#budaya Banten
Explore tagged Tumblr posts
Text
Sejarah Pembangunan Vihara Avalokitesvara di Banten
VIHARA Avalokitesvara terletak di Kampung Pamarican, Kecamatan Kasemen, Kota Serang, Provinsi Banten. Avalokitesvara merupakan bahasa Sanskerta untuk Dewi Kwan Im yang diyakini suka menolong manusia dari berbagai kesulitan. Lokasi vihara itu sekitar 500 meter di sebelah utara Masjid Agung Banten dan Keraton Surosowan di Kawasan Banten Lama. Sejarah pembangunan vihara ini berkaitan dengan Syarif…
![Tumblr media](https://64.media.tumblr.com/a311f118841d8d6e9dc8998e6ca78f16/8c611d8fb3e88035-7a/s540x810/7ff55b17cf073160930726168d395a35cf18aef3.jpg)
View On WordPress
1 note
·
View note
Text
Gotube
Kumpulan Lagu Daerah Banten🎶
youtube
GO Banten, I love Banten I love Kasundaan Sunda global!
1 note
·
View note
Text
Tempat Wisata Menarik Di Indonesia
Indonesia, dengan keanekaragaman budaya, alam, dan sejarahnya, memiliki banyak tempat wisata yang menawarkan pengalaman luar biasa bagi para wisatawan. Dari pantai-pantai eksotis hingga pegunungan yang memukau, Indonesia adalah surga bagi para pencinta alam dan petualang. Berikut ini adalah beberapa tempat wisata menarik di Indonesia yang wajib dikunjungi :
Bali - Pulau Dewata Bali, yang sering disebut sebagai "Pulau Dewata", merupakan destinasi wisata terpopuler di Indonesia. Dikenal dengan pantainya yang indah seperti Kuta, Nusa Dua, dan Seminyak, Bali juga memiliki pesona budaya yang kaya. Anda dapat mengunjungi Pura Tanah Lot, Pura Uluwatu, dan merasakan suasana damai di Ubud, yang terkenal dengan sawah teraseringnya. Selain itu, Bali juga menawarkan kegiatan seru seperti selancar, yoga, dan menikmati kuliner lokal yang lezat.
Komodo - Pulau Komodo dan Taman Nasional Komodo Taman Nasional Komodo di Nusa Tenggara Timur adalah rumah bagi hewan purba, yaitu Komodo dragon. Selain berkesempatan untuk melihat komodo secara langsung, wisatawan juga bisa menikmati keindahan alam di pulau-pulau sekitarnya, seperti Pulau Padar yang terkenal dengan pemandangan bukit yang menakjubkan, serta pulau-pulau kecil yang memiliki pantai-pantai indah dengan pasir putih dan air jernih.
Yogyakarta - Kota Budaya Yogyakarta adalah salah satu kota yang kaya akan budaya dan sejarah di Indonesia. Di sini, Anda bisa mengunjungi Candi Borobudur yang merupakan candi Buddha terbesar di dunia, serta Candi Prambanan yang merupakan kompleks candi Hindu. Selain itu, Anda juga bisa menikmati suasana kota yang hidup, dengan kuliner khas seperti gudeg dan menikmati wisata belanja di Malioboro.
Raja Ampat - Surga di Timur Indonesia Raja Ampat, yang terletak di Papua Barat, adalah salah satu tempat terbaik untuk menyelam di dunia. Keindahan bawah lautnya yang luar biasa dengan keanekaragaman hayati yang melimpah menjadikan Raja Ampat sebagai tujuan utama bagi para penyelam. Selain itu, pulau-pulau kecil yang tersebar di sekitar Raja Ampat menawarkan pemandangan alam yang spektakuler dan pantai-pantai yang masih sangat alami.
Danau Toba - Keindahan Alam di Sumatera Utara Danau Toba adalah danau vulkanik terbesar di dunia dan terletak di Sumatera Utara. Keindahan alam danau ini memikat wisatawan dari seluruh dunia. Pulau Samosir, yang terletak di tengah Danau Toba, juga menawarkan berbagai kegiatan wisata seperti bersepeda, mendaki gunung, serta menikmati budaya Batak yang kaya. Danau Toba adalah tempat yang sempurna untuk bersantai sambil menikmati pemandangan alam yang menakjubkan.
Gunung Bromo - Keajaiban Alam Jawa Timur Gunung Bromo, yang terletak di Taman Nasional Bromo Tengger Semeru, adalah salah satu gunung berapi paling terkenal di Indonesia. Wisatawan dapat menikmati pemandangan matahari terbit yang spektakuler dari puncak gunung ini. Selain itu, kawasan sekitar Bromo juga menawarkan keindahan padang pasir, kawah aktif, dan bukit-bukit yang menambah pesona kawasan ini.
Ujung Kulon - Keanekaragaman Alam di Banten Taman Nasional Ujung Kulon, yang terletak di ujung barat Pulau Jawa, terkenal dengan kekayaan alam dan satwa liar yang langka. Salah satu daya tarik utama dari tempat ini adalah keberadaan badak jawa, salah satu spesies yang terancam punah. Ujung Kulon juga menawarkan pantai-pantai yang indah, hutan tropis, dan kehidupan laut yang memikat untuk dijelajahi.
