merlianains
Pena Warna
428 posts
Goresan sederhana seorang pembelajar bersama pelangi inspirasi, karena di dalam pena ada warna dan cerita| Bait pejalan | Ambivert
Don't wanna be here? Send us removal request.
merlianains · 2 years ago
Text
Seringkali lisan sesama perempuan itu lebih tajam. Kalau ngomong gak kira-kira dampaknya seperti apa. Maunya dimengerti tapi gak mau tahu perasaan orang lain juga. Sering terjadi di kalangan emak-emak yang stress. Kalau lagi stress jangan banyak ngomong, mending diem dulu tenangin. Curhat ke orang terdekat agar lawan bicara gak kena efek panasnya hati. Sakit loh... dan membekas. Semoga kita dijauhkan dari sifat-sifat emosional sesaat dan Allah tambahkan jiwa-jiwa sabar.
8 notes · View notes
merlianains · 2 years ago
Text
Icon tumblr kenapa jadi aneh yaa 🙄
2 notes · View notes
merlianains · 3 years ago
Text
Tumblr media
Teman-teman yang kepo tentang FLP bisa merapat ke sini yay 😀 moment 4 tahunan sekali nih..
2 notes · View notes
merlianains · 3 years ago
Text
Ada yang mengeluh kepada ia yang lebih dulu merasakan peluh.
...zzz jadi ceritanya ada junior yang sambat terus tentang nikah alias belum ketemu jodoh 😅 udah bikin kata2 panjang lebar hampir tiap hari jadi motivator masih gitu aja curhat. Udah tahu jawabannya kudu gimana sebenarnya. Jujurly akutu males banget kalo disambatin yes, tapi tetep aku bales..hahah dasar aku. Pernah gak mood gak tak bales karena itu itu aja terus ngirimi foto lamaran dan nikajan temannya, eh dia protes. Hanya empati saja, dan pernah ngerasain begitu jadi paham. Itu anak perlu ditolong, nangis2 ntar bisa kenapa napa. Cuma tolong sih siapapun, kalau curhat itu pakai adab. Yang dicurhatin juga punya kehidupan sendiri, punya beban ujian yang bisa jadi lebih besar dari masalahmu itu. Tanya dulu, sedang repot atau bisa meluangkan sejenak kah.
Hmm, padahal yagitu deh dalam hati gak tahu aja gimana diri ini meluaskan kesabaran. Kesabaran menghadapi curhatan curhatan yang gak kenal waktu dan juga perasaan sendiri yang sebenarnya hanya diri dan Tuhan yang tahu. Di sini ada jodoh tak? 🤔 Allah... semoga kamu baik-baik di sana ya, dear..
1 note · View note
merlianains · 3 years ago
Text
Helo Sobi!
Ada yang wow lagi nih di November ceria 🤩
Yang paling banyak direquest :
DUO SUPER HEMAT🎉
Bundling All Product
1. Planner 2022
2. Kalender 2022
3. Wedding Planner
4. Financial Planner
5. Mindfulness Journal
6. Baby Journal
Dapetin 2 produk cuma bayar mulai dari 129k aja, menang banyak gak tuh🤭😩
Yuk investasi untuk hidup lebih baik, mulai aja dulu dari hal kecil. Yang sudah pernah pakai planner pasti tahu banget kualitas dan kebermanfaatannya.
Tumblr media Tumblr media Tumblr media Tumblr media Tumblr media Tumblr media Tumblr media Tumblr media
Silakan tanya dan order via IG: @kitaba.id
wa.me/6282334481379
#journaling #mudaproduktif #promo #promonovember #Planner2022 #promo11.11 #financialplanning #mindfulness #kadounik #kalender2022 #kalenderunik #promobundling #RAPlanner
1 note · View note
merlianains · 3 years ago
Text
Dear, muslimah...
Informasi ini khusus tertuju padamu 😁
Menuju 2022 kamu ingin hidupmu lebih bermutu dan melaju. Aku bisikin sesuatu, mau?
