#Review film
Explore tagged Tumblr posts
meng-u-las · 8 months ago
Text
Review (dan Pelajaran) Film – Marry My Husband
youtube
Sebetulnya saya pribadi bukan penggemar film yang diwarnai dengan adegan atau tema perselingkuhan, apalagi kalau nonton dengan pasangan, takut malah jadi curiga-curigaan. Film yang tayang di platform Prime Video ini menempati peringkat No.1 di Indonesia beberapa waktu belakangan ini, dan menurut saya pribadi, dari segi cerita dan filmnya sendiri cukup bagus, meskipun plot yang diusung juga tidak baru-baru amat, semacam kesempatan atau kehidupan kedua dan perjalanan waktu, walaupun untuk sisi perjalanan waktunya ini agak berbeda dengan film lain, disini digambarkan si tokoh utama bisa kembali ke masa lalu untuk memperbaiki hidupnya, setelah sebelumnya ia meninggal dengan naas dan tentunya dengan membawa ingatannya dari masa depan, menarik ya..
Terlepas dari hal lainnya yang terdapat di film ini (Sisi drama, romansa, kejahatan, sadis, tipu daya dan lainnya), saya menemukan beberapa hal yang bisa kita pelajari untuk kehidupan kita masing-masing, antara lain:
Sebagai manusia biasa dan normal, kita tentu tidak bisa melihat masa depan (Kecuali anda kebetulan seorang paranormal), tapi mengutip dari beberapa buku yang saya baca, ada beberapa ajaran yang menganjurkan kita membayangkan tujuan akhir di kepala kita atau “Picture the End in Mind”, bisa untuk kehidupan, pekerjaan atau yang lainnya, Kita ini mau jadi apa sih? Yang lebih ekstrim, ada juga yang menyarankan kita membayangkan saat kita meninggal, kita mau dikenang sebagai sosok yang seperti apa? Seperti yang kita ketahui, kematian tidak akan pernah bisa kita hindari (di luar kendali kita), tapi kehidupan kita saat ini masih berada dalam kendali kita, pikirkan skenario terbaik yang bisa kita jalanin dalam hidup ini dengan membayangkan tujuan akhirnya.
Setelah mengetahui apa yang kita inginkan, kita bisa “bertindak” atau melangkah kearah tujuan kita tersebut, lagi-lagi saya ingin mengutip kata-kata orang lain “Fake It Till You Make It”, palsukan sesuatu sampai pada akhirnya kita bisa mendapatkan yang kita inginkan, Jikalau saat ini kita memiliki mimpi atau tujuan yang besar, dan kita melihat diri kita masih jauh dari tujuan tersebut, kita bisa “meniru” dulu, perbaiki diri kita sedikit demi sedikit, misal membuat kebiasaan baru, jikalau ternyata “Sosok” yang kita ingin capai merupakan pengusaha ternama, mungkin bisa “meniru” kebiasaan dari para pengusaha sukses apa saja, bergaul dengan orang-orang yang sama, dan lain sebagainya, sampai kita benar-benar bisa mencapai tujuan yang kita inginkan tersebut.
“Dress for Success”, mungkin kita sering mendengar “Don’t judge a book by its cover”, tapi menurut saya pribadi sih itu omong kosong, kenyataannya selama ini mereka yang memiliki penampilang yang menarik pasti lebih diutamakan dalam berbagai bidang dan mereka juga biasanya mendapatkan kesempatan yang lebih baik dibandingkan orang lain, oleh karena itu penting bagi kita untuk memperhatikan penampilan, tidak perlu tampil mentereng dengan pakaian dan aksesori branded dari atas kepala sampai kaki, tetapi dengan tampilan rapi untuk laki-laki dan make up secukupnya untuk perempuan, membuat kita bisa lebih percaya diri dan lebih enak untuk dilihat oleh orang lain, pada ujungnya kita bisa mendapatkan kepercayaan dari orang lain.
Perlu diingat, hidup ini singkat dan hidup merupakan serangkaian pilihan yang kita pilih sendiri, pilihan kecil yang kita buat hari ini, mungkin akan merubah masa depan kita. Jadi, buatlah pilihan yang bijaksana dan jalani kehidupan kita ini dengan sebaik-baiknya. Selamat mencapai mimpi kita dan selamat menonton !
