Don't wanna be here? Send us removal request.
Text
Rekomendasi Makanan Bayi Usia 6-12 Bulan
Menginjak usia 6 bulan, bayi akan mulai membutuhkan asupan lain di samping asi, biasanya populer dengan sebutan MPASI (Makanan Pendamping Air Susu Ibu). Jenis makanan yang bisa diberikan pada bayi yang baru saja menginjak 6 bulan tentu tidak boleh sembarangan, selain tentunya memperhatikan faktor kandungan gizinya, seorang ibu juga harus mempertimbangkan kondisi sang bayi itu sendiri, seperti misalnya usia dan berat badan sang bayi. Berikut ini rekomendasi makanan bayi berdasarkan usianya.
MPASI Untuk Bayi Usia 6-8 Bulan
Saat memperkenalkan bayi pada makanan, mulailah dengan makanan dengan tekstur yang benar-benar lembut dan sebaiknya tidak melalui banyak melalui proses pengolahan, sehingga sang bayi bisa merasakan tekstur dan rasa asli bahan makanan. Anda juga tidak perlu menambahkan gula, garam, penyedap serta bumbu lainnya pada makanan bayi yang berumur di bawah 1 tahun. Untuk bayi berusia 6-8 bulan, anda bisa membuat MPASI puree dari sayuran, buah atau daging.
Puree Buah
Untuk bayi berusia 6-8 bulan, anda bisa memilih buah-buahan yang bertekstur lembut serta mengandung banyak vitamin, mineral dan juga serat, seperti pisang, pepaya, alpukat, dan semangka.
Puree Sayur
Selain nutrisi dalam buah-buahan, bayi juga memerlukan nutrisi yang terkandung dalam sayuran. Untuk membuat puree sayuran, anda bisa mengukusnya lterlebih dahulu sebelum memblendernya sampai benar-benar lembut.
Puree Daging
Selain buah dan sayur, anda juga harus memberikan protein yang berasal dari daging pada bayi anda. Tentunya anda harus memastikan daging yang akan diolah menjadi puree telah benar-benar matang ya.
Jika berat badan bayi anda dibawah normal, anda bisa membuat puree yang mengkombinasikan sayur dan daging untk membantu meningkatkan berat badannya, sementara jika berat badan bayi anda sudah melewati batas normal, anda bisa memberikan puree yang berasal dari buah-buahan seperti mangga, alpukat, atau buah naga untuk MPASInya, sambil anda terus memantau berat badannya.
MPASI Untuk Bayi Usia 9-10 Bulan
Di usia ini biasanya bayi sudah mulai mengenal aroma, tekstur, dan juga warna makanan, dan kebanyakan sudah memiliki gigi meski kekuatan mengunyahnya belum terlalu kuat. Untuk bayi berusia 9-10 bulan anda bisa memberikan makanan yang sudah dipotong kecil-kecil.
Nasi Tim Ayam Jamur
Menu ini merupakan menu MPASI populer untuk bayi yang akan berusia 1 tahun. Untuk memuat menu ini akan sedikit memakan waktu, karena anda harus membuat tektur nasi dan ayamnya menjadi cukup lembut agar bisa dinikmati bayi berusia 9-10 tahun. Anda juga bisa meambahkan potongan tomat, jamur, tahu, dan juga keju supaya lebih kaya rasa.
Bubur Tuna
Menu yang satu ini biasanya menjadi andalan para ibu untuk bayinya yang menjelang usia 1 tahun. Anda bisa menambahkan sayuran matang yang dipotong kecil-kecil seperti wortel, buncis, brokoli, dll, agar bubur tunanya lebih kaya nutrisi.
Telur Rebus
Nah menu yang satu ini merupakan menu yang paling mudah dibuat. Anda cukup merebus telur selama kurang lebih 10 menit, lalu potong kecil-kecil, dan tambahkan sedikit kecap manis. Meski mudah dibuat, menu ini memiliki kandungan protein yang tinggi.
MPASI Untuk Bayi Usia 11-12 Bulan
Di usia ini biasanya bayi sudah bisa mengunyah lebih kuat lagi, sehingga bisa diberikan makanan seperti pada orang dewasa.
Bakso Daging
Meski sudah bisa diberikan makanan orang dewasa, tetap saja anda harus memilihkan makanan yang sehat untuk bayi anda. Jika anda ingin memberikan bakso daging, anda bisa memiloh bakso dengan tekstur yang lembut supaya si kecil tidak kesulitan mengunyahnya. Agar lebih sehat dan bernutrisi, anda bisa menyajikan bakso dalam sayur sop yang didalamnya berisi potongan wortel, buncis, kentang, dll.