Rekomendasi planner yang masyaAllah tabarakallah..
Ah bisa dilihat aja dulu...
Apa yg membedakan dengan yang lain.. ini dia, undated.. alias bisa digunakan kapan saja. Misal bulan ini belum bisa istiqomah, bulan depan atau hingga tahun depan lagi masih bisa diisi 🤭 jadi tergantung pengisianmu yaa... tidak buang2 percuma pokoknya mah.
Yang paling kusuka nih juga ada water challenge - mood tracker dan kolom saving for hajj, eh ada finance plannernya juga. Ya Allah banyak deh pokoknya..
Let's see..
🎁 PAKET THE TWIN PLANNER
BUY 1 GET 5
Apah? Yess.. dapet lima buku Makk..
1. Twin Planner 2.0
2. Muslimah Notebook
3. 40 Doa Spesial Khusus Muslimah
4. Habit Tracker
5. Happy Coloring Pages
Berat total 650 gr
PRE ORDER
💰💰💰
🔥🔥🔥
Harga promo
Rp 99.000,-
Kannn... sejatuh cinta itu, sebagai anak ekonomi(s) nih sangat merekomendasikan. Kabar menegangkannya ini pre order HANYA sampai 20 November 2021 saja 😱
Tumblr media Tumblr media Tumblr media Tumblr media Tumblr media Tumblr media Tumblr media
Saya sudah pakai, kamu?
🔴 HEMAT 51 RIBU! PESAN SEKARANG AJA!
wa.me/6282334481379
Follow IG: @kitaba.id
1 note · View note
merlianains · 3 years ago
Text
Untukmu yang merasa kurang beruntung dalam kehidupan, yang mulai jengah dan lelah, mulai bosan dengan beban dan ujian, semakin resah dengan masa depan.
Bersyukurlah, karna kita masih punya nikmat berharga yaitu nikmat iman dan kesempatan.
Bersabarlah! Itu bukan melulu kurang piknik, barangkali kurang bermesraan dengan Ar Rahman dan PDKT dengan Alquran.
“Dan kami turunkan Alquran sebagai penawar dan rahmat bagi orang-orang yang beriman." (QS. Al-Isra: 82)
“Orang-orang yang beriman dan hati mereka menjadi tenteram dengan berzikir (mengingat) Allah. Ingatlah, hanya dengan mengingat Allah hati menjadi tenteram.” (Qs. ar-Ra’du: 28)
#JanganLupaNgaji #TheMiracleOfQuran #SakinahLife #MadinaQuran #QuranFasya #RainbowTerjemah
http://wa.me/6282334481379 (@kitaba.id)
Tumblr media
0 notes
merlianains · 3 years ago
Text
Ketika kangen cerita online
Tumblr, masih baik-baik saja kutengok ni. Padahal dah lama ku membiarkanmu seperti perasaan ini yang kosong tanpa tambatan hati *halah.  Masih dengan nuansa yang jujur, penghuni lama ada saja yang masih setia. Tapi kadang-kadang aku lupa itu siapa saja yang berbagi cerita. Dulu tak kenal, sekarang lupa *dahlah.  Ehm, sebentar. Mengapa aku selalu terhipnotis oleh ceritamu?  Yeyeyehee, karna kamu menulisnya dengan haru. Dari hati paling sunyi. Sesunyi halaman-halaman ini yang membuat jatuh hati.  Oy, kenapa senggol-senggol hati. Yaa gitulah, hati sedang menenangkan bunyi. Jeritan yang berkeliaran perlu kedamaian.  Terima kasih, kamu. Teman cerita yang setia mendengarkan walau kudatang saat perlu saja. Karna di whatsapp, facebook, dan instagram terlalu terbuka dengan orang yang kukenal. Tumblr, telegram, dan tiktok adalah jalan ninjaku. Semangat menepi mengheningkan diri, memaknai hidup yang harus disyukuri. Kamu, semangat ya! Besok besok semoga bisa cerita bersama lagi :) 
*Edisi oret-oret aja, lama gak nulis Ponorogo, 26 Agustus 2021 @merlia_na 
2 notes · View notes
merlianains · 4 years ago
Text
Sebuah Cinta membersamai ODOJ
Tumblr media
Bismillah, assalamu’alaikum warahmatullahi wabarakatuh, perkenalkan saya Merlia Na, seorang pembelajar bersama pelangi inspirasi. Seorang pejalan yang kelaparan mencoba mencari secercah harapan di jalan Tuhan. Adalah dengan bersama semuanya kan indah dan mudah, menyelaraskan doa dan cita dengan seksama. Mengarungi perjalanan tak melulu tentang teori dan ambisi, namun apakah diri sudah terpaut pada Ilahi dengan ketulusan haqiqi?