2 notes · View notes
adistidaramutia · 2 years ago
Text
Review: You People (2023)
Sempat mengira film You People ini menjanjikan, tapi ternyata tidak… Film ini menceritakan tentang Ezra (Jonah Hill) seorang bujangan kulit putih umur 30-an dan beragama Yahudi. Karirnya baik-baik saja. Ia juga punya hobi sampingan bikin podcast dengan sahabatnya yang seorang lesbian. Yang kurang dalam hidupnya cuma cinta. Ezra kesepian.Pada suatu hari ia tidak sengaja mengalami insiden salah…
Tumblr media
View On WordPress
3 notes · View notes
fleetmeat · 2 years ago
Text
Keramat 2: Caruban Larang (2022)
Film yang sebenernya punya potensi tapi ya begitu.
Gua gak nonton yang pertama, tapi kalo dilihat kayanya cerita yang kedua sama yang pertama gak berhubungan, jadi gak masalah kalau nggak nonton yang pertama. Mereka cuma sedikit bersinggungan di bagian akhir aja.
Ceritanya sebenernya lumayan oke, gua suka cerita horor yang ada unsur budaya kedaerahan, cuma dialog dan karakternya aja nih yang sedikit ganggu. Gatau kenapa disini karakternya pada emosional semua. Iya sih mereka ceritanya adalah anak muda, tapi kan ga semua anak muda emosionil begitu yak. Dialognya dikit2 bego, dikit2 anjing. Ada konflik dikit berantem. Ga nyaman dikit ngomel. Gatel banget gua nontonnya. Kalo dari segi akting sih gak ada masalah sih, terlihat natural. Gua suka banget sama aktingnya Lutesha. Sangat berbakat sebagai dukun.
Gua merasa film ini kaya ngga ada klimaksnya. Konfliknya klise, solusi penyelesaian konfliknya juga agak bodoh. Terus emang bisa yak bawa alat eletronik ke alam goib??? Tidak masuk akal. Setannya gak serem dan setan utamanya malah gak menunjukan diri. Pecinta horor sepertinya akan kecewa karna horornya cetek. Gua yang penakut aja gak takut.
Rating: 5/10
Disclaimer: ini adalah pendapat berdasarkan selera pribadi, boleh setuju boleh tidak. Jika tidak setuju dimohon tidak emosi. Jika setuju berarti kita satu frekuensi!
5 notes · View notes
megazine · 2 years ago
Text
Review Film: M3GAN (2022)
Review Film: M3GAN (2022) Gw bahas secara detail sob ⬇️
Dari dulu gw takut banget sama boneka Barbie atau boneka bayi yang bentuknya kayak manusia. Asli serem! Gw takut pas malem-malem, bonekanya noleh atau matanya gerak. Seinget gw, waktu SD gw selalu malingin muka kalo lewatin lemari yang ada Barbienya. Anehnya, waktu kecil banget (sebelum TK) gw ga masalah main Barbie atau main boneka bayi-bayian. Entah karena apa gw jadi takut begitu. Ngomongin…
Tumblr media
View On WordPress
2 notes · View notes
cassianandfenrysaremyboyos · 11 months ago
Text
Goncharov coming third in tumblr's top 100 movies of 2023 is so damn funny. Imagine being a film studio exec who spent millions making some of the other 97 movies listed below it only to be beaten by a film that cost exactly zero dollars to make and doesn't exist
56K notes · View notes
sunflowahdream · 9 months ago
Text
Homestay / ホームステイ | 2022
Tumblr media
Film ini diadaptasi dari novel Eto Mori yang judulnya Colorful. Film ini juga punya versi Thailandnya dengan judul yang sama. Nggak lupa diadaptasi ke anime juga. Rilis tanggal 11 Februari 2022 di Amazon Prime. Dan genrenya thriller, mistery, psychological, supernatural.
Nyeritain tentang Shiro (jiwa) yang bisa hidup lagi di tubuh Kobayashi Makoto yang udah meninggal juga (bahasa kitanya dapet kesempatan kedua buat balik lagi hidup jadi manusia). Shiro dikasih waktu 100 hari sama Guardian/Penjaga buat nyari tau penyebab kematian Makoto, kalau Shiro gagal dia bakalan meninggal beneran.