Sup Ayam Brokoli
Menu yang satu ini juga biasaya disukai anak kecil karena citarasanya yang gurih yang berasal dari kaldu ayam. Selain disukai anak, menu ini juga memiliki kandungan gizi yang cukup lengkap.
0 notes
Text
5 Penyebab Tangan dan Kaki Sering Kesemutan
Setiap orang pasti pernah mengalami kesemutan. Hal ini bisa terjadi karena beberapa faktor, namun secara umum, kesemutan terjadi karena adanya tekanan yang menyebabkan saraf pada kaki atau tangan terasa kaku. Hal ini bisa jadi hal yang cukup sepele, karena biasanya hilang dengan sendirinya. Namun apabila kesemutan yang anda alami disertai rasa sakit, gatal, bahkan menyebabkan mati rasa dan sering terjadi, sebaiknya anda mulai mewaspadainya, karena kesemutan yang sering anda alami bisa jadi merupakan gejala tubuh anda terkena suati penyakit. Berikut ini 5 penyebab tangan dan kaki sering kesemutan.
Memakai Sepatu yang Kekecilan
Kesemutan pada kaki dapat terjadi saat anda menggunakan sepatu yang terlalu sempit atau jika anda mengikat tali sepatu terlalu kencang, karena hal tersebut dapat menyebabkan tekanan pada saraf sehingga kaki anda merasa kesemutan bahkan mati rasa. Jadi sebaiknya gunakan sepatu dengan ukuran yang pas, dan juga jangan mengikat talinya terlalu kencang.
Kekurangan Vitamin B12
Sering kesemutan pada kedua tangan bisa jadi anda kekurangan vitamin B12. Vitamin ini sangat penting bagi tubuh untuk meregenerasi saraf. Selain kesemutan, saat anda kekurangan vitamin B12, anda juga akan mudah merasa lelah, lesu, dan juga anemia.
Gangguan Tiroid
Sering kesemutan pada kaki dan juga tangan bisa disebabkan karena adanya gangguan tiroid pada leher yang memproduksi terlalu sedikit hormon yang mengatur metabolisme tubuh (hipotiroidisme). Kondisi ini dapat merusak saraf yang mengirimkan sinyal ke tangan, yang mengakibatkan kesemutan, mati rasa, dan bahkan lemah otot.
Saraf Kejepit
Jika anda sering mengalami kesemutan pada leher, punggung, tangan hingga kaki, maka kemungkinan itu terjadi karena saraf kejepit. Saraf kejepit dapat terjadi karena cedera, postur tubuh yang buruk, dan juga radang sendi. Selain kesemutan, biasanya saraf kejepit juga menimbulkan rasa nyeri.
Diabetes
Sering kesemutan tangan dan kaki bisa juga mengindikasikan anda terkena penyakit diabetes. Kadar gula yang tinggi pada penderita diabetes dapat menjadi toksin bagi saraf sehingga penderitanya sering mengalami kesemutan pada kaki dan tangan.
0 notes
Text
5 Tips Mengocok Putih Telur Agar Mengembang Sempurna
Di luar sana banyak jajanan kue atau cake dan minuman kekinian yang diberi topping cream sehingga tampilannya sangat cantik dan menggoda. Nah supaya lebih hemat, kita bisa loh buat sendiri cake ataupun minuman yang rasanya bisa disesuaikan dengan selera kita. Resep bisa dengan mudah ditemukan di Youtube atau kamu bisa juga googling. Di sini kita hanya akan kasih kamu tips mengocok putih telur agar mengembang sempura. Nantinya kamu bisa pakai cream ini untuk berbagai topping makanan atau minuman kekinian yang kamu buat. Berikut tips mengocok putih telur agar mengembang sempurna.
Pastikan Putih Telur Terpisah Sempurna dengan Kuning Telur
Saat memisahkan putih dan kuning telur, pastikan tidak ada kuning telur yang pecah sehingga ikut tercampur ke dalam putih telur. Jika seperti ini maka putih telur tidak bisa digunakan karena akan sulit mengembang.
Telur yang akan digunakan juga sebaiknya telur yang disimpan di suhu ruang. Jika kamu terbiasa menyimpan di lemari es, kamu bisa mengeluarkan terlebih darulu dari lemari es, lalu biarkan telur itu berada di suhu ruang selama beberapa saat hingga suhunya sudah sama dengan suhu ruang (tidak dingin lagi).
