu bak telaga di taman syurgawi.
Pada akhirnya memenangkan takdir langit sebagai puncaknya. Semoga Allah menuntunmu dengan cara menakjubkan, yang pada tiap perjalananmu dalam menemukanku, sinyal dari Allah-lah sebagai kompasmu.
Ranting Batas
#inspiration#rantingbatas#wanita#dakwah#hijrah#HijrahCinta#pemudahijrah#cinta#hijrahku#TausiyahCinta#cintahalal#muslimah#writingproject#islam#ukhuwahislamiyah#puisi#puisibebas
104 notes
·
View notes
Text
Dia memang tak memberiku rumah cantik nan indah, tak menghadiahi ku gamis mewah yang terurai ke tanah, tak memberi ku semua kesenangan duniawi yang biasa diidamkan para wanita.
Tapi yaAllah, aku bersyukur punya suami yang tak pernah lelah mengasihi, selalu mengabdi untuk anak istri nya, tak pernah mengeluh walau ku tahu derai keringatnya bercucuran sehabis menggendong anak kami berkeliling sekitaran rumah hanya agar aku bisa melelapkan mata walau beberapa menit.
Dia tak pernah merasa lapar, ketika tangan ini tak mampu untuk membuatkan makanan ketika si bayi tak ingin lepas dari genggaman.
Ya Allah berkahi lah semua usaha nya, mudahkan rezeki nya, luruskan selalu niatnya di jalan Mu wahai ya rabb. Sungguh sedih hati ini, dikala badan letih mengurus bayi, sampai tak mampu mengurus dia, suami ku tercinta.
Ya Allah jaga selalu dia dimana pun dia berada, jaga hati, lisan dan tangannya dari semua hal yang haram. Gantikan cucur lelah keringatnya dengan segudang pahala dari sisi Mu ya illahi rabbi. Aamiin
0 notes