Tumgik
#pkwt
asrisgratitudejournal · 10 months
Text
Mbak
Jadi kemarin ceritanya aku reshared/reposted reels in instastori kan. Menurutku kontennya harmless yah, dari akun bodor phd meme gitu captionnya (ga verbatim): “girls when asked for marriage after getting doctoral degree” terus her life flashes before her eyes gitu yang dia gendong bayi sambil telponan, nyuci piring, ngelipet baju, ngelap kaca(???). Terus di-reply salah satu mutualku: “untungnya di Indo ada mbak (laugh emoji)”. Which is TRUE AF. Bersyukurlah kita semua wanita-wanita Indo yang hidup berkecukupan sampai bisa nge-hire mbak/ART di rumah untuk bantu-bantu pekerjaan rumah tangga seperti yang di video. Cuma ku jadi mikir: “iya kalo di Indo, lah kalau wanita-wanita di luar Indo gimana? Mangnya cukup gaji buat nge-hire nanny dengan proper UMR???”. Di sini nursery yang orang nitip naroh anak jam 9 pagi terus pickup jam 17 aja mahalnya minta ampun.
Kemudian, ku jadi mikirin lagi: konsep “Mbak” aka ART itu ternyata cukup messed up ya. Aku pun nggak yang innocent dan clean dengan hal ini juga karena aku tumbuh di keluarga yang ber-ART karena mama papaku dua-duanya kerja kan dulu. Dan nggak dipungkiri lagi bahwa proses urbanisasi: orang Jakarta ngebawa orang dari desa di Jawa ini ya long term impact bagi si keluarga ART-nya bisa jadi bagus banget. Salah satu mbak-ku sekarang jadi orang Jakarta seutuhnya, ngontrak rumah di RT sebelah, anaknya udah SMK di Jakarta, intinya hidup mereka berubah lah. Cuma ya gitu, jadinya nggak ada kontrol laju urbanisasi karena literally gaada yang ngecek dan ngatur??? Terus yaudah desa mereka ya ga kebangun lagi aja. Duitnya berhenti muter di Jakarta.
Itu baru dari sisi governancenya ya. Mungkin masih banyak aspek lain yang aku ga terlalu ngerti karena aku bukan anak governance. Tapi ya betulan mereka mendingan dibayar 1,5 juta/bulan dibandingkan stay di desa dengan income 0 rupiah dan jadi child bride aja.
Kemudian masuklah kita ke sini: pay rate atau upah atau gaji. Kerja dibayar 1,5 juta/bulan inhumane banget gaksi??? I mean, dulu aku pernah sebagai dosen PKWT di Universitas Indonesia (UI) (gak kusensor ye karena emang kenyataannya gitu) dapet upah 1,7 juta/bulan, ku baru lulus S2 dari Perancis. Terus aku betul-betul merasa GAADA, REPEAT, GAADA orang di dunia ini yang deserved untuk dibayar 1,7 juta rupiah/bulan, apapun pekerjaannya. APALAGI, apalagi ini adalah cleaning up your dirty dishes??, doing laundry???, nyapu dan ngepel?? Those are very taxing tasks??? Terus ada juga kan yang nginep which means mereka ga punya working hour aka harus keep working all the time 17hours (selain tidur 7 jam)/24?? Dan gajinya ga UMR???
Belom lagi bahas insurance ya. Kerja-kerja informal gini tuh betulan ku bingung banget gaada asuransi kepegawaiannya. Terus kalau mereka mengalami kecelakaan kerja gimana?? Iya kalau bos/majikannya mau ngover, lah kalau nggak? Seram.
Ku juga belum lama habis nonton filem tentang ART gitu kan dalam rangka Black Month History gitu lah, ada festival film temanya “Decolonisation in Motion”, bagus deh (salah satu perk sekolah di luar: ter-edukasi banget hal-hal kaya gini). Filmnya judulnya Black Girl tahun 1966 keluarnya. Jadi dulu tuh apparently di Perancis juga common orang-orang putih bule bawa “Mbak” ART dari Dakar, Senegal.buat bantu-bantu bersih-bersih rumah di Perancis. Long story short, dibahaslah masalah si cewek ini ngerasa ga punya freedom, harus mau disuruh-suruh, gabisa act on her own will (yah tipikal value-value yang dijunjung negara barat lah ya, apalagi Perancis sendiri konsep negaranya kan liberte egalite fraternite). Terus, duh ini akan spoiler tapi intinya ceritanya tidak berakhir dengan baik lah ya, dan mayan sedih.