Memberdayakan diri tentu memiliki berbagai pilihan dan jalan, akankah hati ini cenderung pada dunia atau masih bersama pada jalan-Nya? Bukan tentang apa-apa, tapi tentang nurani. Wahai hati, bukankah dirimu yang paling mengerti akan arah hidup ini? Lalu bagaimana mengekspresikan diri menjadi sebenar-benar insan yang mengikuti arah kebajikan?
Ya, salah satunya ialah bergabung dengan komunitas One Day One Juz yang biasa bersebut ODOJ. Mengapa saya ikut ODOJ? Pasti banyak jawaban yang terlintas di pikiran ODOJers. Saya adalah setitik bagian darinya, mencoba berkata dan memahaminya. “Luar biasa” saya menilainya, bagaimana tidak? Komunitas pecinta quran yang begitu cepat menyebar syiarnya. Barakallah sudah beberapa tahun ini terlihat begitu tumbuh signifikan.
Tumblr media
Inilah cerita saya bersama ODOJ. Pertama kali saya mengetahui ODOJ adalah dari informasi publikasi teman di beranda facebook saya pada awal tahun 2014. Saat itu saya kepo sekali, apakah  ODOJ itu? Saya klik link tersebut dan ternyata adalah komunitas pecinta quran dimana bisa beristiqomah menerapkan sehari mengaji dengan 1 juz Alquran.  Wow luar biasa mendobrak dunia dan tentunya seperti merobek hati saya. Serasa diguyur oleh aroma-aroma segar nan mendamaikan, membayangkan nuansa quran yang menawan. Ya, terasa dicubit manis oleh informasi tersebut, yang biasanya membaca Alquran sehari saja masih sempat nggak sempat eh malah seperti ditawarkan 1 juz per hari, ma sya Allah. Kemudian saya tanya kepada teman ngaji dan juga guru ngaji saya tentang ODOJ tersebut. Saya disarankan agar ikut dan Alhamdulillah bisa tergerak hati ini untuk mengikuti komunitas kebaikan ini. Bismillah semoga niat ini Allah mudahkan sejengkal langkah untuk meraih ridha-Nya. 
Uniknya saat itu saya masih belum mempunyai fasilitas yang memadai dimana ODOJ itu sarananya dengan menggunakan akun Whatsapp yang bisa diakses melalui handphone android. Namun saya terus mengikuti informasi dari facebook dan sampailah informasi Grand Launching ODOJ. Dengan informasi tersebut saya senang bukan kepalang dan seakan motivasi meledak dahsyat. Pelaksanaannya di Masjid Istiqlal Jakarta, sungguh informasi yang menawan. Saya adalah seorang yang punya impian pergi ke sana waktu itu, dan Allah tunjukkan caranya melalui hal tersebut. Alhamdulillah dengan bekal 350.000 rupiah saya bertekad berangkat dari Surabaya bersama kawan-kawan ODOJers Jawa Timur. Kesempatan yang luar biasa Allah tunjukkan cara yang indah menjemput hidayah pada hamba-Nya. Masih dengan komunikasi via SMS saya terhubung dengan guru ngaji dan pengurus ODOJ Ponorogo tempat saya mendaftar karena asal saya Ponorogo. 