Drama/film pertama member Naniwa Danshi yang aku tonton itu filmnya Kenken! 🥰. 9/10 beneran seru walaupun dikit-dikit alurnya bisa ditebak. Karakter sampingan yang juga relatable sama kehidupan. Sinematografinya bagus, beneran. Lebih nyaman diliat daripada yang kemarin. Nggak nyangka sama aktingnya Kenken! (Karena aku nggak berekspektasi lebih sama idol yang main peran, gak semua idol aktingnya bagus). Film ini ngasih tau kita, kalau kita harus peka sama lingkungan, dan warna-warni kehidupan. Anna Yamada dan Rikako Yagi yang kawaii banget 😍
Aku pikir, film ini cocok ditonton kalau lagi capek sama kehidupan yang dijalani atau lagi nggak ada rasa sampe-sampe kayak peribahasa "hidup segan mati pun tak mau"
Tumblr media
0 notes
dalek65daz · 10 months ago
Text
Tumblr media
0 notes
sustancy · 9 months ago
Text
Tumblr media
11K notes · View notes
filmmalamminggu · 1 year ago
Text
1917 (2019)
Directed by : Sam Mendes
"1917" mengikuti perjalanan dua tentara Inggris, Schofield (diperankan oleh George MacKay) dan Blake (diperankan oleh Dean-Charles Chapman), yang diberikan tugas berbahaya untuk menyampaikan pesan penting kepada pasukan lain agar menghentikan serangan yang berpotensi mematikan. Plot film ini didasarkan pada pengalaman kakek sutradara Sam Mendes yang terlibat dalam Perang Dunia I, yang memberikan sentuhan pribadi pada ceritanya.
Sinematografi 10/10: Jika ditanya elemen paling penting dalam film ini, tentu saja adalah sinematografinya. Film ini dibuat sedemikian rupa sehingga tampak seperti diambil dalam satu adegan panjang tanpa potongan (one-shot), meskipun sebenarnya terdapat beberapa potongan yang sangat terampil disembunyikan dalam transisi yang mulus.
"1917" berhasil menggambarkan dengan baik kengerian perang, terutama dalam suasana Perang Dunia Pertama. Salah satu kengerian yang ditampilkan adalah bagaimana Sam Mendes menggambarkan suasana parit, yang sangat berkaitan dengan perang dunia Pertama.
Cast 10/10 : George MacKay dan Dean-Charles Chapman berhasil membawa karakter-karakter mereka dengan sangat meyakinkan. Kita bisa merasakan ketegangan akting yang disuguhkan oleh kedua aktor tersebut, mulai dari ekspresi ketakutan, kesedihan dan bahkan dari celetukan-celetukan yang mereka berikan.
Walaupun cerita "1917" ini berfokus pada kedua tokoh tersebut, tokoh-tokoh lain dalam film ini tidak ada yang mubadzir, semuanya ditampilkan dengan porsi dan peran terbaik mereka di waktu yang tepat.
Scoring 9/10 : Thomas Newman menciptakan skor musik yang mendukung perjalanan emosional film ini. Musik yang disuguhkan memberikan sentuhan yang tepat pada momen-momen yang penting, hal itu menambahkan keseruan dan intensitas dari adegan, terutama dalam adegan film perang semacam ini.
Overall 10/10 : Secara keseluruhan, "1917" adalah karya sinematik yang luar biasa. Dengan sinematografi yang inovatif, penampilan akting yang kuat, dan narasi yang mengharukan. "1917" menjadi salah satu film perang dengan sinematografi terbaik yang pernah diproduksi.
Sejauh ini, "1917" masih menjadi film perang terbaik yang pernah disuguhkan. "1917" adalah pengalaman yang tak terlupakan bagi para pecinta film perang dan sinema secara umum.
1 note · View note
meng-u-las · 11 months ago
Text
Review Film - Jatuh Cinta Seperti di Film-film
youtube
Sebagai penikmat film bergenre drama, terutama karena saya males menonton film yang terlalu berat saat sedang penat-penatnya, kesan saya pribadi setelah menonton film ini sebetulnya terhibur tapi juga sebal karena begitu film ini berakhir jadi penuh pertanyaan, kenapa begini kenapa begitu, tapi itu pendapat pribadi, misalkan pembaca masih menemukan film ini di bioskop, saya sarankan untuk menonton langsung. Seperti biasa dalam mereview film, saya tidak akan membahas tentang filmnya dari segi teknis dan lain-lainnya, itu biarkan menjadi tulisan orang lain, saya ingin mencoba menuliskan hal apa saja yang bisa didapatkan atau dipelajari dari film ini.