Aku nonton ini sama ada orang Indo juga, yang pas kecil di rumahnya ada Mbak juga, dan beres nonton filem ini, kami berdua jadi bahas how fucked up konsep “Mbak” is. “And how come it only comes in girl, as in ONLY in ‘MBAK’? And there is no boy version which is a ‘MAS’??? Apakah bersih-bersih itu solely kerjaan yang bisa dilakukan oleh cewek???”, we said.
Kemudian datang juga idealisme aku sebagai orang yang believe that both men and women deserved equal opportunity in education and pay. Ngelihat konsep Mbak ini sebetulnya suka sedih karena ya mereka betulan di usia yang masih super ideal buat sekolah?? Sometimes they are as young as 17 or 18, betul-betul baru selesai SMA (BAHKAN ada yang baru lulus SMP??). They should be in Uni learning SO MANY THINGSSS. Tapi ya balik lagi ke atas kan. Pilihannya bukan uni vs jadi ART buat mereka, melainkan jadi ART vs child bride…. Sad tapi emang reality-nya gitu mau gimana lagi…
Yah… Yaudah gitu ajasih. Intinya apa gatau juga, cuma mau ngeluarin unek-unek aja. What do you guys think about ART/Mbak? Setuju-kah kalian? Apa nggak? I leave the podium to you:
8 notes · View notes
lokersayacom · 11 days
Text
Lowongan Kerja Hr Legal Staff
PT Patria Anugrah Sentosa is currently hiring for potential candidate as a HRGA Staff. Tanggung Jawab Pekerjaan : – Responsible for recruitment process– Sourcing the candidates based on the qualifications– Conducting psychological test and scoring– Responsible for HR administrative of the company (Absence report, PKWT & PKKMP)– Responsible for Legal Document Keahlian : • Menguasai Microsoft…
0 notes
rupmoker · 1 month
Text
Tumblr media
Dirjen HAM: Penahanan Ijazah Oleh Perusahaan Perlu Regulasi Khusus
Jakarta – Direktur Jenderal HAM, Dhahana Putra, memandang penahanan ijazah tenaga kerja berdasarkan perjanjian kerja waktu tertentu (PKWT) oleh perusahaan perlu mendapat perhatian serius. Pasalnya, meski telah menjadi praktik umum dalam dunia bisnis, Direktur Jenderal HAM menilai penahanan ijazah berpotensi mencederai hak tenaga kerja.
“Kebijakan perusahaan untuk melakukan penahanan ijazah, Jika kita perhatikan secara jeli membuat adanya potensi pembatasan hak mengembangkan diri bagi tenaga kerja untuk mendapatkan penghidupan yang lebih baik,” tutur Dhahana.
Diakui Dhahana, memang baik dalam Undang-Undang Nomor 13 Tahun 2003 tentang Ketenagakerjaan maupun peraturan teknis belum mengatur perihal penahanan ijazah. Sehingga perusahaan dapat berinisiatif untuk membuat kesepakatan demikian dalam merekrut tenaga kerja. Namun, Dhahana menyimak masyarakat kerap mengeluhkan persyaratan tersebut telah membatasi hak mereka untuk mendapat peluang yang lebih menjanjikan.
Karena itu, Dhahana melihat adanya urgensi untuk menyusun suatu regulasi guna mengisi kekosongan hukum ini. “Namun, tentu kami meyakini perlu adanya kajian yang mendalam dan komprehensif
mengenai dampak kebijakan perusahaan melakukan penahanan ijazah tidak hanya bagi karyawan namun juga perusahaan sebagai pertimbangan dalam perumusan regulasi,” jelasnya.
Kendati belum ada pengaturan mengenai penahanan ijazah, Dhahana menghimbau agar perusahaan dapat menghargai atau menghormati hak asasi manusia yang dimiliki para tenaga kerja. Termasuk, Direktur Jenderal HAM garis bawahi adalah hak mengembangkan diri yang berpotensi dibatasi dengan penahanan ijazah.