Gunakan Wadah dan Peralatan yang Kering dan Bersih
Agar putih telur bisa mengembang sempurna kamu harus memastikan wadah dan kaki mixer yang digunakan untuk mengocok putih telur benar benar bersih, kering, dan tidak ada apapun yang menempel di sana. Jika wadah ataupun kaki mixernya baru saja dicuci, kamu bisa mengelapnya dengan lap kering, lalu dibiarkan beberapa saat hingga benar=benar kering. Wadah yang digunakan disarankan menggunakan wadah berbahan stainless steel atau kaca.
Menambahkan Cream Of Tar-tar ke Putih Telur
Sebelum dikocok, kamu bisa menabahkan cream of tar-tar agar hasil kocokan lebih stabil, dan tidak mudah turun. Penggunaan cream of tar-tar jika tidak ada bisa digantikan dengan air perasan lemon ataupun jeruk nipis.
Jangan Menambahkan Gula di Awal (Sebelum Dikocok)
Menambahkan gula di awal dapat membuat telur gagal mengembang sempurna. Kamu bisa menambahkan gula setelah telurnya terlihat berbusa merata dan mengembang. Agar kocokan putih telur tidak mudah turun, gula dimasukan ke dalam kocokan secara bertahap sedikit demi sedikit, sambil telur terus dikocok.
Kocok dengan Mixer Berkecepatan Rendah di Awal
Mengocok putih telur dengan kecepatan tinggi di awal akan membuat volumenya cepat turun karena gelembung udara yang terbentuk tidak stabil dan mudah pecah. Jadi awali mengocok putih telur dengan kecepatan paling rendah, lalu perlahan dinaikan ke kecepatan yang lebih tinggi lagi hingga kecepatan sedang. Kenapa hanya sampai kecepatan sedang? Kan jadi lebih lama. Jawabannya karena mengocok dengan kecepatan sedang hasilnya akan lebih stabil dan tidak mudah turun, dibanding mengocok dengan kecepata tinggi. Selain itu hasilnya akan lebih lembut dengan tekstur yang merata.
Setiap mixer biasanya memiliki pengaturan speed yang berbeda-beda tergantung merk, jika speed mixermu 1-6, maka kamu bisa gunakan speed 1-4. Jika speed mixermu 1-5, maka kamu bisa gunakan speed 1-3.
0 notes
Text
Cara Menghitung Biaya Membangun Rumah Sendiri
Saat anda ingin mebangun rumah impian, anda akan melewati banyak proses yang dimulai dari mencari tanah yang cocok jika anda belum memilikiya. Berbeda halnya jika anda membeli rumah baru dari developer properti, yang mana anda hanya tinggal melakukan penghitungan biaya membangun, serta anggarannya.
Perhitungan biaya membangun sera menentukan anggaran berguna untuk membantu proses pembanguanan rumah ke depannya, agar anda mendapat gambaran yang jelas mengenai biaya yang harus anda keluarkan, serta memperkecil kemungkinan pengeluaran yang tidak terduga lainnya.
Biaya membangun rumah dipengaruhi beberapa faktor diantaranya lokasi, luas bangunan, jumlah lantai, jumlah ruangan masing-masing lantai, jenis material yang akan digunakan, dll. Jadi sebelum membangun rumah, anda harus memastikan rumah seperti apa yang ingin anda bangun.
Berikut kami uraikan cara menghitung biaya membangun rumah yang bisa anda lakukan sendiri.
1. Menghitung Luas Tanah atau Lahan
Untuk mendapatkan perhitungan biaya membangun rumah yang lebih akurat, sebaikya anda lakukan lagi penghitungan ulang besarnya lahan atau luas tanah yang anda miliki. Anda bisa meminta bantuan kontraktor untuk mempermudah atau jika anda ingin melakukannya sendiri, berikut caranya:
Bersihkan lahan dari benda-benda yang tidak perlu atau menghalangi pengukuran.
Lakukan pengukuran panjang serta lebar tanah dengan roll meter atau theodolit.
Gunakan theodolit untuk mengukur setiap sudut lahan.
Lakukan pengukuran jalan yang yang ada di depan rumah (tanah).
Tuangkan data-data hasil pengukuran tadi dalam bentuk sketsa.
2. Hitung Biaya Desain Rumah
Berikutnya setelah anda mendapatkan luas ukuran dan luas tanah anda dapat menghitung biaya desain rumah. Banyak orang melewatkan proses ini karena dianggap membuang-buang uang, padahal desain rumah sangat dibutuhkan dalam proses membangun rumah. Alih-alih mengmbangun rumah secara asal-asalan, lebih baik anda menggunakan jasa arsitek dan desainer interior profesional. Karena dengan menggunakan jasa arsitek dan desainer interior yang profesional dapat menghindarkan anda dari resiko kesalahan struktur konstuksi rumah.