Lombok - Keindahan Alam yang Memukau Lombok, yang terletak di sebelah timur Bali, menawarkan pesona alam yang tak kalah menarik. Pantai-pantai indah seperti Pantai Kuta Lombok, Gili Trawangan, dan Gili Meno menjadi tujuan utama wisatawan. Anda juga bisa mendaki Gunung Rinjani, gunung tertinggi kedua di Indonesia, yang menawarkan pemandangan spektakuler dari puncaknya. Lombok juga kaya akan budaya Sasak yang menarik untuk dijelajahi.
Bunaken - Surga Laut Sulawesi Utara Taman Laut Bunaken di Sulawesi Utara adalah destinasi wisata bawah laut yang sangat terkenal. Bunaken menawarkan keindahan terumbu karang dan keanekaragaman hayati laut yang luar biasa. Aktivitas snorkeling dan menyelam di sini akan membawa Anda menjelajahi dunia bawah laut yang penuh warna dan kehidupan. Bunaken juga merupakan bagian dari Situs Warisan Dunia yang dilindungi oleh UNESCO.
Banda Neira - Sejarah dan Keindahan Alam Maluku Banda Neira adalah sebuah kepulauan yang terletak di Provinsi Maluku. Selain dikenal dengan sejarah rempah-rempahnya yang kaya, Banda Neira juga menawarkan pemandangan alam yang indah. Anda dapat menjelajahi pulau-pulau kecil di sekitarnya, menikmati pantai yang tenang, serta menyelam di perairan yang kaya akan terumbu karang.
Kesimpulan Indonesia adalah negara yang kaya akan tempat wisata menarik dengan berbagai keindahan alam dan budaya. Dari pantai-pantai eksotis, pegunungan yang mempesona, hingga situs bersejarah yang menakjubkan, Indonesia menawarkan pengalaman wisata yang tak terlupakan bagi setiap orang. Jadi, jika Anda mencari petualangan atau sekadar ingin menikmati keindahan alam, Indonesia adalah destinasi yang tepat untuk Anda jelajahi.
0 notes
Text
Mengungkap Sejarah Laut di Bale Panyawangan Purwakarta: Wisata Edukasi Buatan UMKM Purwakarta yang Memikat
![Tumblr media](https://64.media.tumblr.com/ea8146b430ee4de0929cf91c33d98901/8738fd6aa511c90d-93/s540x810/a29d7c577d8b7bdbad500760981367e2c1c28357.jpg)
Purwakarta, Jawa Barat – Bale Panyawangan Diorama Nusantara bukan sekadar museum biasa. Destinasi edukasi ini menghadirkan perjalanan sejarah laut Nusantara dengan sentuhan modern, memadukan desain artistik, replika realistis, dan teknologi digital interaktif. Sebagai tempat wisata budaya, museum ini menawarkan pengalaman unik yang menghidupkan kembali jejak sejarah dalam balutan inovasi kekinian. (10/12/2024).
Sejarah laut Nusantara di Bale Panyawangan dikemas melalui tampilan interaktif diorama, peta, dan artefak yang menggambarkan kejayaan maritim Nusantara. Salah satu fokus utama di museum ini adalah bagaimana laut telah menjadi nadi kehidupan bangsa Indonesia sejak zaman kerajaan kuno seperti Sriwijaya dan Majapahit hingga era kolonial.
Dalam salah satu diorama, pengunjung dapat melihat gambaran aktivitas perdagangan di pelabuhan-pelabuhan besar seperti Sunda Kelapa dan Banten. Narasi sejarah ini menyoroti peran strategis laut sebagai jalur perdagangan rempah-rempah yang menghubungkan Nusantara dengan dunia internasional, termasuk Asia, Timur Tengah, dan Eropa.
Tak hanya itu, Bale Panyawangan juga mengungkapkan kisah pelaut-pelaut Nusantara yang tangguh dan inovasi dalam bidang perkapalan. Kapal tradisional seperti Pinisi dari Sulawesi dan Jung Jawa yang digunakan untuk pelayaran jarak jauh dipamerkan dengan replika realistis yang megah sebagai bukti kemampuan bangsa Indonesia di bidang pelayaran.
Replika kapal-kapal ini bukan sekedar replika biasa, melainkan buatan dari UMKM masyarakat Purwakarta yang handal. Ini menjadi daya tarik yeng penting karena hasil dari kegiatan UMKM tersebut diabadikan dalam museum dan dilihat oleh berjuta-juta pengunjung dari berbagai macam daerah.
“Disini semuanya replika dan dibuat seperti aslinya dari pihak konsultan, misalnya Pak Dedi punya gagasan dan kita menyerahkan kepada mereka, kapal-kapalnya dibuat oleh UMKM Purwakarta langsung.”, ujar Fauzan, salah satu pegawai Museum Diorama Panyawangan.