“Perusahaan mungkin perlu mempertimbangkan bahwa di dalam Undang-Undang Nomor 39 Tahun 1999 memperkenankan setiap orang berhak dengan bebas memilih pekerjaan yang disukainya dan
berhak pula atas syarat-syarat ketenagakerjaan yang adil,” ucap Dhahana.
Terlebih, Direktur Jenderal HAM melanjutkan, pemerintah tengah melakukan pengarusutamaan bisnis dan HAM di tanah air. Pengarusutamaan bisnis dan HAM yang didorong melalui Strategi Nasional
Bisnis dan HAM ini diharapkan mampu memberikan competitive advantage bagi perusahaan dalam persaingan global mendatang.
Dhahana meyakini semakin membaiknya kesadaran pasar global terhadap hak asasi manusia akan juga diikuti di tataran nasional ke depan. Sehingga perusahaan akan mengikuti perkembangan ini untuk bisa lebih adaptif dengan trend dan kompetitif di pasar.
"Karenanya, kebijakan perusahaan yang kiranya dipandang berpotensi mencederai hak asasi manusia baiknya dipertimbangkan matang-matang mitigasinya," pungkasnya.
1 note · View note
kusmajelita · 1 month
Text
Lowongan Kerja PKWT PT LPP Agro Nusantara (BUMN PTPN GROUP) Agustus 2024, Begini Cara lamarnya!
http://dlvr.it/TBkcHG
0 notes
siskakuswandari · 1 month
Text
Lowongan Kerja PKWT PT LPP Agro Nusantara (BUMN PTPN GROUP) Agustus 2024, Begini Cara lamarnya!
http://dlvr.it/TBkZTH
0 notes
temanmenepi · 3 months
Text
Udah ngga sanggup kalo sampe tua kerja jadi budak korporat. Banting stir untuk coba daftar cpns kayanya jadi sebuah angin segar buat gua, supaya hidup ga terus-terusan dibayang-bayangi kerja kontrak seumur idup atau sistem pkwt maupun outsourcing. Hidup stabil dengan gaji pokok dan tunjangan, serta dana pensiunan untuk hari tua dan punya sk untuk keperluan mendesak, kayanya jadi impian gw skrg
0 notes
pajaknesia · 4 months
Text
Cara Perhitungan PPh 21 Karyawan Kontrak: Pajaknesia.id #1
Tumblr media
perhitungan pph 21 karyawan kontrak
Perhitungan PPh 21 Karyawan Kontrak
Tumblr media
Download Aplikasi izinesia untuk memudahkan cara menghitung tarif pajak
Tumblr media
Salah satu hal yang berpengaruh terhadap kewajiban perpajakan seseorang adalah mengenai status kepegawaiannya. Di antara pegawai tetap dan pegawai tidak tetap terdapat ketentuan perpajakan yang berbeda. Dari ketentuan pajak yang berbeda, maka akan berpengaruh terhadap cara perhitungannya yang berbeda.Berdasarkan peraturan DJP Nomor PER-16/PJ/2016, menyatakan bahwa Pegawai Tidak Tetap atau Tenaga Kerja Lepas adalah pegawai yang menerima penghasilan dengan besar penghasilan yang dihitung berdasarkan jumlah hari bekerja, jumlah unit pekerjaan yang dihasilkan, atau penyelesaian jenis pekerjaan dari pemberi kerja.Di dalam hukum Indonesia, karyawan kontrak biasanya disebut sebagai karyawan Perjanjian Kerja Waktu Tertentu (PKWT). Peraturan terkait kontrak kerja ini diatur dalam Undang-undang Ketenagakerjaan Nomor 13 Tahun 2003. Sistem kerja kontrak biasanya dijadikan sebagai salah satu alternatif bagi para karyawan sambil menunggu diangkat menjadi pegawai tetap. Sedangkan bagi perusahaan, produktivitas yang tinggi dan penghematan biaya merupakan sejumlah keuntungan yang bisa didapatkan dari sistem kerja kontrak tersebut. Namun dalam praktiknya, pekerja dengan kontrak kerja ini memiliki beberapa risiko. Di antaranya adalah eksploitasi waktu kerja hingga pemutusan kerja sepihak. Lalu bagaimana perhitungan PPh 21 atas Perjanjian Kerja Waktu Tertentu (PKWT)? Simak ulasan singkat di bawah ini…Aspek Perpajakan dan Ketentuan Khusus Atas Karyawan KontrakPKWT hanya berlaku untuk jenis-jenis pekerjaan tertentu saja. Diantaranya adalah :- Pekerjaan yang sekali selesai atau yang sifatnya sementara. - Pekerjaan yang diperkirakan penyelesaiannya dalam waktu yang tidak terlalu lama (maksimal selama 3 tahun) - Pekerjaan yang bersifat musiman - Pekerjaan yang berhubungan dengan produk baru, kegiatan baru, atau produk tambahan yang masih dalam masa percobaan atau penjajakan - Upah harian, yaitu upah yang diperoleh karyawan secara harian. - Upah mingguan, yaitu upah yang diperoleh karyawan secara mingguan. - Upah satuan, yaitu upah yang diperoleh karyawan berdasarkan jumlah unit pekerjaan yang dihasilkan. - Upah borongan, yaitu upah yang diperoleh karyawan berdasarkan penyelesaian suatu jenis pekerjaan tertentu.