Imajinasi Manusia itu bisa sebegitu liar dan luar biasa
Ini kesan pertama saya setelah menonton film ini, bagi kalian yang sudah nonton mungkin bisa setuju, bahwa kita menonton film di dalam film dan benar-benar seperti diajak menjalani kehidupan Bagus (nama tokohnya) yang merupakan penulis naskah film, bagaimana dia bisa menuliskan drama kehidupannya dalam mencari cinta dan kemudian dibumbui dengan beberapa adegan yang mungkin belum terjadi di dunia nyata, bahkan sampai beres film pun saya masih bertanya-tanya ini alur yang benar seperti apa. Tapi berkaca dari hal tersebut, kita bisa meyakini bahwa setiap orang itu dikaruniai dengan kemampuan yang luar biasa terutama imajinasi, mungkin saat ini kita tidak bekerja di bidang kreatif, tapi tentu kita pernah berimajinasi atau Bengong dalam keseharian kita, dan disadari atau tidak banyak waktu hidup kita ini diisi dengan bengong atau bermimpi, kita bisa melihat orang-orang sukses yang banyak berangkat dari imajinasi atau bengongnya tadi dengan pertanyaan "Bagaimana kalau ... ?" dan bisa melihat terciptanya karya hebat seperti Gojek yang merubah kebiasaan orang bertransportasi sehari-hari, Twitter (sekarang X) dimana orang jadi bisa berinteraksi secepat kilat dalam hitungan detik, Tesla, dll, semuanya dari imajinasi, bisa dibayangkan kalau imajinasi kita dilatih dengan baik, mungkin kita bisa menjadi salah satu orang sukses juga kedepannya (Amin!).
Melihat dari sudut pandang orang ketiga dalam hidup
Siapa yang dalam hidupnya merasa sudah melakukan hal-hal hebat, atau merasa dirinya orang pintar, baik dll, coba berhenti sejenak dan lihatlah diri kita dari sudut pandang orang ketiga, atau dalam film ini sebagai sutradara, Inilah yang menurut saya sangat menarik, karena di film ini Bagus menjadi sutradara untuk kisah hidupnya sendiri yang diperankan oleh orang lain, disanalah dia jadi bisa melihat, tindakan yang selama ini dia percayai sebagai tindakan yang benar, ternyata tidak benar ketika melihat dari sudut pandang orang ketiga atau orang lain. Mungkin dalam hidup kita seringkali merasa semua baik-baik saja tapi tanpa pernah mendengarkan pendapat orang lain, mungkin ketika kita membuka telinga kita, bisa jadi menurut orang lain kita tidak sebaik itu, atau mungkin kita bisa melihat diri kita dari sudut pandang lain ketika melakukan suatu hal, apakah tindakan kita sebetulnya menguntungkan atau justru merugikan orang lain. Seperti Bagus dalam film tersebut yang akhirnya merasa tertampar dan tersadarkan, mungkin kita juga bisa belajar banyak hal dari diri kita sendiri tapi dengan mengubah sudut pandang kita.
Hidup itu terus berlanjut
Dibandingkan film yang akan habis dalam durasi tertentu, hidup itu terus berlanjut, berfokus pada kesalahan saja tidak akan membawa kita kemana-mana, jalan terbaiknya adalah jalani hidup dengan memperbaiki kesalahan yang lalu pernah kita lakukan, bahkan film pun bisa dibuat sekuel nya atau kelanjutan dari film sebelumnya, terlebih hidup kita ini, selagi kita masih hidup selalu melangkah kedepan dan belajar dari kesalahan masa lalu untuk menjadi pribadi yang lebih baik.