Tumblr media
Begitu sudah terdata, berangkatlah saya dari Surabaya karena sedang menempuh pendidikan di sini. Saya nekat sekali waktu itu, status diri masih seorang mahasiswa baru yang belum tahu menahu tentang kota rantau dan masih tanya sana sini. Dan saya berangkat pun dari Ponorogo karena saat pulang kampung sekaligus minta restu bepergian jauh ke Jakarta. Kemudian saya masih teringat betul dulu belum mengerti memakai angkutan apa untuk pergi ke stasiun dari terminal tempat saya transit, lalu setelah tanya kakak kelas yaitu disarankan menggunakan taksi dan akhirnya sampailah di stasiun Gubeng Surabaya. Sesampai di stasiun dan registrasi ulang ternyata panitia mengatakan bahwa saya tidak kebagian tiket beserta satu peserta akhwat lain. Dan saat itu masih ada satu tiket dengan nama yang belum hadir di tempat itu, lalu panitia menawarkan untuk salah satu memakai tiket itu dan satunya naik kendaraan alternatif lain. 
Tumblr media
Subhanallah, ya Rabb ujian apakah yang kau berikan pada hamba? Hati langsung bergetar dahsyat dan membayangkan bagaimana jika tidak jadi berangkat ke sana, sungguh bercampur rasa dalam dada. Namun setelah didiskusikan dengan panitia, panitia memberi solusi dengan membelikan tiket di stasiun lain yaitu di Stasiun Pasar Turi dengan jadwal keberangkatan selang beberapa jam, Alhamdulillah dua orang bisa berangkat walau terpisah dari jamaah.
Tumblr media Tumblr media Tumblr media Tumblr media
Ma sya Allah, tiba lah di Masjid Istiqlal. Sungguh pemandangan istimewa menggetarkan jiwa, dimana dipenuhi ribuan pecinta quran dari seluruh Indonesia berseragam putih-putih. Serasa menikmati nuansa berhaji kecil di sini, dan begitu indah ukhuwah dipandang dan dirasakan. Hmmm, sudah tidak sabar ingin menggunakan handphone android kala itu agar up to date dengan informasi ODOJ, namun harus bersabar dan baru tahu akun sosial media whatsapp pun dari sini. Ketika mendaftar saya masih menggunakan laporan via SMS sebelum diadakannya Grand Launching, tepatnya sekitar 2 minggu saya mendaftar. Namun ya begitu, masih edisi mencoba ibarat trial and error dimana seseorang yang paling bagus ngaji Alquran per harinya sebanyak 1 lembar dengan perubahan 1 juz per hari, sungguh tidak mudah melakukan perubahan itu. Tetapi semuanya butuh tindakan untuk memulai perubahan kebaikan, karena berbuat baik harusnya disegerakan. Jika tidak akan terus mengalir dan hilang dari ketukan pintu hati paling murni. Kalau tidak dari sekarang ya kapan lagi?