Menggunakan jasa arsitek dan desainer interior sekilas terlihat seperti pemborosan, namun nantinya justru dapat menekan pengeluaran tambahan karena semuanya sudah terencana. Arsitek berperan membantu anda membuat RAB yang akurat sehingga terhidar dari resiko pembengkakan biaya saat proses pembangunan. Selain itu arsitek juga tidak hanya sekedar membuat desain rumah yang indah tetapi juga bernilai fungsional sehingga biaya membangun rumah yang anda keluarkan tidak akan mengecewakan.
Dalam menentukan tarif pembangunan rumah biasanya arsitek memiliki 2 metode, yakni: berdasarkan persentase RAB, dan dihitung berdasarkan per meter persegi bangunan.
3. Menghitung Biaya Material
Anggaran biaya material dipengaruhi oleh jenis rumah yang anda akan bangun. Semakin luas dan bertingkat rumah yang akan anda buat maka biaya materialnya semakin tinggi. Anda dapat menghitung biaya material mulai dari batu kali untuk pondasi, pasir, semen, bata, keramik, kusen, serta material lainnya yang dibutuhkan.
4. Menghitung Biaya Jasa Tukang
Untuk membangun rumah sendiri, bagian ini sangat memerlukan perhatian anda. Ada beberapa sistem dalam pemberian upah untuk tukang bangunan diantaranya: sistem upah harian, sistem borongan jasa, serta sistem borongan penuh. Saat ini rata-rata upah harian ada di kisaran Rp 100.000 sampai Rp 150.000 per orang. Sedangkan upah borongan jasa dihitung berdasarkan luas lahan yang akan dibangun. Biasanya sekitar Rp 600.000 hingga Rp 800.000 per meter persegi. Seperti halnya upah borongan jasa, upah borongan penuh juga dihitung berdasarkan luas lahan, hanya saja ditambah dengan biaya material yang berkisar Rp 3.000.000 hingga Rp 5.000.000 per meter perseginya.
5. Menghitung Total Biaya Bangun Rumah
Anggaran biaya bangun rumah merupakan jumlah dari biaya desain, material, serta tenaga kerja. Arsitek atau kontraktor biasanya akan menawarkan RAB namun anda dapat membuatnya sendiri. Saat anda membuat rancangan biaya sendiri, lalu anda tahu RAB yang ditawarkan arsitek atau jasa kontraktor ternyata melebihi budget yang anda siapkan, anda dapat mengubah desain rumah sehingga mengurangi biaya pembangunan.
0 notes
Text
6 Rekomendasi Tas Selempang Crossbody Pria Yang Kekinian
Tas model selempang tak hanya digemari para wanita tetapi juga para pria di segara range usia. Saat ini tas selempang model crossbody cukup populer di banyak online shop jual tas pria murah dan cukup diminati. Ada beberapa kelebihan memakai tas selempang pria, diantaranya desainnya yang casual menjadikan tas model ini banyak dipilih untuk menemani ke berbagai kegiatan santai seperti ke mall, jalan-jalan, hangout, traveling, kegiatan outdoor dan acara santai lainnya. Selain itu faktor kenyamanan dan keamanan menjadi pertimbangan para pria sehingga memilih tas model ini untuk beraktivitas.
Berikut ini kami rekomendasikan 5 tas selempang crossbody pria yang kekinian, langsung saja simak ulasannya.
Ozone Ransel Tablet 8” Xt04 Meski namanya ransel, namun sebenarnya Ozone Ransel Tablet 8” XT04 adalah tas selempang model crossbody. Tas selempang keluaran brand lokal ini terbuat dari bahan poly dolby, dengan ukuran 33x20x8 cm, dilengkapi dengan kompartemen untuk menyimpan tablet hingga ukuran 8”, handphone, serta organizer untuk menyimpan aksesoris gadget dan barang kecil lainnya. Secara tampilan, tas berwarna abu yang satu ini casual, namun cocok juga dipakai ke kantor saat anda tidak perlu membawa laptop.