Hidup tidak bisa "Retake"
Melanjutkan poin sebelumnya dimana kita harus terus berjalan dan belajar dari kesalahan masa lalu, harus diingat, dalam hidup tidak ada yang namanya retake atau mengulang kejadian yang sama berkali-kali, oleh sebab itu janga sia-siakan setiap kesempatan yang kita punya untuk menjalani kehidupan ini dengan sebaik-baiknya, jangan menyesal dengan pilihan hidup kita, selalu jalani hidup dengan kesadaran penuh, karena ketika waktu hidup kita habis (yang kita tidak pernah tahu) jangan ada penyesalan karena kita tidak menjalani hidup ini sebaik-baiknya
Asumsi itu pendapat kita pribadi, bisa saja salah
Mungkin dalam kehidupan sering kita memiliki asumsi, orang lain begini karena alasan X, kita berasumsi tanpa dasar, dan sering kali asumsi kita itu salah, karena manusia ini terbiasa melakukan "penghakiman" hanya berdasarkan apa yang dilihat dan berdasarkan pengalaman hidupnya, tanpa menyadari bahwa manusia dan pikirannya itu begitu rumit, bisa jadi pemahaman kita salah, oleh karena itu daripada berasumsi, mungkin bisa dimulai dengan tindakan nyata, lagipula dengan berasumsi, kita tidak melangkah kemana-mana hanya memiliki pembenaran terhadap hal yang belum tentu benar.
Mungkin beberapa hal itu yang bisa saya tuliskan pada kesempatan ini, saya yakin ada banyak hal lain yang teman-teman bisa dapatkan dari film tersebut, mengulang kata-kata saya diawal tulisan ini, kalau masih ada kesempatan, coba kalian tonton dan saya yakin ada sesuatu yang bisa kalian dapatkan, minimal terhibur dari film yang bagus ini. Selamat menyaksikan!
2 notes · View notes
adistidaramutia · 5 months ago
Text
Review: Gampang Cuan (2023)
Film Gampang Cuan ini adalah film komedi yang ‘padat’. Film ini dibuka dengan debt collector yang menggedor kontrakan Sultan (Vino G. Bastian) yang kumuh. Sultan bersembunyi di dalam kontrakannya karena ia masih belum bisa membayar utangnya. Di waktu bersamaan, masuk videocall dari ibunya Sultan di kampungnya Sukabumi. Sultan langsung merombak penampilannya di dalam kontrakan seperti orang…
Tumblr media
View On WordPress
0 notes
fleetmeat · 2 years ago
Text
Kill Boksoon (2023)
Seru banget! Menampilkan cerita yang menarik, yaitu pembunuh yang juga seorang ibu (Gil Boksoon). Sangat kontradiktif bukan? Seorang ibu harusnya punya jiwa nurturing tapi dia malah kerja jadi pembunuh, jago lagi. Karakternya sedikit mengingatkan gua sama Yor Forger Spy x Family. Tapi gua lebih suka sama karakter Gil Boksoon karena dia lebih fierce.
Awalnya gua merasa plot anaknya Gil Boksoon yang lesbian agak ganggu (saya gak pro dan gak anti LGBT), cuma kalo dipikir-pikir masih make sense sih, karena si anak dan si ibu jadi sama-sama punya rahasia, dan itu yang mungkin bikin anaknya bisa nerima kerjaan ibunya.
Konfliknya fresh, gak terlalu kompleks tapi gak klise juga. Bukan cuma tentang orang baik & orang jahat atau baik & benar. Yang gua sayangkan adalah kenapa si anak magang harus mati dan kenapa bosnya harus incest?!
Actionnya keren banget! Gua jarang suka sama film action karena gak bisa menikmati adegan berantemnya, tapi lain dengan film ini. Keroyokannya beneran keroyokan, ga satu-satu kaya lagi antri sembako.
Sangat oke kalau dilanjutin ke Kill Bookson 2, mungkin bisa dibikin Boksoon jadi bos MK terus anaknya ikutan jadi pembunuh, kan udh putus sekolah tu wkwk
Rating: 8/10
Disclaimer: ini adalah pendapat berdasarkan selera pribadi, boleh setuju boleh tidak. Jika tidak setuju dimohon tidak emosi. Jika setuju berarti kita satu frekuensi!
2 notes · View notes
backstepping · 1 year ago
Text
ayo edebiri: the movie reviewer we deserve
Tumblr media Tumblr media Tumblr media Tumblr media Tumblr media Tumblr media Tumblr media Tumblr media Tumblr media Tumblr media Tumblr media Tumblr media Tumblr media Tumblr media Tumblr media Tumblr media Tumblr media Tumblr media Tumblr media Tumblr media Tumblr media Tumblr media Tumblr media Tumblr media
and her dad also has an account
Tumblr media Tumblr media Tumblr media Tumblr media
13K notes · View notes
wetalkeachother · 1 year ago
Text
5 Film Series Anak Muda Yang Ringan Untuk Weekend Santai
Tumblr media
Akhir pekan menjadi waktu yang paling ditunggu untuk menghabiskan waktu di rumah bersama pasangan ataupun keluarga di rumah. Layanan streaming berbayar pun menjadi pilihan utama untuk menemani waktu istirahat yang menyenangkan. Menawarkan ragam cerita mulai dari kisah petualangan yang mendebarkan hingga romantisme percintaan yang dikemas menarik untuk memikat penonton dari anak muda hingga orang dewasa.