Tumblr media
Berikut ini adalah daftar ketentuan khusus di dalam PPh 21 bagi karyawan kontrak atau karyawan tidak tetap:- Tidak dilakukan pemotongan PPh Pasal 21 jika penghasilan karyawan dalam sehari belum melebihi Rp 300.000. - Dilakukan pemotongan PPh Pasal 21, jika penghasilan karyawan dalam sehari sebesar atau melebihi Rp 450.000, merupakan jumlah yang dapat dikurangkan dari penghasilan bruto. - Apabila karyawan tidak tetap memperoleh penghasilan kumulatif melebihi Rp4.500.000 dalam 1 bulan, maka jumlah tersebut dapat dikurangkan dari penghasilan bruto. - Rata-rata penghasilan karyawan dalam sehari adalah rata-rata upah mingguan, upah satuan, atau upah borongan untuk setiap hari kerja yang digunakan. - PTKP yang sebenarnya adalah untuk jumlah hari kerja yang sebenarnya. - PTKP sehari dijadikan sebagai dasar untuk menetapkan PTKP yang sebenarnya. Yaitu sebesar PTKP per tahun Rp54.000.000 dibagi 360 hari. - Apabila karyawan tidak tetap tersebut mengikuti program jaminan atau tunjangan hari tua, maka iuran yang dibayar sendiri dapat dikurangkan dari penghasilan bruto. - Untuk tahun pajak 2021, masa kerja Budi hanya 4 bulan, yakni dari 1 Januari sampai dengan 30 April (batas akhir PKWT). Sehingga, pajaknya dihitung hanya 4 bulan bukan 12 bulan. - Penghasilan Netto (1 Bulan) = 20.000.000 - Biaya jabatan = 5% x 20.000.000 = 500.000 - Penghasilan Netto (1 Bulan) = 19.500.000 - Penghasilan Netto (4 Bulan) = 78.000.000 - PTKP = 54.000.000 - PKP = 24.000.000 - PPh 21 Terutang = 5% x 24.000.000 = 1.200.000 - PPh 21 dipotong 1 Bulan = 1.200.000 : 4 = 300.000 - Penghasilan Netto (4 Bulan) = 25.000.000 - Biaya jabatan = 5% x 25.000.000 = 500.000 - Penghasilan Netto (1 Bulan) = 24.500.000 - Penghasilan Netto (4 Bulan) = 98.000.000 - PTKP = 54.000.000 - PKP =44.000.000 - PPh 21 Terutang = 5% x 44.000.000 = 2.200.000 - PPh 21 dipotong 1 Bulan =2.200.000 : 4 = 550.000Penulis : Team Izinesia
perhitungan pph 21 karyawan kontrak
perhitungan pph 21 karyawan kontrak cara menghitung perhitungan pasal tarif pajak pph 21 update terkini, CARA LAPOR SPT BADAN HUKUM Perusahaan CV PT, BIMBEL CPNS,Bimbel CPNS di Jakarta Bogor Depok Tangerang Selatan Bekasi BSD Bintaro Bandung murah terbaik, bimbel masuk ptn, bimbel masuk ui, BIMBEL LES PRIVAT PERSIAPAN MASUK PTN TERBAIK, bimbel masuk ptn, bimbel masuk ui, bimbel masuk ui, CARA LAPOR SPT TAHUNAN ORANG PRIBADI Read the full article
0 notes
mediajiwalangit · 6 months
Text
Yosep AtWork: Inovasi dalam Layanan Hukum untuk Masa Depan Bisnis Anda
Tumblr media
Bandung, MJL | Yosep AtWork, pemimpin dalam layanan konsultasi hukum, hari ini mengumumkan peluncuran layanan penyusunan kontrak dan konsultasi hukum yang revolusioner. Layanan ini dirancang untuk memenuhi kebutuhan hukum yang dinamis dari perusahaan dan individu, dengan menawarkan solusi yang disesuaikan dan berorientasi pada hasil.   