Dengan berbagai koleksi dan cara penyajian yang inovatif, Bale Panyawangan tak hanya menjadi tempat belajar, tetapi juga wahana rekreasi keluarga yang edukatif. Sejarah laut di Bale Panyawangan menjadi saksi bisu bahwa Indonesia, dengan kekayaan lautnya, adalah bangsa maritim yang berjaya,
1 note
·
View note
Text
![Tumblr media](https://64.media.tumblr.com/8f34364916965e1531469fe31c2a6421/32656a1387820cd8-d2/s540x810/b82ea5a7cca385a05a88eb06ae2323cf0296076e.jpg)
Tahun 2025, Seluruh Pelayanan Kemenkum Berbasis Digital
Tahun 2025, Seluruh Pelayanan Kemenkum Berbasis Digital
Tangerang - Menteri Hukum, Supratman Andi Agtas, menyebut di tahun 2025 seluruh pelayanan publik di Kementerian Hukum (Kemenkum) akan berbasis digital. Ia mengatakan transformasi digital ini dilakukan untuk memberikan pelayanan prima kepada masyarakat.
“Kementerian Hukum sudah mencanangkan sebuah transformasi. Kami bertekad di tahun 2025, seluruh layanan di Kementerian Hukum sudah berbasis digital,” kata Supratman dalam kegiatan refleksi akhir tahun 2024 Kementerian Hukum dan Hak Asasi Manusia, Senin (16/12/2024).
Melalui transformasi digital, masyarakat mendapatkan akses yang lebih mudah terhadap setiap jenis pelayanan di Kemenkum. Transformasi ini juga merupakan upaya Kemenkum untuk menjadi pelopor keterbukaan informasi publik.
“Kami terbuka untuk mendapatkan pengawasan, baik eksternal maupun internal. Saya mohon masukan dari Ombudsman agar kementerian ini bisa menjadi pelopor di dalam keterbukaan informasi,” ujarnya di Gedung Politeknik Pengayoman Indonesia, Tangerang.
Di tahun 2025, lanjut Supratman, Kemenkum akan meningkatkan kolaborasi antar kementerian, memperkuat kebijakan yang berpihak pada keadilan, serta membangun budaya hukum yang positif di tengah masyarakat.
Menurutnya, sinergi yang baik antar kementerian akan memastikan bahwa pembangunan hukum berjalan selaras dengan kebutuhan negara dan harapan rakyat.
“Kolaborasi di antara ‘saudara kandung’ (Kemenkum, Kementerian Imigrasi dan Pemasyarakatan, Kementerian HAM, Kementerian Koordinator Bidang Hukum, HAM, Imigrasi dan Pemasyarakatan) pasti akan tetap berjalan. Kita punya kebijakan yang beririsan. Salah satu contohnya perumusan kebijakan terkait pemberian amnesti,” ucapnya.
Sementara itu, di sisi pembangunan hukum, Supratman mengatakan Kemenkum akan memperkuat sistem hukum yang inklusif di tahun 2025. Ia mengatakan tahun depan harus menjadi tahun yang penuh perbaikan dan inovasi. Ia ingin hukum yang adil bisa dirasakan oleh seluruh kalangan masyarakat tanpa terkecuali.
“Kita harus semakin memperkuat sistem hukum yang inklusif, yang tidak hanya adil di atas kertas, tetapi juga bisa dirasakan manfaatnya oleh seluruh lapisan masyarakat, tanpa terkecuali,” tambah Supratman.
Pemberian Penghargaan Refleksi Akhir Tahun 2024
Pada momen refleksi akhir tahun 2024 ini, diberikan penghargaan kepada sejumlah kementerian, lembaga, pemerintah daerah, Kantor Wilayah serta Unit Pelaksana Teknis (UPT) yang mendukung pembangunan hukum dan memberikan pelayanan publik prima. Berikut daftar penghargaan pada momen refleksi akhir tahun 2024:
Penghargaan Hasil Penilaian Indeks Reformasi Hukum Tahun 2024 Tingkat Kementerian:
1. Kementerian Pariwisata dan Ekonomi Kreatif/ Badan Pariwisata dan Ekonomi Kreatif
2. Kementerian Kelautan dan Perikanan
3. Kementerian Perencanaan Pembangunan Nasional/ Badan Perencanaan Pembangunan Nasional
Penghargaan Hasil Penilaian Indeks Reformasi Hukum Tahun 2024 Tingkat Lembaga:
1. Dewan Perwakilan Rakyat
2. Badan Pemeriksa Keuangan
3. Badan Pengawasan Obat dan Makanan (BPOM)
Penghargaan Hasil Penilaian Indeks Reformasi Hukum Tahun 2024 Tingkat Pemerintah Provinsi:
1. Pemerintah Daerah Provinsi Daerah Istimewa Yogyakarta
2. Pemerintah Daerah Provinsi Banten
3. Pemerintah Daerah Provinsi Daerah Khusus Jakarta
Penghargaan Hasil Penilaian Indeks Reformasi Hukum Tahun 2024 Tingkat Pemerintah Kabupaten/Kota:
1. Pemerintah Daerah Kabupaten Semarang
2. Pemerintah Daerah Kabupaten Bogor
3. Pemerintah Daerah Kabupaten Sukoharjo
Penghargaan Unit Penyelenggara Pembinaan Pelayanan Publik Ramah Kelompok Rentan:
1. Kanim Kelas II Non TPI Ponorogo - UPP Terbaik
2. Lapas Kelas IIB Muara Enim - UPP Terbaik
3. Kantor Wilayah Kementerian Hukum Banten - Baik
4. Kanim Kelas I Non TPI Bogor - Baik
5. Lapas Perempuan Kelas IIA Malang - Baik
Satuan Kerja Berpredikat Pelayanan Prima Tahun 2024:
1. Kanim Kelas I TPI Yogyakarta
Penghargaan Zona Integritas WBK
1. 5 (lima) satuan kerja di lingkungan Kementerian Hukum
2. 74 (tujuh puluh empat) satuan kerja di lingkungan Kementerian Imigrasi dan Pemasyarakatan
Penghargaan Zona Integritas WBBM
1. Lapas Kelas IIB Wonosari
2. Bapas Kelas I Surakarta
3. Bapas Kelas II Magelang
4. Kanim Kelas I TPI Malang
5. Kanim Kelas II Non TPI Madiun
6. Kanim Kelas II Non TPI Ponorogo
Penghargaan Capaian Kinerja Kantor Wilayah:
Dari hasil perhitungan, Kantor Wilayah berkinerja terbaik pada Tahun 2024 yaitu:
1. Kanwil Kemenkum Jawa Tengah 82,36%
2. Kanwil Kemenkum Jawa Barat 82,27%
3. Kanwil Kemenkum D.I Yogyakarta 82,06%
Penghargaan Pelayanan Publik dari Ombudsman RI:
1. Menteri Hukum
2. Menteri Hak Asasi Manusia
3. Menteri Imigrasi dan Pemasyarakatan
1 note
·
View note
Text
Hidden Gems di Banten Yang Siap Menyambut Para Petualang
Ivermectinh - Banten merupakan daerah di Indonesia yang penuh dengan "hidden gems" dan budaya yang seru. Mungkin banyak orang hanya tahu tempat-tempat populernya, seperti Pantai Anyer atau Taman Nasional Ujung Kulon. Tapi ternyata, masih banyak sekali spot tersembunyi yang tidak kalah cantik dan pastinya beda dari yang lain. Alamnya masih alami, dan banyak juga tradisi lokal yang unik dan menarik untuk dijelajahi. Di balik hutan-hutan dan pantai yang jauh dari keramaian, Banten memiliki hidden gems yang jarang orang kunjungi. Seperti air terjun di tengah hutan, pulau-pulau sepi, dan bukit-bukit dengan view sunrise yang membuat Anda kagum. Spot-spot ini memang tidak terlalu terkenal, membuat kita merasa seperti lagi menjelajahi tempat rahasia. Jadi, untuk Anda yang suka petualangan dan ingin mencoba hal baru, Banten punya banyak banget tempat seru untuk dieksplorasi. Yuk, coba jalan-jalan menemukan hidden gems di Banten, nikmati keindahan alamnya, dan siap-siap mendaptkan pengalaman seru yang tidak akan terlupakan!
Menjelajahi Hidden Gems di Banten
Sebelum Anda berangkat menjelajahi hidden gems di Banten, pastikan Anda siap fisik dan bawa peralatan dasar yang diperlukan. Beberapa tempat mungkin butuh trekking, jadi penting untuk menjaga stamina Anda. Pakai sepatu yang nyaman, bawa air minum, dan jangan lupa perlengkapan seperti topi dan sunscreen untuk melindungi diri dari sinar matahari. Untuk waktu kunjungan, pilih waktu yang tepat agar pengalaman Anda lebih seru. Misalnya, kalau Anda ke pantai, datanglah di pagi atau sore hari agar suasananya lebih sejuk dan pemandangannya lebih keren. Sedangkan kalau mau trekking ke gunung, datang lebih awal supaya bisa menikmati keindahan alam sebelum siang. Dengan persiapan yang matang, liburanmu di Banten akan jadi lebih seru dan pasti berkesan!
Pantai Karang Taraje
Ini adalah hidden gems yang terletak di Sawarna, Kecamatan Bayah, Kabupaten Lebak, Banten. Lokasinya sekitar 150 kilometer dari pusat Kota Serang, jadi butuh waktu sekitar 4-5 jam perjalanan darat kalau Anda berangkat dari Jakarta. Karena berada di area pesisir selatan, pantai ini dekat dengan beberapa pantai indah lainnya di Sawarna, sehingga Anda bisa sekalian menjelajahi lebih banyak tempat keren di sekitarnya. Pantai Karang Taraje memiliki formasi karang yang super unik dan jarang banget ditemui di tempat lain. Kalau Anda datang saat ombak sedang besar, ombak itu akan menghantam karang dan menciptakan efek air terjun di antara bebatuan. Pemandangannya jadi keren banget, seperti alam yang menunjukkan kekuatannya. Tidak heran kalau tempat ini jadi salah satu spot foto alam yang dramatis di Banten. Untuk yang suka petualangan dan sedang mencari pantai eksotis, Karang Taraje ini destinasi yang cocok. Dengan lokasi yang sepi ini, kamu bisa menikmati keindahan alam yang damai dan berbeda dari pantai-pantai umumnya. Pasti akan seru untuk dijelajahi, terutama kalau Anda ingin foto-foto dengan latar karang megah dan ombak yang spektakuler!