Dari sekian banyak pilihan film seru, ini dia rekomendasi film series dengan genre anak muda yang sarat akan realita kehidupan serta dikemas dengan ringan. Saatnya atur posisi terbaik dan siapkan makanan favoritmu untuk menemani selama pertunjukan film berlangsung ya!
To All the Boys I've Loved Before
Film yang diangkat dari buku novel romantis oleh Jenny Han berhasil mencuri perhatian para penonton. Terinspirasi dari kisah si penulis yang memiliki kebiasaan menulis surat cinta untuk Crush-nya semasa muda, ternyata dikemas dengan apik oleh sutradara, Susan Jhonson. Noah Centineo (Peter) & Lana Condor (Lara Jean) mampu menghipnotis penonton dengan aktingnya sehingga membawa film ini menjadi salah satu film favorit yang wajib ditonton. Film To All The Boys I’ve Before rilis pada tahun 2018 dan film keduanya yaitu To All The Boys: P.S I Still Loved You juga telah dirilis pada 2020 lalu. Kesuksesan ini juga disambut baik oleh penggemar sehingga pada tahun 2021 film ketiganya dengan judul To All The Boys: Always and Forever kembali hadir menyapa para penggemar yang telah menantikannya. To All The Boys I’ve Loved Before menceritakan kehidupan remaja SMA, Lara Jean (Lana Condor) yang menyukai seorang pria namun memiliki kepribadian yang sangat pemalu. Sehingga Lara Jean menuliskan isi hatinya melalui surat cinta kepada pria tersebut, namun tidak pernah dikirimkannya dan berakhir di kotak penyimpanan miliknya. Sampai pada suatu hari, sang adik menemukan kumpulan surat tersebut dan tibalah hari di mana semua pria yang ada dalam surat tersebut mengetahui surat cinta yang dibuat oleh Lara Jean membuat dirinya harus bersembunyi dari para pria tersebut. Tak disangka, Lara Jean diajak oleh Peter untuk menjadi pacar pura-pura agar menghindari drama surat cinta tersebut. Ikuti kisah selanjutnya yang bisa kamu tonton secara langsung melalui layanan streaming Netflix ya.
Stranger Things
Jika kamu tertarik dengan film petualangan maka film yang satu ini cocok banget untuk ditonton. Film dengan genre fiksi, fantasi, horor dari Amerika Serikat ini berhasil mengundang penasaran para penggemar film. Musim pertama film ini dirilis pada tahun 2015 dan sekarang telah sampai pada musim ke-5 sebagai serial musim terakhir untuk film ini. Film yang tayang di Netflix ini berhasil mendapat respon positif dari para kritikus film dengan pujian terhadap karakterisasi, akting, soundtrack, teknik penyutradaan dan beberapa poin positif lainnya. Dibintangi oleh aktor-aktris muda yaitu Winona Ryder, Millie Bobby Brown, Noah Schnapp, Finn Wolfhard, dan artis muda lainnya. Kisah yang mengangkat kondisi pedesaan fiksi Hawkins, Indiana di tahun 1980-an ini menceritakan situasi supernatural yang menghubungkan mereka ke dimensi alternatif yaitu “Upside Down”. Kejadian tersebut muncul karena aktifitas eksperimen yang dilakukan oleh Departemen Energi Amerika Serikat. Kehadiran portal tersebut memicu hal-hal aneh yang cukup mempengaruhi penghuni Hawkins. Keseruan petualangan para anak muda ini wajib ditonton karena menjadi salah satu serial unggulan Netflix. Dan temukan jawaban dari teka-teki film tersebut ya.