Tumblr media Tumblr media Tumblr media
Bagi saya, peristiwa yang paling berkesan bersama ODOJ selain pemberangkatan ke Grand Launching adalah kehilangan handphone. Setelah saya membeli handphone android dan baru beberapa bulan, Allah menguji saya dengan menghilangkan nikmat itu kemudian otomatis laporan saya pun terkendala. Sebelumnya saja ketika perjalanan pulang dari Grand Launching pun handphone saya hilang di stasiun Jakarta Kota karena jatuh, lalu orang tua dan kerabat khawatir dengan saya karena terputus kabar. Begitu pula dengan laporan di ODOJ, ketika handphone bermasalah atau hilang akan sangat mengkhawatirkan grup karena berhubungan dengan laporan harian. Sudah beberapa kali saya kehilangan handphone seiring dengan keberlangsungan saya dengan kebersamaan naik turunnya keistiqomahan di ODOJ. Setelah nikmat handphone saya kembali, seakan semangat itu membara lagi. Karena memang motivasi awalnya memiliki handphone android adalah agar bisa laporan dan mengikuti informasi di grup ODOJ. Dengan seiring berjalannya waktu dengan segenap aktivitas yang berprioritas tentu mengalami kefuturan dan kejenuhan kebiasaan berat itu. Handphone yang saat ini tidak hanya berfungsi sebagai laporan di grup ODOJ tapi juga untuk bersosial media dengan berbagai rekan kehidupan pasti memiliki ujian tersendiri. Saya suka membaca tulisan motivasi para pecinta quran yang sedang menghafal quran, ma sya Allah katanya memang bersosial media itu bisa merampas waktu-waktu luang kita untuk bermesra dengan ayat-ayat cinta-Nya. Oleh karena itu sebisa mungkin memang harus memberdayakan fasilitas ini sebaik-baiknya. Karena tak hanya kesibukan nyata di dunia saja yang bisa memenuhi jadwal kegiatan harian kita, namun juga kegiatan maya kita apakah juga sudah dikondisikan dengan seimbang. Mengalami futur di ODOJ adalah suatu hal yang sering terjadi pada para ODOJers, termasuk saya. Namun apakah itu suatu hal yang perlu dipertahankan atau tidak? Itulah pilihan. 
Tumblr media Tumblr media Tumblr media
Setiap perjalanan yang ditempuh memiliki konsekuensi tersendiri. Menjadi baik pun akan mendapat ujian yang setingkat dengan level kebaikan tersebut. Semuanya kembali pada diri, sesungguhnya membaca Alquran adalah suatu kebutuhan. Awalnya memang bisa jadi coba-coba, namun menjadi kebiasaan yang mengharuskan dan tertanam menjadi kepribadian. Semoga kita semua senantiasa istiqomah dalam menjalankan kebaikan-kebaikan dan membumikan quran dalam setiap aktifitas yang dijalankan. Akankah kita menjadi seorang pemenang? Maka nikmat Tuhanmu yang manakah yang kamu dustakan?
(semua foto adalah dokumentasi pribadi, 4 Mei tahun 2014)
@merlia_na (Grup ODOJ 2911) |  Surabaya, 1 November 2016
*Tulisan ini diunggah untuk mengenang 7 tahun Milad ODOJ yang bertepatan dengan tanggal 11-11-2013 s.d. 11-11-2020. Terima kasih telah menjadi sahabat sepanjang ini yang selalu mengingatkan untuk mencintai ayat cinta-Nya.  Sebuah tulisan yang niatnya diikutkan untuk audisi buku trilogi ODOJ, namun karena dikirim terlewat beberapa menit deadline mungkin tidak jadi terseleksi. Biarlah kisah ini kubagi di sini, semoga bermanfaat dan memberi inspirasi :) 
Tumblr media
PS: itu foto ter apdet, dan fotonya memakai Quran Al Mutqin yaitu quran hafalan dari Madina Alquran dengan fitur yang menarik kekinian menggunakan 3 metode sekaligus yaitu visual, audio menggunakan qr code, dan kinestetik. Banyak juga quran keren dan cantik lainnya secantik akuh *eh. Oh ya, kabarnya sih lagi ada diskon berkah s.d. 15 November 2020. Nggak percaya? Boleh deh tengok di instagram @kitaba.id atau berteman dengan @merlia_na  Siapa tahu jodoh :D 
3 notes · View notes
merlianains · 4 years ago
Text
Jumat, 2 Oktober 2020
Untuk kamu, terima kasih telah membersamaiku. Sepanjang ini, sampai rasa menjadi saudara sesurga. Aamiin ya Rabbana..
Kamu, begitu tahu dari hari ke haru. Padahal kurasa tak ada yang spesial, daripada hari-hari penuh mimpi.