Dengan layanan ini, Yosep AtWork menegaskan komitmennya untuk menyediakan perjanjian yang dibangun atas dasar hukum terkini dan praktik bisnis yang berlaku. Klien akan mendapatkan manfaat dari konsultasi yang mendalam, penyusunan kontrak yang detail, dan layanan revisi gratis, semuanya disampaikan oleh tim ahli hukum yang berpengalaman.   Dengan fokus pada hubungan klien, Yosep AtWork menggunakan teknologi CRM terdepan untuk memastikan bahwa setiap interaksi dengan klien adalah personal dan efektif, membangun kepercayaan dan kepuasan jangka panjang.   Jenis Layanan yang Ditawarkan: - Perjanjian Kerjasama: Memfasilitasi pertumbuhan bisnis dengan perjanjian yang mengurangi risiko.   - Perjanjian Kerja: Solusi hukum komprehensif untuk PKWT, PKWTT, dan Peraturan Perusahaan.   - Terms and Conditions: Penyusunan TnC dan Privacy Policy yang kuat untuk platform digital.   - Perjanjian Investasi: Perlindungan investasi melalui perjanjian yang jelas dan mengikat.   - Perjanjian Distribusi dan Supplier: Memperkuat supply chain dengan kontrak yang efektif.   - Founders Agreement: Menyediakan keamanan hukum untuk bisnis rintisan.   - Perjanjian Pemberian Jasa: Layanan hukum untuk agensi, konsultan pajak, dan lebih banyak lagi.   - Perjanjian Pembuatan Aplikasi: Kontrak yang menjamin kebutuhan software Anda.   - Perjanjian Franchise: Menjaga integritas merek melalui perjanjian franchise yang solid.   Mitra dan Klien: Yosep AtWork bangga telah bekerja sama dengan nama-nama terkemuka seperti PT PINISI ELEKTRA dan PT WIRA CAKRA BUANA, serta organisasi seperti KADIN dan ARDIN Bandung Barat, memperkuat posisi mereka sebagai mitra hukum yang dapat diandalkan.   Tentang Yosep AtWork: Sebagai firma konsultasi hukum yang berdedikasi, Yosep AtWork berkomitmen untuk memberikan layanan legal dan penyusunan kontrak yang tidak hanya berkualitas tetapi juga inovatif. Dengan pendekatan yang disesuaikan, kami memastikan bahwa klien kami siap menghadapi tantangan hukum masa depan dengan perjanjian yang kuat dan terpercaya.   Untuk informasi lebih lanjut atau untuk menjadwalkan konsultasi, kunjungi (#) atau hubungi kami melalui email di [email protected] Read the full article
0 notes
chalisley · 8 months
Text
What are you today is the result of your decisions in the past
What are you today is the result of your decisions in the past
Random banget pas lagi masak bakwan gue kepiran quotes ini, wkwk. Tapi bener banget loh ini quotesnya.
Saat ini gue bisa hidup tenang itu hasil dari perjuangan gue tahun2 lalu buat dapat kerjaan. Dan disaat bersamaan, saat ini gue masih status pkwt dan masih in my early career banget, itu hasil dari gue yang lama ngerjain skripsi. Makanya zona waktu career gue berbeda dari teman2 gue.
Tapi untungnya sih hal ini ga terlalu masalah sekarang. Dan ga ada juga yang hujat gue. Toh as long as you are financial independent , thats enough, especially buat kaum cewek. Terserah mau cepat atau lambat, terserah masih status pkwt atau udah jadi asisten manager, pokoknya udah bisa cari uang sendiri dan menghidupi diri sendiri aja itu udah centang hijau.