Mi Multifunctional Urban Single Shoulder Backpack Darkgray Bagi anda yang suka dengan desain tas polosan,tas model selempang keluaran Xiaomi ini bisa menjadi pilihan. Tas ini sebenarnya model unisex ya, jadi bisa dipakai wanita juga. Tas berbahan polyester dengan ukuran 32x17.5x9 cm ini dilengkapi dengan 1 buah slot untuk menyimpan tablet. Bagian belakang tas ini dilengkapi dengan bahan mesh yang berfungsi membantu anda agar tidak kegerahan saat memakainya.
Diadora 7401B Tas selempang dari merek luar ini banyak dipilih untuk menemani para pria saat berolahraga. Desainnya yang kuat dan kokoh, mampu menampung beragam barang barang yag dibutuhkan saat berolahraga. Tas berbahan polyester ini berukuran 25x37x11 cm, serta tidak mudah basah dan lelmbab saat terkena air ataupun keringat.
Tas Selempang Kulit Asli Ts000587 Bagi anda penggemar tas kulit, kami rekomendasikan tas TS000587. Tas selempang crossbody yang satu ini terbuat dari bahan kulit sapi asli, berukuran 36x12x5 cm, terdiri dari 1 kompartemen utama dan 4 kantong tambahan. Meski berbahan kulit sapi asli, harga tas kekinian yang satu ini cukup terjangkau loh. Jadi anda tidak perlu khawatir kantong bolong setelah membeli tas kulit.
0 notes
Text
Rekomendasi 5 Merek Koper Terbaik
Saat ini traveling sudah menjadi bagian dari gaya hidup bagi sebagian orang. Untuk menunjang kegiatan ini tentu kita akan membutuhkan tas travel atau koper dapat diandalkan untung membawa berbagai barang-barang yang diperlukan. Buat kamu yang sedang mencari referensi koper terbaik untuk traveling, simak tulisan berikut ini.
Xiaomi 90 Points Luggage 20 Inch Selain produsen gadget, Xiaomi juga mengeluarkan produk fashion berupa tas diantaranya koper berteknologi tinggi. Koper berdesain mewah dan modern tetapi juga memiliki fitur yang canggih dengan ukuran yang dapat diandalkan. Ruang di bagian depannya memudahkan kamu menyimpan gadget seperti hp ataupun laptop.
The Large AWAY Travel Suitcase Buat kamu yang suka koper hadcase, The Large AWAY Travel Suitcase bisa menjadi pilihan. Terbuat dari bahan polycarbonare yang kuat, koper ini dilengkapi dengan gembok kombinasi untuk melindungi barang-barang yang ada di dalamnya. Koper tipe ini tersedia beberapa ukuran dari mulai yang kecil hingga yang besar dengan berbagai varian warna. Bagian dalam koper dilengkapi dengan kantong jala dan panel kompresi untuk mengorganisir barang-barang bawaanmu. Selain itu dilengkapi juga dengan sebuah kantong cucian untuk memisahkan pakaian kotor yang sudah digunakan.
Samsonite MightLight 2 21 Inci Koper jinjing Samsonite MightLight 2 21 Inci gagang jinjingnya dapat didorong dan disembunyikan cukup dalam agar tidak merepotkan. Roda koper yang tangguh dan kokoh di berbagai medan, sehingga mudah dikendalikan. Pada bagian dalam koper terdapat kantong untuk menyimpan benda-benda petinng dan dan benda-benda kecil lainnya disamping pakaian. Koper ini juga dilengkapi dengan gembok resmi TSA untuk mengunci ruang penyimpanan utama.
Dr. Meter Digital Luggage Scale Koper Dr. Meter Digital Luggage Scale memiliki banyak keunggulan dibanding koper lainnya. Salah satu keunggulan koper ini adalah adanya fitur timbangan yang dapat mengukur berat koper secara keseluruhan secara akurat baik dalam pound ataupun kilogram dengan tampilan LED dengan backlit yang mudah dibaca.Body koper terbuat dari bahan alumunium dan plastik sehingga koper ini awet digunakan bertahun-tahun. Sebagai informasi alat timbangan pada koper ini dijual terpisah ya.
Kamiliant Kam-Bora Spinner Konon desain body koper Kamiliant Kam-Bora Spinner yang sangt unik dan khas ini terinspirasi dari ombak di lautan. Koper berukuran besar ini sangat cocok untuk kamu yang akan melakukan perjalanan jauh dan lama. Terbuat dari bahan polycarbonate, koper ini cukup kuat untuk membawa banyak barang yang kamu butuhkan saat traveling. Jaminan kualitas koper dibuktikan dengan adanya garansi setahun yang diberikan oleh produsen Kamiliant Kam-Bora Spinner untuk setiap pembelian koper ini baik domestik ataupun internasional.
0 notes