Pulau Sangiang
Hidden gems ini ada di lepas pantai utara Banten, tepatnya di Selat Sunda. Pulau ini dapat diakses melalui Pelabuhan Anyer atau Pelabuhan Carita, yang masing-masing berjarak sekitar 15-20 kilometer. Untuk mencapai pulau ini, Anda bisa naik perahu atau boat dari pelabuhan-pelabuhan tersebut, dan perjalanan akan memakan waktu sekitar 30 hingga 45 menit, tergantung kondisi cuaca dan ombak. Pulau Sangiang adalah pulau eksotis di Banten dengan pasir putih lembut dan air laut yang jernih seperti kaca, cocok untuk Anda yang suka aktivitas bawah laut. Pulau ini mempunyai spot snorkeling dan diving yang indah, dengan terumbu karang dan ikan-ikan warna-warni yang membuat pemandangannya semakin cantik. Kejernihan airnya membuat pengalaman menyelam menjadi lebih seru, seolah-olah Anda masuk ke dunia lain di bawah permukaan laut. Untuk anda yang ingin liburan ala pulau terpencil tapi tidak jauh-jauh dari kota, Pulau Sangiang dapat menjadi pilihan ideal. Letaknya hanya sekitar dua jam perjalanan dari Pelabuhan Anyer, jadi masih dekat untuk short getaway dari hiruk pikuk Jakarta. Pulau ini masih cukup sepi dan alami, jadi suasananya tenang dan cocok banget untuk Anda yang ingin rehat dan menikmati alam tanpa banyak gangguan.
Curug Putri di Gunung Pulosari
Hidden gems ini adalah air terjun tersembunyi yang ada di Gunung Pulosari, Banten. Area ini dikelilingi oleh hutan hijau yang sejuk, dengan kolam alami yang jernih di bawah air terjun. Sempurna untuk Anda yanng ingin menyendiri dan mencari ketenangan di alam! Suasana di sekitar Curug Putri super tenang, jadi pas banget untuk Anda yang mau bersantai dan menghilangkan stres setelah beraktivitas di kota. Untuk sampai ke lokasi hidden gems Curug Putri, perlu trekking sedikit, tapi jalurnya cukup mudah. Di sepanjang jalan, Anda akan menikmati pemandangan hutan yang segar dan alami. Suara air yang mengalir dan udara segar membuat trekking ini menjadi makin seru. Jadi, selain mendapatkan petualangan, Anda juga bisa merasakan kedekatan dengan alam yang membuat pengalaman Anda semakin berkesan. Disarankan membawa kamera agar setiap momen indah di tempat ini bisa kamu abadikan.
Gunung Luhur
Hidden gems ini adalah tempat yang keren untuk Anda yang suka pemandangan alam! Di sini, Anda bisa melihat awan-awan yang super menakjubkan, membuat Anda merasa seperti sedang berada di "negeri di atas awan". Saat Anda sampai di puncaknya, pemandangan yang disuguhkan bikin semua lelah trekking Anda terbayar. Suasana di sekitar gunung juga sejuk dan tenang, cocok sekali untuk Anda yang pengen bersantai sambil menikmati keindahan alam. Jika ingin mendapatkan pemandangan terbaik, waktu yang paling pas untuk datang ke Gunung Luhur adalah saat matahari terbit. Begitu matahari muncul, awan di bawah Anda akan terlihat keemasan, dan itu bikin foto-foto Anda jadi super keren! Jadi, pastikan Anda datang lebih awal supaya bisa menikmati momen-momen indah ini. Bersiaplah untuk petualangan negeri di atas awan di gunung luhur. Kesimpulan Banten itu tempat yang super keren dengan banyak hidden gems yang dapat Anda jelajahi. Dari Pantai Karang Taraje yang unik sampai Pulau Sangiang yang eksotis, semua menawarkan pengalaman seru untuk para petualang. Jangan lupa juga air terjun Curug Putri di Gunung Pulosari dan pemandangan kece di Gunung Luhur, yang membuat Anda betah berlama-lama di alam. Dengan persiapan yang pas, seperti menjaga fisik dan bawa barang-barang penting, dan pilih waktu yang tepat untuk pergi, petualangan Anda di Banten pasti akan menjadi pengalaman yang tak terlupakan. Jadi, untuk Anda yang suka eksplorasi dan cari hal baru, ayo jelajahi hidden gems di Banten dan nikmati keindahan alamnya yang masih alami! Read the full article
0 notes
Text
Airin Rachmi Diany-Ade Sumardi Komitmen Jaga Adat dan Lestarikan Seni Budaya
Pasangan Calon Gubernur-Wakil Gubernur Banten, Airin Rachmi Diany-Ade Sumardi punya program yang spesifik terhadap pelestarian seni budaya. Pasangan nomor urut 1 ini pun berkomitmen menjaga keberlangsung kehidupan masyarakat adat di Provinsi Banten. “Provinsi Banten tidak hanya kaya akan potensi sumber daya alam, tetapi juga seni budaya. Bahkan Banten punya ragam suku dan kehidupan adat yang…
0 notes
Text
Sejarah dan Budaya Suku Sunda: Warisan Budaya di Tanah Pasundan
![Tumblr media](https://64.media.tumblr.com/daf52e8051e41c224107e37945cca041/a32205b25efcbea0-2f/s540x810/74399e5db17853f1219e31a1daba6ee057c41f5a.webp)
Suku Sunda adalah salah satu suku terbesar di Indonesia yang mendiami wilayah Jawa Barat dan sekitarnya, termasuk beberapa bagian dari Banten dan DKI Jakarta. Suku ini dikenal dengan budaya yang kaya, bahasa yang unik, dan tradisi yang masih dilestarikan hingga kini. Dalam sejarah Indonesia, suku Sunda memiliki peran penting dalam pembentukan budaya nasional dan perkembangan berbagai aspek kehidupan di Indonesia.