Trus ada lagi nih quotes, Hidupmu adalah hasil dari pemikiranmu
Sekilas biasa aja tapi kalo dipikir2 dalam banget maknanya. Kenapa keadaaan hidup gue sekarang hasil dari pikiran gue, karena isi pikiran jelas mempengaruhi tindakan.
Ga mungkin bertolak belakang, ibarat isi pikiran lo penuh soal karir trus tiba2 lo sekarang malah dikasih fase lagi S2 sama semesta.
Itu maksud gue, ga mungkin kan bertolak belakang.
Berarti gaes, isi pikiran itu sangat ngaruh banget sama kehidupan kita. Isi pikiran itu benar2 udah kaya poros dari sebuah roda. Atau juga udah kaya driver dari sebuah kendaraan.
Kalau drivernya milih jalan yang tepat, makanya kita bisa dibawa ke tempat2 yang bagus yang menakjubkan.
Beda kalau drivernya salah bertindak, kita akan dihantui oleh banyak keraguan dan merasakan mood yang buruk setiap saat.
Jadi, ya emang kesimpulannya berfikirlah yang baik baik aja, biar hidup lo juga baik baik aja. Iya benar, its easy to say.
Karena in reality, pikiran buruk, cemas dan negatif thinking itu tak terhindarkan dari hidup kita. Bahkan kadang pikiran negatif itu emang benar adanya, kan ga salah juga kalo kita memvalidasi perasaan buruk yang kita alami itu.
okedeh, back to topic
Jadi nih, kalau lo sudah punya keinginan untuk memiliki pasangan hidup, maka lo juga harus sering2 mikirin dan analisa juga gimana nanti hidup sama pasangan. Awal2 buat triger okelah lo mikirin sisi enaknya doang, lo mikirin sisi bahagianya aja dulu biar ke triger. Tapi jangan lupa, lo harus realistis dan ga bisa termakan perasaan, lo harus mikirin apakah lo sanggup dan kuat menghadapi tantangan dalam pernikahan.
Jangankan tantangan pernikahan nih, lo kuat ga menghadapi fase2 persiapan acara nikah? Lo kuat ga memulai hubungan dan berbaur dengan keluarga pasangan lo?
Jadi nih gue liat2 kan sekarang lo itu udah pengen ketemu pasangan hidup lo, maka starting from today juga bisa deh dibayangin kalo nanti lo udah ga tinggal sendirian lagi nih, lo tentu harus menyesuaikan juga kebiasahan hidup lo mulai dari hal2 kecil sampai ke hal2 yang krusial.
Kira2 gue siap nikah kapan ya? Kira2 gue siap nikah setelah melewati fase apa ya? Kira2 kapan ya titik dimana gue sudah puas hidup sendiri dan bisa memasuki kehidupan pernikahan?
Dari segi keuangan, tahun 2024 sebenarnya gue satu tahun mau nabung full dulu sebanyak2nya, dan uang itu ga mau gue ganggu gugat. rencananya gitu. Trus tahun 2025 maybe baru gue beli motor. Tapi kayanya 2024 itu gue udah mulai pasang behel, karena makin cepat makin baik juga. Jadi yg rencananya bakal di pending ya bagian beli motornya sih.
Harapannya sih, kalo gue lebih gigih dan bagi waktu buat investasi, trus pinter juga dalam make decision perkara buy and sll, gue Desember 2024 mestinya udah punya 100 juta.
Anggaplah sekarang gue udah mencapai 50 juta. Berarti sisa 50 juta lagi yang harus dicapai sepanjang 2024. Kalo cara frugal sih bisa kayanya nabung 4 juta sebulan, 4x12 udah 48 juta, 2jutanya maybe bisa didapat dari bunga pasar uang.
Tapi kalau gue bisa sedikit lebih pintar dan meluangkan waktu, gue mungkin ga harus nabung sampai 4 juta juga. Mungkin 3 juta aja bisa asalkan gue pinter make decision, buy at the right timing, brave but still in the right choice jadi ya 3x12=36 mestinya bisa gue jadiin 50 juta.