Rinduku menguat, menjadikanku bertambah semangat.
Yang kutahu, kau begitu tulus mencintaiku. Aku, mumumu padamu selalu.
@merlia_na
4 notes · View notes
merlianains · 4 years ago
Text
Tumblr media Tumblr media Tumblr media
Uwow..uwoo.. Beli 1 gratis 1?
Serius? Dua rius... 😀✌
23 fitur menarik yang bisa membantu kita untuk mengatur waktu dengan baik. Ada 4 pilihan cover bebas pilih gaesss. Dan tenang, walau belum punya pasangan, bisa ajak temenmu loh buat gandengan 🙊🤗
Yang mau ikutan, terakhir hari ini.. kuy kubisikin biar gak nyesel melewatkan kesempatan semenarik ini wa.me/6281235368479
1 note · View note
merlianains · 4 years ago
Text
Tumblr media Tumblr media
TEMARAM DI KOTA TERSERAH
Kita tahu bahwa kondisi saat ini tidaklah baik-baik saja. Tentang episode pandemi yang menyelimuti dunia.
Tak ada yang bisa terbebas, namun juga tak memutus harap berbatas.
Pada segala keadaannya, berbagai peristiwa tentu berjejak dengan jarak.
Dari gerumbul rindu, pencarian ilmu, ekonomi yang pasi, sisi manusiawi yang peduli, hingga cinta yang tak kunjung berjumpa.
Selaiknya, peristiwa itu justru menjadi pemicu untuk berbagai usaha yang dituju.
Meski pedih, meski berbuat lebih, sampai harus tertatih-tatih.
Semua terendap dalam nurani. Diresapi menjadi mutiara paling berharga. Dieksekusi untuk langkah-langkah selanjutnya.
Ya, bukankah manusia bijak adalah yang pandai memungut hikmah?
Inilah cerita dari beragam kisah yang ada di dalamnya. Meramu nyali, menikmati uji.
Sebab pandemi bukan untuk dirutuki, justru ia hadir untuk menguatkan pribadi penuh arti.
Selayaknya kita jelajahi menjadi energi.
___
OPEN PRE ORDER tinggal sehari lagi!
Salah satu episode antara Tuan dan Puan telah tertuliskan dalam kumpulan cerita ini. .
Terserah teman-teman mau amankan ceritanya sekarang atau besok-besok dengan harga normal 🙊. Terserah banget mau dibaca dan direnungi sambil ngopi santuy atau dikirim sebagai hadiah terbaik ke orang tersayang.
Semua terserah padamu, dear 🤗
Terserah lah pokoknya kalo malu-malu tapi mau bisa mojok ke wa.me/6285230970791
#PreOrder #TemaramDiKotaTerserah
Harga normal Rp58.000,- masa Po Rp49.000,-
#TemaramDiKotaTerserah #FLPJatim #FLP #OpenPreOrder #SehimpunCeritaMiniTentangPandemi
1 note · View note
merlianains · 4 years ago
Text
Tumblr media
Sebagian orang ada yang ketakutan, sebagian yang lain biasa saja, sebagian bahkan abai dan tak peduli, tapi ternyata ada yang paling berharga dalam menghadapi pandemi ini. Mereka menyemat aksara dalam kisahnya.
Sekelompok manusia yang mengabadikan ceritanya, karena sangat berharganya perca-perca hikmah di setiap peristiwa. Rekaman-rekaman itu tersaji menjadi inspirasi.
Buku sekumpulan cerita mini "Temaram di Kota Terserah" yang dihimpun oleh Forum Lingkar Pena Jawa Timur menyajikan beragam cerita menggugah rasa yang sangat mewakili masing-masing kepala. Ada tulisan saya juga di sana bersama 34 penulis se-Jatim dengan latar belakang yang berbeda 😊
Ditulis sepenuh hati untuk semesta, terasa nyata sampai menyentuh jiwa. Anda bisa ikut menjelajahinya dan temukan energi di dalamnya.