Artikel ini akan membahas sejarah, perkembangan budaya, serta pengaruh suku Sunda dalam konteks Indonesia.
1. Asal Usul Suku Sunda
Asal-usul suku Sunda dapat ditelusuri hingga ribuan tahun yang lalu, berhubungan erat dengan peradaban awal di Pulau Jawa. Suku Sunda diperkirakan sudah mendiami Tanah Pasundan, yang kini dikenal sebagai Jawa Barat, sejak abad ke-4 Masehi. Wilayah ini memiliki posisi strategis karena terletak di sekitar pesisir pantai, yang mendukung mereka dalam kegiatan perdagangan dan pelayaran.
Menurut beberapa ahli sejarah, suku Sunda berhubungan dengan suku-suku lain yang mendiami kawasan Asia Tenggara, terutama kelompok Austronesia yang merambah pulau-pulau di seluruh Pasifik dan bagian dari Asia Tenggara. Namun, pengaruh besar dalam kebudayaan Sunda datang dari interaksi mereka dengan kerajaan-kerajaan besar di Jawa, seperti Kerajaan Tarumanagara dan Kerajaan Pajajaran.
a. Kerajaan Tarumanagara (Abad ke-4 hingga ke-7 Masehi)
Kerajaan Tarumanagara adalah salah satu kerajaan terbesar di Jawa Barat yang didirikan pada abad ke-4 Masehi. Kerajaan ini dipimpin oleh raja-raja seperti Raja Purnawarman yang terkenal karena kegiatan pertanian dan pembangunan saluran irigasi yang masih berfungsi hingga kini. Tarumanagara juga dikenal karena pengaruhnya dalam menyebarkan agama Hindu dan budaya India ke wilayah Jawa Barat. Meskipun kerajaan ini akhirnya runtuh, pengaruh budaya dan teknologi mereka tetap bertahan.
b. Kerajaan Pajajaran (Abad ke-14 hingga 16 Masehi)
Kerajaan Pajajaran adalah kerajaan Sunda terakhir yang mencapai puncak kejayaannya sebelum penjajahan Belanda. Pajajaran dikenal sebagai kerajaan yang kuat, terletak di sekitar wilayah Bogor dan Cianjur. Salah satu raja terkenal dari kerajaan ini adalah Raja Siliwangi, yang dihormati sebagai tokoh legendaris dalam budaya Sunda. Pajajaran memainkan peran penting dalam mempertahankan kebudayaan Sunda di tengah ancaman kekuasaan luar, termasuk dari kerajaan-kerajaan Islam dan penjajahan kolonial.
Namun, pada abad ke-16, kerajaan ini runtuh setelah menghadapi tekanan dari kerajaan-kerajaan Islam di Jawa dan akhirnya dijajah oleh Belanda. Meskipun demikian, pengaruh kerajaan Pajajaran masih terasa kuat dalam budaya dan tradisi Sunda hingga saat ini.
2. Bahasa Sunda
Bahasa Sunda adalah bahasa yang digunakan oleh suku Sunda sebagai bahasa sehari-hari. Bahasa Sunda adalah bagian dari keluarga bahasa Austronesia dan memiliki berbagai dialek yang tersebar di berbagai daerah di Jawa Barat. Dialek Sunda dapat dibedakan menjadi beberapa jenis, seperti Sunda Priangan yang dianggap sebagai dialek standar.
Bahasa Sunda memiliki tiga tingkatan dalam penggunaannya, yaitu bahasa kasar (ngoko), bahasa halus (krama), dan bahasa yang lebih halus lagi (krama inggil), yang digunakan untuk menunjukkan tingkat kesopanan dan kedudukan sosial seseorang. Hal ini mencerminkan betapa pentingnya tata krama dan hierarki sosial dalam masyarakat Sunda.
Salah satu ciri khas bahasa Sunda adalah penggunaan kata "hatur nuhun" (terima kasih), yang menggambarkan sikap masyarakat Sunda yang sangat menghargai sopan santun dalam interaksi sosial. Bahasa Sunda juga memiliki sastra tradisional, seperti puisi Sunda dan carita pantun, yang diwariskan turun temurun.
3. Kebudayaan Sunda
Budaya Sunda sangat kaya dengan tradisi, seni, dan nilai-nilai luhur yang telah berkembang sepanjang sejarah. Beberapa unsur budaya yang menjadi ciri khas suku Sunda antara lain:
a. Seni Musik dan Tari
Seni gamelan Sunda adalah salah satu unsur budaya yang paling dikenal dalam tradisi Sunda. Gamelan Sunda menggunakan alat musik gong, kendang, saron, dan berbagai alat musik tradisional lainnya yang menghasilkan suara yang khas. Musik gamelan ini biasanya digunakan dalam acara adat, pertunjukan, dan ritual keagamaan.