Jadi gue sepanjang 24 ga tersiksa banget hidup dengan 2 juta sebulan. Jadi gue sepanjang 2024 masih bisa enjoy dikit, jalan2 dan beli2 barang buat ngisi kosan.
2023 : fase perjuangan dapat kerja + fase awal karir, 50 juta already 2024 : mau capai target 100 juta di umur 27 (50 juta left) 2025 : fase pindah kerjaan baru, gaji 11-15 juta, beli motor, perawatan, liburan agak hedon, maybe trying ke luar negeri, pulang ke padang dihari weekend, banyak2 membahagiakan ortu dan ajak ortu jalan2, plus nabung nikah. Mungkin tahun 2025 ini tiba2 jadi banyak PR ya wkwk, tapi emang mesti gitu, biar 2026 gue entering fase nikah. Jadi misal nikahnya pertengahan tahun 2026, berarti kayanya nabung stengah tahun juga bisa sih buat biaya nikah heheheh, cie. 2026 : nabung buat nikah + nikah (umur gue 29, anjay, gpp sih, soalnya ini aja gue udh ngerasa cepat loh nikahnya kalo bener 2026)
Okedeh broad mapnya udah keliatan nih, dan enak banget loh kalo target udah jelas kaya gini, jadi gue ga perlu bingung dan hilang arah lagi. Kalo pun memang sepanjang tahun gue jadi galau dan selalu mikir kapan dapat pacar, yaudah diterima saja galaunya, toh nanti lo akan dapat juga apa yang lo mau, bahkan mungkin yang diberi Tuhan jauh lebih baik dari yang lo inginkan.
Berarti ini tugas2 gue tiap tahunnya sebagai berikut ya
In 2024 >>
Kerja kaya biasa, bertahan sampai dapat gaji ke-13
Resign bulan September 2024, pindah ke perusahaan yang ngasih gaji diatas 10 juta, Bismillah.
Plan B, sebenarnya goalsnya itu uangnya, perkara kerjanya dimana kayanya harus gue kesampingkan dulu. Misal akan sulit sesuai rencana diatas, berarti gue harus bisa dapat side income, for the at least2 banget nih, gue harus bisa dapat side income 1 juta sebulan. Itu minimal ya, bagusnya sih lo bisa dapat 3 juta sebulan berarti sehari 100k. Nah itu, lo harus putar otak gimana bisa dapat side income di luar gaji lo.
Pake behel
Reach 100 juta pertamaku
In 2025 >>
Beli motor
Kerjaan baru, income 10 juta net
Side income sudah mulai ada dan naik incremental
Mulai bisa ajak ortu jalan2
Mulai bisa pulang ke Padang Sabtu Minggu plus tanggal merah
Udah kenalan sama Doi, udah mulai pacaran2 dan ngobrolin nikah wkw
In 2026 >>
Memasuki fase nabung buat nikah
Memasuki fase rajin2 membahagiakan ortu karena ntar kalo udh nikah takut ortu ngerasa terabaikan karena fokusnya udah beda
Nikah
0 notes
Text
Webinar Gratis Aturan Karyawan Kontrak (PKWT)
Hari : Sabtu
Tanggal : 26 Agustus 2023
Jam : 10.00 - 12.00 wib
Online : Zoom Meeting
Daftarkan diri Anda segera di :
https://s.id/1QIHf
Door Prize :
- Tumbler
- Flash Disk
- Pouch Bag Pria
- Gratis Konsultasi Hukum Ketenagakerjaan
- GRATIS Biaya Pendirian Perusahaan Perorangan untuk 2 orang peserta webinar senilai @ Rp. 500.000,-
Webinar GRATIS ini dapat terlaksana dengan baik atas dukungan sponsor dari :
HALLO PENGACARA
Instagram : @hallo.pengacara.id
Tiktok : hallopengacara
Pengacara Perusahaan, Pidana, Perdata, Perpajakan & Kurator Kepailitan serta Penundaan Hutang
LEGAL PEDIA
Instagram : @legalpedia.my.id
Jasa pendirian perusahaan dengan Biaya Murah, Praktis dan Mudah
WA Center : 081517012999
instagram
0 notes
Text
Tuntut Hak, Eks Pekerja PT KJL Lapor ke DPRD Cilegon
CILEGON – Tiga orang korban Pemutusan Hubungan Kerja (PHK) oleh PT Krakatau Jasa Logistik (KJL) menyoal sejumlah tuntutan mereka di hadapan Komisi II DPRD Cilegon pada Kamis (3/8/2023). Sofiudin, salah seorang pekerja mengungkapkan tuntutan tersebut terdiri dari pembayaran honor atas sisa kontrak kerja mereka dengan sistem Perjanjian Kerja Waktu Tertentu (PKWT) selama 6 bulan, dan upah bulan…
Tumblr media
View On WordPress
0 notes
cherishs-posts · 1 year
Text
6 bulan aku menapaki kerjaan baru, aku lepas dr Arlene....
