Tumgik
#limapuluhsatu
nolila-blog · 5 years
Photo
Tumblr media
✨Magic Milk✨ . Bermain kali ini ga cuma Hami yang excited tapi bundanya juga haha Pertama kalinya membuat magic milk dan ketagihan pengen bikin lagi 😄 . 🌈Barang yang diperlukan ✨Susu cair putih secukupnya ✨Pewarna makanan ✨Sabun cuci cair ✨Cotton Bud ✨Piring ✨Buku Confidence in science yang judulnya, "Apa Saja Fungsi Pancaindra?" . 🌈Cara bermain dan manfaatnya Bunda tuang susu ke dalam piring, tetesi dengan pewarna makanan (ungu, kuning, hijau, merah). Celup cotton bud pada sabun cuci cair lanjut celup lagi ke piring susu. Dan liat reaksinya. Beneran magic milk 😍😍 Permainan ini untuk melatih indera penglihatan anak ya. Jamin anak bakal terbengong-bengong wkwk . Bagaimana cara kita melihat benda? Begini penjelasan dari buku CIS. "Ketika berkas cahaya masuk melewati lensa, gambar benda diproyeksikan ke retina. Sel visual langsung mengirimkan sinyal listrik. Otak menerima sinyal tersebut melalui saraf optik. Lalu, otak menerjemahkan gambar, sehingga kita bisa mengetahui bentuk, warna dan jarak benda' tersebut. . MasyaAllah makin kagum sama ke-Maha Kuasaan Allah SWT ya. Melihat tuh ternyata prosesnya panjang. . 👦 Hamizan 2 tahun 11 bulan . #limapuluhsatu #MDSOnlineCompetitionCIS #CISTestimoni #PelangiMizan #MainBarengHami https://www.instagram.com/p/B6SOnXMpxOP/?igshid=11mlu7bdmmexf
0 notes
depeu · 3 years
Text
Sebuah Perayaan
Selain merayakan Idul Fitri dan Idul Adha setiap tahunnya, kami juga menambahkan 5 hari yang pasti kami peringati dan rayakan di bulan Januari, Februari, April, November dan Desember. Hehe. Ya hari ulang tahun setiap anggota keluarga.
Sejak kecil, kami sudah terbiasa diberi bancaan setiap hari lahir. Bancaan itu acara doa bersama, makan-makan pakai urap, mengundang teman dan tetangga. Tapi kadang ada juga kue nya, seperti lapis dan bolu yang disusun tingkat di hari lahirku ke 5 tahun 2003. Kebetulan sebelum acara banyak makan coklat, jadi waktu mau tiup lilin nangis loro untu. Hahaha.
Setiap tahun, perayaan itu pasti ada dalam bentuk apapun. Entah hadiah kecil dari ayah ibuk, dibuatkan bancaan, pesta mengundang teman atau sekedar makan pempek di Sari Rasa sebrang BK.
Dalam setiap perayaan, tidak hanya merasakan meriahnya, kami juga diajarkan untuk bersyukur atas apapun yang masih bisa kami rasakan sampai hari ini. Bersyukur itu kunci bahagia, kata Ayah.
Hari ini, tepat satu tahun yang lalu kami merayakan hari kelahiran Ibuk yang genap berusia setengah abad. Menyiapkan hadiah dari jauh hari, makan kue bersama di ruang tamu, berfoto di bagasi mobil. Indah sekali untuk saya ceritakan lagi hari ini.
Hari ini, dipenghujung tahun 2021 saya mendoakan Ibuk yang sudah berusia 51 agar senantiasa diberi kesehatan juga keberkahan. Ibuk yang tidak pernah lelah untuk belajar lebih dekat dengan Allah, Ibuk yang selalu mendahulukan keluarga daripada dirinya sendiri, Ibuk yang cintanya selalu terasa walau terpisahkan jarak dan udara.
Kalau hadiah ucapan terima kasih belum mampu membuatmu tersenyum lepas hari ini, maka doakan kami agar waktu bisa membawa kami membuatmu tersenyum lebih bangga dan bahagia dari hari ini.
Ibuk yang sudah berusia limapuluhsatu, semoga segera diberi menantu. Hehehe.
Yogyakarta, 01 Desember 2021.
1 note · View note
selepasngajar · 7 years
Photo
Tumblr media
[ Recehan ] . Dalam suatu kegiatan yang tidak penting dan mendesak, saya membantu tiga orang keponakan memilah uang koin. Uang koin 100 dan 200 dipilah dan dikumpulkan hingga masing - masing berkelompok menjadi 1.000 rupiah . Di akhir sesi kegiatan, terkumpullah senilai Rp33.000 uang receh hasil kembalian disuruh mamah dan sisa uang saku jajan mainan depan sekolah . Sejumlah tersebut, mereka bagi dengan adil dan bahagia. Per orang mendapatkan Rp11.000. Dan ide selanjutnya adalah menukarkan ke minimarket dengan uang kertas yang lebih membanggakan untuk dipegang . Sang kasir tampak senang menerima uang-uang kerja lelah para bocah. Mungkin sedang sulit mencari uang kembalian belakangan ini . Tentu saja, ketika di minimarket, para bocah ini tidak sabar untuk membeli rupa-rupa jajanan yang mereka mau. Entah akan dihabiskan atau tidak . Ketika selesai uang koin dihitung sang kasir, selesai juga kegiatan belanja ketiga keponakan. Diberikannya uang Rp33.000 yang sekarang berbentuk 3 10.000an dan 3 1.000an. Yang kemudian saya bagi ke ketiganya . Kemudian, sang kasir menghitung belanjaan. Rupa-rupa barang dipindai label harganya satu - persatu. Hingga keluar total angka limapuluhsatu ribu . Nombok. Pujangga menyebutnya besar pasak daripada tiang. Namun, saat itu ketiga keponakan sudah keluar minimarket dengan eskrim, keceriaan dan lain-lain . Oh, iya. Juga uang kertas sebelasribu. #ceritamacammacam #keponakan #uangreceh #recehan #receh #recehbanged
0 notes