Selain gamelan, tari Sunda juga merupakan bagian penting dari budaya Sunda. Tari-tari tradisional seperti Tari Topeng dan Tari Jaipongan sangat populer dan sering dipertunjukkan dalam berbagai acara adat dan hiburan.
b. Arsitektur Sunda
Arsitektur rumah adat Sunda sangat khas dan mudah dikenali. Rumah tradisional Sunda, yang dikenal dengan sebutan "Rumah Gadang", memiliki struktur yang sangat harmonis dengan alam sekitar. Salah satu ciri khas rumah Sunda adalah atap limas yang melengkung ke atas, yang bertujuan untuk menjaga suhu di dalam rumah tetap sejuk. Rumah adat Sunda juga sangat dekat dengan alam, dengan banyak menggunakan bahan alami seperti bambu dan kayu.
Selain itu, Candi Cangkuang dan Candi Sukuh adalah contoh peninggalan budaya Sunda yang menunjukkan pengaruh agama Hindu yang pernah berkembang di tanah Sunda.
c. Makanan Tradisional Sunda
Makanan Sunda sangat terkenal dengan rasa segarnya yang mengutamakan bahan-bahan lokal dan alami. Beberapa makanan khas Sunda yang terkenal antara lain:
Nasi Liwet: Nasi yang dimasak dengan santan dan rempah-rempah, sering disajikan dengan lauk pauk.
Sate Maranggi: Daging yang ditusuk dan dibakar, biasanya disajikan dengan sambal.
Karedok: Salad sayuran mentah dengan sambal kacang.
Sop Buntut Sunda: Sup buntut sapi yang khas dari Sunda, dimasak dengan kaldu kaya rasa.
Makanan Sunda terkenal dengan penggunaan bumbu alami seperti kencur, kunir, dan santan yang memberikan cita rasa yang khas.
4. Agama dan Kepercayaan
Mayoritas orang Sunda beragama Islam, namun dalam sejarahnya, Sunda juga memiliki pengaruh Hindu dan Buddha yang kuat, terutama pada masa kejayaan Kerajaan Tarumanagara dan Pajajaran. Beberapa peninggalan agama Hindu-Buddha seperti Candi Borobudur dan Candi Prambanan juga merupakan bagian dari warisan sejarah budaya Sunda.
Di samping agama-agama besar, masyarakat Sunda juga memegang teguh kepercayaan adat dan tradisi leluhur, yang dapat dilihat dalam berbagai upacara adat seperti slametan, sedekah bumi, dan pernikahan adat Sunda. Kepercayaan ini melibatkan penghormatan terhadap roh leluhur dan alam semesta.
5. Peran Suku Sunda dalam Sejarah Indonesia
Suku Sunda memainkan peran penting dalam sejarah Indonesia, baik pada masa kerajaan maupun pada perjuangan kemerdekaan. Pada masa penjajahan Belanda, wilayah Jawa Barat menjadi salah satu daerah yang cukup aktif dalam perlawanan terhadap penjajahan. Tokoh-tokoh penting Sunda seperti K.H. Zainul Arifin, Sultan Agung, dan Soekarno berasal dari wilayah ini, memberikan pengaruh besar dalam perjuangan kemerdekaan Indonesia.
Di era modern, suku Sunda juga berkontribusi besar dalam pembangunan Indonesia, baik di bidang politik, ekonomi, seni, dan budaya. Jawa Barat menjadi pusat industri, pendidikan, dan kebudayaan yang sangat penting bagi Indonesia.
6. Kesimpulan
Suku Sunda memiliki sejarah yang panjang dan kaya, yang telah memberikan kontribusi besar bagi budaya dan sejarah Indonesia. Dari kerajaan besar seperti Tarumanagara dan Pajajaran, hingga kebudayaan yang berkembang pesat di bidang seni, bahasa, dan makanan, suku Sunda terus memainkan peran penting dalam kehidupan Indonesia. Warisan budaya Sunda yang masih dilestarikan hingga kini menjadi bagian dari identitas bangsa Indonesia yang sangat berharga.