Kabar baiknya, buku ini sedang pre order s.d. 21 Juli 2020.
Amankan ceritanya 😉
Narahubung: wa.me/6285230970791 (Merliana)
1 note · View note
merlianains · 4 years ago
Text
Sudah ditutup ya grupnya Kak? rindu komunitas tumblr.. ,uu
Salah satu alasan kenapa Tumblr nyaman adalah, di sini yang kita jadikan ajang perlombaan adalah lomba berbagi kebaikan. Yang punya ilmu berbagi ilmu, yang berpengalaman berbagi insight, yang masih belajar berbagi postingan orang lain.
Kita gak takut kalah eksis karena pake baju lama, karena tempat nongkrong kita disitu-situ aja, ataupun fisik yang kita kadang tak secantik atau setampan orang lain.
Dari Tumblr kita belajar untuk menghargai orang dari nilai dirinya, bukan dari yang sekedar nampak di mata.
Cuma kadang bertanya, anak tumblr pada punya komunitas gasi, kalau iya gimana cara gabungnya haha
507 notes · View notes
merlianains · 4 years ago
Text
Menyapamu Kembali
Dear, platform biru tua ini memang seperti dunia tersendiri. Kurasa lebih privasi dan tertuang dengan curahan hati paling murni. Tak salah kalau banyak yang rindu setelah sekian lama meninggalkannya. Suatu waktu, masa itu seperti menggiring pada saat hati dan fikir mulai resah, mulai gundah, atau ingin berbagi dan ingin mengekspresikannya pada tulisan secara online - mungkin bisa juga disebut diary online. Barangkali di sini penghuninya sedikit yang saling mengenal secara langsung. Lewat tulisan saling berbagi dan menginspirasi. Bagiku ini lebih obyektif dalam menilai suatu hal dari tulisan kita. Menurutku, tulisan juga salah satu indikator penilaian suatu kepribadian seseorang.  Syukurku masih bisa menyapamu kembali, mengikuti orang-orang yang menginspirasi dari cerita kehidupannya adalah motivasi untukku juga menuangkannya. Terima kasih teman-teman, semoga hal-hal baik ini akan terus menular dan jadi semangat berkarya dalam bidang kita masing-masing. Dan hendaknya kita menebar manfaat bagi sesama, bukankah itulah sebaik-baik manusia?  Selamat menyapa, semoga harimu bahagia :) Mohon maaf lahir dan batin ya...
PS: btw, adakah komunitas tumblr di Whatsapp? dari beberapa postingan yang lewat ada semacam writing project, sepertinya ada yang baru ya, bisikin dong...  Ponorogo, 24 Syawal 1441 H /16 Juni 2020 @merlia_na 
4 notes · View notes
merlianains · 4 years ago
Text
Selamat senja sahabat biru tua :)
Lama tak menyapa kata dengan cinta.
Maukah kau menerima maaf dari seseorang yang bahkan tak kau kenali sebelumnya. Masih syawal, maaf lahir batin ya (nggak harus nunggu syawal juga sih minta maafnya, semoga ridha).
Kenapa harus minta maaf kalau tak saling kenal, tak saling sapa, tak saling cinta? *eh
Ya, barangkali ada yang kangen dengan tulisan seperti ini di berandamu.xexe..
Iya kamu, maafin ya.
Aku kangen di sini, mari bersalam dengan kata kembali.
Kasih love kalau postingan ini terbaca olehmu ♥
With love
Ponorogo, 22 Syawal 1441 H
@merlia_na
4 notes · View notes
merlianains · 5 years ago
Text
10 Tips sebelum melakukan Promosi Produk di Sosial Media
1. Telah menguasai materi produk.
 2. Sudah menentukan siapa yang akan ditarget. Mau promosi ke siapa saja? Yuk di-list, mulai dari pendekatan personal hingga disebar di grup-grup WA atau media yang lain.