Susaaah susaaaah..., Baca deh report aku jeleeeek jeleeeek bangeeeet....
28 juni ini terjadi..., Saya di beri waktu 2 minggu untuk berubah jd lebih pintar, karna PKWT ato kontrak saya berakhir di akhir juli...
Ini tanggal 21, aku dapat nilai ini kaget terkejut, ternyata seketat ini.... Okeee aku dapat nafas dikit katanya aku harus berubah dalam 2 minggu, kunantikan 2 minggu itu, kami bertiga bertemu saat training tak satupun diantara mereka menahanku seperti 2 minggu yang lalu...
Aku harus berkembang sebelom PKWT ato kontrak habis di Juli ini..
Sebelom hari ini 21 Juli 2023, aku masih berharap sangat masih berharap, namun duaaaaaar...
Kulihat PKWT Ms. Hikmah sdh ada padahal itu yang untuk september 2023- 2024, iya untuk yang september 2023 sudah ada ...
Kutanya 2 teman baru ku Ms. Tata dan Ms. Zaki dan mereka sdh ada juga hingga september...
Sudahlah.... Kujalani saja hari2 terakhirku dengan baik.... Baik menurutku...
Akan tetap datang ontime oh well intime ...
Diam dan menurut,
Mereka lebih memilih orang yang dengan komulatif angka terlambat banyak, ketimbang saya....
Sadar diri jika sampe hari ini di tanggal 22 tak ada PKWT berarti saya sudah stop dan berakhir....
Toh tugas utama saya menggantikan kelas Ms. Arin sudah selesai...
Ms arin yg sebelomnya cuti melahirkan akan kembali bulan depan... Yup saya selesai, saya pamit.....
Tumblr media Tumblr media Tumblr media
0 notes
Text
0 notes
catatankhoirudeenb · 2 years
Text
Tahu tapi Ngeyel
Assalamualaikum, helo friends another side, postingan kali ini bakalan bercerita lanjutan after memutuskan berhenti ghaib-ghaib..😁 Namun seperti biasa, sebelum melanjutkan, apa kabar hati kalian? semoga tetap baik dan happy... Ngeyel, merupakan kata penggambaran ketika saya sudah mengetahui hukum bank dan asuransi namun masih berkerja di dalamnya. Bisa dibilang ketika saya berhenti belajar hal ghaib, tidak lama saya berkenalan dengan beberapa komunitas seperti masyarakat tanpa riba, hijrah tanpa riba, yukngaji bsd dan beberapa komunitas hijrah lainnya yang mengemban misi agar setiap muslim mau mendalami lagi islam secara kaffah, serta menjadi solusi untuk seluruh permasalahan umat. Ketika itu saya berpikir, tidak ada salahnya mengikuti apa yang allah serukan karena batin saya merasa tidak nyaman sampai proses resign selesai. Setelah pkwt selesai akhirnya saya melanjutkan ke beberapa perusahan dan semoga saja terjawab. Adapun pesan yang bisa saya bagikan ialah jika memang ingin ikuti kata hati maka ikutilah, karena hati adalah jawab dari email yang dikirimkan. Kurang lebihnya seperti itu catatanku, terima kasih telah menyimak kembali.
1 note · View note
kusmajelita · 1 year
Text
Lowongan Kerja Otoritas Jasa Keuangan (OJK): Posisi Tenaga PKWT September 2023
http://dlvr.it/SvSznN
0 notes
siskakuswandari · 1 year
Text
Lowongan Kerja Otoritas Jasa Keuangan (OJK): Posisi Tenaga PKWT September 2023
http://dlvr.it/SvTGB9
0 notes