1 note
·
View note
Text
Kawalu, Kawasan Baduy Dalam Ditutup Bagi Pengunjung Selama Tiga Bulan
LEBAK– Berdasarkan surat yang telah ditandatangani oleh Pemerintah Desa Kanekes, Kecamatan Leuwidamar, kabupaten Lebak, Banten, dan keputusan lembaga adat tangtu tilu Jaro tujuh Desa Kanekes, memasuki bulan Kawalu, kawasan Baduy Dalam ditutup bagi pengunjung selama tiga bulan. Dalam surat bernomor 430/02/Pem-Des/2001/02/2024 yang ditandatangani Kepala Desa Kanekes Saija dan Keputusan Lembaga Adat…
![Tumblr media](https://64.media.tumblr.com/fcab67ccff35884a6178a6866961795a/ebf07b94ff5f092a-a6/s540x810/4d372ad5be427ae9e1a9e55fe736e00a9c065146.jpg)
View On WordPress
0 notes
Text
TURISIAN.com - Festival Budaya 2024 bertema “Pelangi Nusantara” akan kembali memeriahkan Kota Tangerang, Banten. Dimulai pada 1 November 2024 di Taman Elektrik, festival ini menyajikan lebih dari sekadar hiburan. Tetapi juga menjadi panggung megah bagi keberagaman budaya di Kota Tangerang. Sementara itu, kirab budaya yang menjadi jantung acara ini bakal menyuguhkan parade penuh warna. Menghadirkan warisan budaya lokal yang telah lama mengakar di kota ini. BACA JUGA: Mencari Tempat Nongkrong di Kota Tangerang, Ikuti 5 Tips Ini Mulai dari Kearyaan Tangerang, Cina Benteng, Betawi, hingga atraksi epik dari ribuan pendekar pencak silat. Mereka, siap menampilkan gerakan bela diri turun-temurun. "Masyarakat akan disuguhi parade dari perwakilan semua entitas warisan budaya yang berkembang di sini," tutur Rizal Ridolloh, Kepala Dinas Kebudayaan dan Pariwisata (Disbudpar) Kota Tangerang, Jumat lalu. Menurut Rizal, kirab ini bukan sekadar tontonan, melainkan upaya untuk mengangkat potensi wisata budaya Kota Tangerang. BACA JUGA: Pengunjung Taman Tematik Kota Tangerang Meningkat Tajam, Capai 750 Orang per Hari Dengan aksi-aksi spektakuler dari pendekar pencak silat yang ikut berpartisipasi, kirab budaya tahun ini diharapkan menjadi magnet kuat bagi wisatawan dan warga lokal. Sedangkan, Festival Budaya Nusantara 2024 juga menyajikan beragam kegiatan yang sayang untuk dilewatkan. Mulai dari lomba budaya, pameran seni, dan bazar kuliner khas Nusantara. Hingga, konser musik yang dapat dinikmati secara gratis. “Catat tanggalnya, dan jangan sampai ketinggalan kemeriahan Festival Budaya Kota Tangerang 2024,” ajak Rizal menutup keterangannya. ***
0 notes
Text
Kemeriahan perayaan budaya Gotong Toapekong di Tangerang
![Tumblr media](https://64.media.tumblr.com/696ec52931f7ee52efbf96ed378b8e20/ff8831940a06ef91-31/s540x810/b07013044fbf158a873604360ba0d28be8d52ac2.jpg)
Masyarakat menikmati pesta budaya akbar yang menampilkan tarian, teater, dan kecintaan terhadap tradisi dalam perayaan budaya Gotong Toapekong di Pasar Lama di Tangerang, Provinsi Banten.
𝐁𝐫𝐢𝐭𝐚 𝐋𝐞𝐧𝐠𝐤𝐚𝐩𝐧𝐲𝐚 : Klik disini
0 notes
Text
![Tumblr media](https://64.media.tumblr.com/385880f4a13ddf5ae788a83615387b3e/c6ed0d968e7c7cba-6b/s540x810/76d9d4958b8b8ca97ecc60958c793c7f1bf68580.jpg)
[PASANGGIRI MONOLOG BASA SUNDA IX]
Paguyuban Mahasiswa Sastra Sunda dibarung ku rasa reeus
seja midangkeun:
Pasanggiri Monolog Basa Sunda IX Tingkat SMA/SMK/MA
Satata jeung Paguron Luhur sa-Jawa Barat-Banten 2024
Baris mintonkeun:
- Pintonan Finalis Pasanggiri Monolog Basa Sunda IX
- Bewara Pinjunjul Pasanggiri Monolog Basa Sunda IX Tingkat SMA/SMK/MA Satata jeung Paguron Luhur
- Pintonan Unit Karawitan Pamass
- Pintonan Unit Tari Pamass
- Pintonan Unit Teater Pamass
- ogé pintonan séjénna
Tong hilap catet waktosna:
📅 16 & 17 Oktober 2024
📍 Aula Pusat Studi Bahasa Jepang, FIB, Unpad
🕗 08.00-réngsé
Tikét kanggo kagiatan PMBS IX tos tiasa di pesen.
Pangaos tiket
- Online:
10.000 (sadinten)
15.000 (2 dinten)
- OTS:
15.000 (sadinten)
20.000 (2 dinten)
-
Cag ah!
Paguyuban Mahasiswa Sastra Sunda
Fakultas Ilmu Budaya
Universitas Padjadjaran
Kabinét Wiraséna
Periodeu 2024
#eventbandung #unpad #sastrasunda
0 notes
Text
Pj Wali Kota Tangerang Sebut Festival Cisadane Wujud Pelestarian Budaya
RASIOO.id – Festival Cisadane 2024 kembali digelar di Kota Tangerang. Ajang yang diakui sebagai “The Seven Wonders of Banten” ini dibuka dengan semarak pesta budaya yang meriah, memukau ribuan pengunjung yang memadati bantaran Sungai Cisadane. Penjabat (Pj) Wali Kota Tangerang, Nurdin, menuturkan bahwa Festival Cisadane merupakan ajang tahunan yang selalu dinantikan oleh masyarakat di Tangerang…
0 notes