 3. Tentukan media paling berpotensi sesuai target market! Apakah di WA, atau IG, atau FB, atau Telegram, Twitter, Line, Blog dan sebagainya. Lebih baik fokus maksimal pada 1-2 media, kalau banyak harus seimbang dan bisa mengaturnya.
 4. Sudah melakukan ibadah sebelum melakukan misi mulia ini. Kita mau menebar manfaat melalui produk yang kita tawarkan, maka sepantasnya kita telah menjalankan salat, tilawah dan diiringi sunnah Duha. Dengan demikian, jalan rezeki kita semoga Allah mudahkan.
 5. Kondisi telah siap online, tidak disambi pekerjaan lain yang meninggalkan gawai terlalu lama kecuali pekerjaan yang bisa disambi-sambi bawa HP. Karena kita harus mengedepankan layanan kepada market kita, antisipasi kalau ada pertanyaan-pertanyaan maka perlu disegerakan menjawab. Jangan biarkan calon pembelimu menunggu.
 6. Pentingnya teknik promosi Copywriting atau Storytelling. Apa itu?
 Copywriting adalah teknis menulis yang dimaksudkan untuk promosi dengan menyebutkan detail produk, seperti fitur-fitur, keunggulan, manfaat. Namun dengan bahasa yang seperti tidak promosi, enak dibaca dan pembacanya dibuat tertarik. Bisa dengan bahasa temen-teman sendiri, boleh banget disesuaikan dengan yang lagi hits saat ini.
 Storytelling ini hampir sama, yang membedakan adalah teknik ini lebih natural dan relevan banget dengan kondisi si penjual. Jadi penjual memanfaatkan momennya untuk dituliskan dan dihubungkan dengan promosinya sebagai proyeksi - soft selling.
 7. Atur postingan baik di story maupun feed di media sosial. Tidak langsung semua diunggah, pelan-pelan dan jangan bikin story seperti jahitan yang kecil-kecil itu tanpa caption. Itu sangat mengganggu pembaca, bahkan tidak dibaca melainkan ilfeel duluan karena terindikasi akun jualan. Memang kita jualan, tapi jangan sampai informasi yang kita posting bikin orang tidak nyaman. Ingat, kebanyakan orang tidak mau dijualin! Maka lembutin.. soft selling
 8. Hindari hard selling alias langsung to the point menawarkan produk pada seseorang. PDKT dulu baru nyatakan cinta. Basa-basi dulu sampai klik, baru disambung-sambungin ke pembahasan insight terkait produk. Kemudian masuklah pada rekomendasi produk kita, kasih tahu produknya ini seperti apa, jangan buru-buru berekspektasi closing/laku. Luruskan niat, kita sedang memiliki misi menebar manfaat yang lebih mulia dari itu semua, insyaallah jika kita membantu orang lain melalui produk kita, Allah yang akan menggerakkan hati mereka.  
 9. Kalau share ke grup, tips yg perlu diperhatikan juga adalah kondisi grup-apakah sepi/kondusif atau sedang membahas sesuatu. Kalau lagi rame bahas sesuatu, baiknya tahan dulu sampai bahasan itu reda atau ketika sudah ada yang share info terlebih dahulu, lebih baik tahan dulu beberapa jam kemudian untuk posting.
10. Ramah-ramah dahulu, closing-closing kemudian. Yups, menjadi penjual adalah pekerjaan profesional, sama seperti yang lain. Jika kita selalu berpasang muka (kalau bertemu) dan kata yang menarik via online, tentu akan membuat orang nyaman bersamamu. Ketika orang telah nyaman dan percaya, di situlah mudah masuk pemikiran -- masuklah pada rekomendasi dan penawaran. Kalau cocok, closing kemudian, alhamdulillah.
 Itulah 10 tips promosi melalui sosial media ya Sob , Semoga bermanfaat ;)
 @merlia_na
2 notes · View notes