#senjayanghilang
Explore tagged Tumblr posts
senjayanghilang · 1 year ago
Text
Lagi-lagi berada di fase berat untuk masuk ke kantor. Bukan karena tidak menyukai kota tempat perantauan, tapi memang ketidaknyamanan itu kembali hadir setelah mencoba bertahan.
Ini yang salah ada pada diriku atau memang aku yang tidak punya kapasitas pada bidang itu?
2 notes · View notes
senjayanghilang · 1 year ago
Text
Pas banget kalimat ini muncul saat buka beranda. Lalu teringat tentang semalam.
Biasanya, waktu mau tidur, pikiran pasti berisik sampai-sampai tubuh kayak terjerat dan jadi susah digerakkan.
Kemudian, tiba-tiba setiap kalimat penenang mengalir di hati. Menenangkan sambil mengusap sayang ke diri sendiri.
Sampai semua rasa berat itu mereda. Tergantikan dengan tidur damai tanpa mimpi apa-apa.
Pada akhirnya yang paling bisa kamu andalkan ya diri kamu sendiri 🤷🏻
178 notes · View notes
ariekamy · 5 years ago
Text
Aku sebenarnya bukan jomblo..
Tapi lagi LDR ama yang di Korea.
1 note · View note
pidippo · 7 years ago
Text
Surat pertama untuk mu
Surat pertama dariku untuk mu
Jumat, 2 Februari 2018
Dear, Barra
Aku ingin memberitahu mu sesuatu, ini kali pertama aku mengirim surat saat usiaku menjelang seperempat abad. Dahulu surat menyurat kerap kali digunakan untuk menyampaikan kerinduan, menanyakan kabar, menanyakan kesukaan, menanyakan kesibukan dan banyak hal lainnya. Bahkan dahulu aku pernah menulis surat untuk seseorang yang kusukai (saat SD). Kini, kita yang akan bertukar surat, melatihku menguntai kata, untukmu.. saat kita tidak berjumpa.
Halo mata ngantuk, bagaimana kabarmu disana? Bagaimana rasanya saat kita tidak bersua?
Hari ini, aku mengingat awal pertama kamu menghubungi ku hingga akhirnya terjadi pertemuan diantara kita. Kamu menyebutnya ini takdir setelah penantian panjang.
Suatu malam, ada pesan masuk dalam ponsel ku
“Selamat malam ka Diana”
“Tinggal di Planet Namec bukan ya??”
Ah ya, ternyata kita tinggal dalam satu kota yang sama. Tanpa pikir macam –macam ku jawab pesan pesan darimu, aku hanya ingin menambah teman dalam keluarga baruku yang mempertemukan kita. Kata-kata meluncur begitu saja melalui media elektronik, awalnya beranggapan ini akan berlangsung sesaat, ternyata terus berlanjut hingga akhirnya janji bertemu di suatu tempat di Planet Namec.
Hal yang selalu menarik perhatianku, semua janji kita saat bertemu pasti akan selalu lebih cepat dari tanggal yang kita atur sebelumnya, entah semesta berkonspirasi atau tidak. Satu yang sekarang coba ku pahami, pertemuanku denganmu mengawali satu kisah baru. Matamu menarik perhatianku, banyak hal yang ingin kuketahui tentang dirimu, mungkin kini memang masih terlihat abu, tapi kedepannya ku harap memang semua seperti air yang mengalir dengan bijaksana dan satu tujuan. Ah ya, terimakasih awal bertemu kamu memakai warna kesukaanku.
Hari ini aku ijin dulu, wanitamu mau bermesraan dengan alam, menghirup segarnya udara disedikit ketinggian, bermain bersama hewan dan tumbuhan. Kini bukumu yang menemaniku dalam perjalanan, semoga suatu waktu nanti kita yang berjalan beriringan.
Selamat pagi, salam hangat dari pipi bakpao mu.
Tertanda,
Diana
6 notes · View notes
friskahutahaean · 7 years ago
Photo
Tumblr media
Tatapan nanar pada senja menjadi jawaban semua. Bahwa keindahan senja hanya sekejap saja hadir dan diganti gelapnya malam. Sandaran tiang yang menguatkan, memampukan kita melewati daa menikmatinya.. . . #senjayanghilang #eksotisenja #menguatkandiri #memilihbahagia #berjuang 🍃🌸 (di Kubu, Kalimantan Barat, Indonesia)
0 notes
sajaklangka · 7 years ago
Photo
Tumblr media
Hari hampir berlalu Tapi belum ada penghuni malam minggu. Belum ada yang ajak jalan Kalau ada yang ngajak hayu kita keluar. . . . Like & share Tag & hastag @sajaklangka #pelukiskatakata . . . . 📷@travellingthroughtheworld #malamminggu #travelling #travellingthroughtheworld #penyair #pelukiskatakata #senja #sajaklangka #sajaksenja #puisisenja #weekend #senjayanghilang (at Cimahi Cihanjuang Bandung)
0 notes
jendelausang · 6 years ago
Text
Kenapa manusia tidak pernah bersyukur??
Senjayanghilang
0 notes
senjayanghilang · 1 year ago
Text
Apakah sebuah kebodohan jika akhirnya jatuh menangis karena terlalu lelah dengan beberapa hal hari ini?