Never Have I Ever
Ragam serial Netflix yang satu ini cukup baik menghadirkan ragam kebudayaan dari berbagai negara yaitu India.Film yang juga diangkat dari kisah nyata sang penulis yaitu Mindy Kaling & Lang Fisher membuat penonton terkesima dan duduk nyaman menikmati alur cerita anak muda dengan budaya India yang mencari jati diri di sebuah kota di Amerika. Diperankan oleh artis muda pendatang baru yaitu Maitreyi Ramakrishnan (Devi), Darren Barnet, Ramona Young, Lee Rodriguez, Richa Moorjani, dan Jaren Lewison.  Serial dengan genre drama-komedi televisi Amerika ini menambah deretan serial dengan sudut pandang anak muda, cocok untuk dinikmati bersama keluarga.
Mengisahkan anak muda India-Amerika yang ingin menaikkan citranya menjadi siswa populer di sekolahnya. Dibumbui konflik kecil dengan sahabatnya serta usahanya untuk menarik perhatian pria yang disukainya. Serta polemik di keluarganya yang cukup menyita pikiran Devi yang juga harus menerima kondisi dirinya ditinggal pergi oleh Ayahnya untuk selama-lamanya. Persahabatan, percintaan, dan cerita keluarga menjadi pelengkap haru-biru untuk menemani akhir pekanmu dan film ini telah sampai di musim ke-4 yang sudah bisa kamu tonton langsung di channel Netflix.
The Summer I Turned Pretty
Film serial drama romantis Amerika yang mengangkat kisah dari buku trilogy Jenny Han dengan judul yang sama. Tidak jauh berbeda dengan To The Boys I’ve Loved Before, kisah film berikut juga mengambil sudut pandang percintaan anak muda yang saling menyukai namun melewati banyak drama dan konflik. Rilis dengan musim pertamanya di tahun 2022, film serial yang digarap khusus untuk Prime video ini ternyata sangat dinantikan kehadiran musim keduanya di tahun 2023 ini. Dibintangi oleh Lola Tung (Belly), Christopher Briney (Conrad), dan Gavin Casalegno (Jeremiah), kisah ketiga anak muda yang bertemu pada momen musim panas dan mengalami cinta segitiga. Membawa penonton merasakan jatuh cinta dan putus cinta yang dinikmati dengan alur cerita yang seru dan ringan. Jangan lewatkan romantika anak muda yang mencari jawaban atas pilihan hatinya serta polemik keluarga yang tak kalah seru untuk ditonton bersama saudara atau pasangan di rumah.
XO, Kitty!
Jika diawal kita sudah membahas film To All The Boys I’ve Loved Before, nah serial film yang satu ini mengangkat kisah cinta sang adik dari Lara Jean yaitu Kitty Song Covey. Berlatarkan kisah anak SMA dengan menggabungkan budaya Korea Selatan-Amerika, film ini mendapat respon yang cukup baik dari penggemar film. Dirilis pada bulan Mei 2023, film XO, Kitty! Ditaburi dengan pemain pendatang baru seperti Anna Cathcart, Choi Min Young, Anthony Keyvan, Gia Kim, dan sederet artis muda lainnya. Serial XO, Kitty menceritakan perjalanan cinta si Kitty yang sedang LDR (Long Distance-Relationship) dengan sang Kekasih, Dae (Choi Min Young) berasal dari Korea Selatan. Kitty memiliki keinginan untuk bertemu dengan Dae dan berhasil mendapatkan beasiswa penuh di Korea Selatan. Meskipun impiannya terwujud, kisah cinta Kitty dan Dae tidak berjalan mulus dan Kitty perlahan menemukan memori masa lalu sang Ibu yang juga bersekolah di sekolah yang sama dengan Kitty. Lalu bagaimana akhir cerita dari Kitty dan Dae, apakah masa lalu sang Ibu mempengaruhi kehidupan Kitty? 
5 rekomendasi film bertemakan kehidupan anak muda bisa jadi pilihan hiburanmu di akhir pekan. Jangan khawatir kelima film diatas bisa kamu nikmati di layanan streaming berbayar seperti Netflix & Prime Video. Jadi tunggu apalagi ajak saudara, teman, atau keluarga untuk menghabiskan hari libur dengan menonton film seru diatas. Selamat berlibur dan selalu jaga kesehatan ya.
0 notes
elcineblue · 1 year ago
Text
Tumblr media Tumblr media
PIN for the president
0 notes
sennamaticart · 1 year ago
Text
Tumblr media
Found my Movie Rating Chart while cleaning up the harddrive
5K notes · View notes