Sungguh, aku ingin pergi jauh menyendiri untuk sejenak berhenti dari rutinitas kerjaan. Agar emosi dalam diri bisa stabil kembali.
Karena saat ini, sungguh semua terlihat menyebalkan 🥲
3 notes · View notes
sumedangtandang · 8 years ago
Photo
Tumblr media
#EzRepost @senjayanghilang Aku sangatlah kecil jika dibandingkan karyamu Tuhan. Sungguh Engkau maha pencipta segala yang maha mulia. #gunungkarangsumedang #inimahsumedang #sumedanggagah #sumedangtandang #sumedanghits #sumedangbangkit #sumedangbanget #sumedangupdate #sumedangpunya #idpendaki #mdpl #climbing #adventure #adventuretime #pendakisumedang #indonesiatravellers #pendakisantai #pendakiceria #mountains #mountanering #mytripmyadventure #myadventure #mdplmountain #traverller #rockclimber #rockclimbing #sumedang #lensapendaki #pendaki_id #salamlestari
0 notes
senjayanghilang · 1 year ago
Text
Ternyata, mau berusaha sebaik apa pun dirimu, tetap saja ada yang menilaimu kurang. Bahkan mencari alasan untuk menyalahkan apa yang kamu sukai.
3 notes · View notes
senjayanghilang · 1 year ago
Text
Setiap perasaan seseorang tidak bisa disamaratakan. Tidak bisa diukur dengan perasaan yang kalian rasakan. Belum tentu juga orang lain bisa setangguh kalian dalam menghadapi sesuatu.
Apa sangat sulit untuk sekadar menghargai perasaan orang lain? Menghargai apa yang orang lain rasakan?
Apa sangat sulit untuk sekadar memberikan sedikit pengertian pada perasaan orang lain yang mungkin berbeda dengan kalian?
Sungguh, baru kali ini aku merasakan bagaimana rasanya semakin dijatuhkan saat sudah terjatuh. Padahal baru saja ingin berusaha bangkit dan mencoba menjalani kembali.
Memang benar. Aku hanya bisa mengandalkan dirimu sendiri.
Terima kasih ya sudah perlahan menghancurkan diriku. Semoga aku masih kuat dan tidak memilih jalan keliru untuk menyelesaikan semuanya 😊😊😊
0 notes
senjayanghilang · 1 year ago
Text
Ketika asam lambung kambuh tuh bukan karena salah makan. Tapi, memang pikiran yang lagi ke mana-mana. 😌
0 notes
senjayanghilang · 1 year ago
Text
Kebanyakan nangis hari ini sampai pusing 🥲
Belum lega sepenuhnya, malah menjadi malas buat ketemu orang-orang kantor. Beneran pengen menjauh sejenak dari mereka. Menyendiri dan melepas penat karena beban pekerjaan 🤧
1 note · View note
senjayanghilang · 1 year ago
Text
Huhhh...
Aku pikir dengan pergantian pimpinan, suasana bekerja akan terasa lebih baik. Ternyata tidak juga. Karena malah rekan kerja yang semakin menunjukkan jika mereka hanya memikirkan diri sendiri.
Mau mengeluh...
Tapi, harus bertahan hingga kata mutasi datang menghampiri.
Semoga saja ada sesuatu yang indah sebagai buah dari kesabaranku.
0 notes
senjayanghilang · 1 year ago
Text
Aku mengerti. Tidak ada kata benar-benar tenang dalam bekerja. Tidak ada perusahaan yang tidak memiliki orang-orang toxic di dalamnya. Tidak ada yang benar-benar nyaman. Karena nyatanya, ketika satu masalah pergi, masalah yang lain ikut datang menghampiri.
Rasanya ingin ketenangan itu seperti harapan. Ingin bekerja dengan baik itu tidak akan terlepas dari omongan di belakang. Ingin bersikap baik kepada atasan, sudah dianggap ingin mencari muka.
Padahal, semua berlandaskan karena ingin menghargai. Namun, ternyata mereka memang tidak ingin melangkah ke depan. Tidak ingin memperbaiki. Dan memilih kepercayaan diri bahwa dia yang baru masih kalah jauh di bawahnya.
1 note · View note
senjayanghilang · 1 year ago
Text
Sudah mau akhir tahun saja. Sementara, hari-hariku berjalan seperti biasa. Perasaanku masih sama. Kosong dan hanya penuh dengan harapan akan bertemu seseorang yang mengajakku untuk melangkah bersama.
Akhir tahun akan segera datang. Hari bertambah umurku juga akan segera kembali aku jumpai. Rasanya setahun itu begitu cepat. Namun, aku belum tahu, apa tahun ini benar-benar kulalui dengan bahagia. Mungkin rasa syukurku yang bertambah setiap harinya.
Sebentar lagi tahun 2023 akan berakhir. Berganti dengan tahun yang lain. Berganti dengan alur yang baru. Entah apa itu.
Di sini aku hanya bisa berharap. Melambungkan doa kepada Sang Pencipta. Terus berusaha melangkah mengejar mimpi sambil tetap mencoba hidup lebih baik lagi.
1 note · View note