#partaidemokratntb
Explore tagged Tumblr posts
Text
Putra Lanyalla & Khofifah hingga 10 Kepala Daerah Bergabung dengan Demokrat Jatim
SURABAYA, PDNTB.id - Kepengurusan DPD Partai Demokrat Jawa Timur di bawah kepemimpinan Emil Elestianto Dardak yang juga Wakil Gubernur Jawa Timur ini, diwarnai wajah baru dan tokoh-tokoh muda. Yang paling menyita perhatian, yakni bergabungnnya putra Gubernur Jawa Timur, Khofifah Indar Parawansa, Ali Mannagalli Parawansa di jajaran wakil ketua.
"Benar, sebagai salah satu Wakil ketua," kata Mannagalli singkat sebelum memasuki arena pelantikan.
Tidak hanya putra Khofifah, anak Ketua DPD RI AA, La Nyalla Mattaliti, Ali Afandi, juga tercatat di kepengurusan periode 2022-2026 ini sebagai Wakil Ketua DPD Partai Demokrat Jawa Timur.
Selain dua putra tokoh di Jatim itu, sejumlah kepala daerah di Jatim juga masuk di pengurus DPD Demokrat Jatim. Dari Bupati Lamongan, Yuhronur Efendi, Walikota Malang, Sutiadji, Bupati Pacitan, Indarta Nur Bayuaji, Wakil Bupati Tuban, Riyadi, Wakil Bupati Mojokerto, Muhammad Al Barra, hingga Wakil Bupati Trenggalek, Syah Muhammad Natanegara. Mereka tercatat di jajaran wakil ketua.
Nama kepala daerah lain yang juga bergabung di kepengurusan Emil Dardak ini, yakni Bupati Mojokerto, Ikfina Fatmawati, Bupati Magetan, Suprawoto, Walikota Madiun, Maidi, dan Bupati Ngawi, Ony Anwar.
Mereka bersama 170 pengurus DPD Partai Demokrat Provinsi Jawa Timur lainnya, dilantik oleh Ketua Umum Partai Demokrat Agus Harimurti Yudhoyono pada hari Jumat, 22 April sore. Pengurus baru DPD Partai Demokrat Jawa Timur ini sendiri, 64 persen pengurusnya berusia di bawah 40 thn.
Turut memberikan sambutan dalam pelantikan kepengurusan baru DPD Partai Demokrat Provinsi Jawa Timur ini adalah Gubernur Jawa Timur, Khofifah Indar Parawansa, Ketua PW NU Jawa Timur, KH Marzuki Mustamar, Ketua PW Muhammadiyah Jawa Timur, KH Saad Ibrahim, dan ulama kharismatik Jawa Timur KH Imam Hambali. (ms)
2 notes
·
View notes
Text
Puncak Acara HUT PD ke-21 di Narmada Dihadiri Ribuan Simpatisan
Narmada, PDNTB.id – Dewan Pimpinan Daerah (DPD) Partai Demokrat Nusa Tenggara Barat menggelar acara puncak peringatan Hari Ulang Tahun (HUT) Partai Demokrat ke-21 di Narmada, Kabupaten Lombok Barat, Jumat (9/9/2022).
Ketua DPD Partai Demokrat NTB, Indra Jaya Usman (IJU), hadir bersama H. Arahman Abidin, Muhammad Rais Ishak, Raden Rahadian Soedjono, H. Ismail, dan Abdul Rauf dari Fraksi Partai Demokrat DPRD NTB, seluruh jajaran fungsionaris DPD NTB, pimpinan DPC se-Pulau Lombok, para kader, dan simpatisan.
Acara dimeriahkan dengan atraksi budaya Peresean, yang menampilkan para pepadu (petarung) berduel satu lawan satu bersenjatakan rotan dan perisai kayu untuk bertahan.
Peresean adalah olahraga kesenian tradisional masyarakat Suku Sasak di Pulau Lombok yang populer. Tak heran jika peringatan HUT Partai Demokrat di Narmada mampu menyedot perhatian masyarakat sehingga berduyun-duyun hadir ke lokasi acara.
Ketua DPD Partai Demokrat NTB menjadikan Peresean sebagai kampanye budaya untuk mempromosikan pariwisata dan mendorong investasi daerah, dalam semangat peringatan HUT Partai Demokrat ke-21 pada 9 September.
“Demokrat NTB mendorong pemerintah agar menggenjot investasi untuk membuka lapangan kerja dan meningkatkan pajak, sehingga pemerintah tidak perlu menaikkan harga BBM untuk menutup kekurangan fiskal,” terang IJU.
Sebelumnya, Ketua DPD Partai Demokrat NTB melakukan roadshow Peresean di semua kabupaten/kota yang ada di Pulau Lombok, 4-9 September 2022.
Puncak acara HUT Partai Demokrat ke-21 di Narmada ditutup dengan potong kue dan doa bersama untuk keselamatan bangsa dan negara. Dalam pidatonya, IJU menyatakan prihatin terhadap ekonomi masyarakat yang terpukul setelah pemerintah menaikkan harga BBM Bersubsidi.
“Karena itulah Partai Demokrat NTB secara tegas menyatakan menolak keputusan pemerintah menaikkan harga BBM dan menuntut keputusan itu dibatalkan,” kata IJU. *
0 notes
Text
Benahi Kantor, Demokrat NTB Ternyata Punya Agenda Besar
Mataram, PDNTB.id – Fungsionaris Dewan Pimpinan Daerah (DPD) Partai Demokrat Nusa Tenggara Barat bergotong-royong mendekorasi kantornya di Nusantara Square No. 13 Jalan Gili Gede, Kota Mataram, Rabu (7/9/2022). Kegiatan itu menunjukkan keseriusan menjadikan kantor DPD Partai Demokrat NTB sebagai ‘rumah rakyat’.
“Kami ingin masyarakat yang berkunjung merasa nyaman dan tidak segan menyampaikan aspirasi politiknya. Ketum kami, Mas AHY (Agus Harimurti Yudhoyono, Red.), selalu menekankan agar Partai Demokrat menjadi rumah rakyat,” terang Sekretaris DPD Partai Demokrat NTB, Andi Mardan, kepada wartawan.
Partai politik, kata Andi, berfungsi sebagai sarana agregasi kepentingan dan partisipasi politik masyarakat. Untuk itu, Partai Demokrat harus menampung aspirasi rakyat dan mengajak masyarakat untuk ikut menentukan arah pembangunan.
“Tugas-tugas itu tentunya harus dimulai dari penyelenggaraan administrasi dan kesekretariatan yang sehat. Setiap aspirasi yang masuk harus direkam dan didata agar dapat dianalisis nantinya,” kata Andi.
Lebih lanjut Andi menyatakan, Demokrat NTB menjadikan peringatan Hari Ulang Tahun (HUT) Partai Demokrat ke-21 pada 9 September 2022, sebagai momentum kebangkitan demokrasi yang sehat. “Kami punya agenda besar secara nasional, yaitu Bersama Rakyat Membangun Perubahan dan Perbaikan,” ujarnya.
Ketua Umum Partai Demokrat, Agus Harimurti Yudhoyono, telah menginstruksikan jajarannya di semua tingkatan untuk mempersiapkan kantornya masing-masing sebagai rumah aspirasi rakyat. “Pada momentum HUT Partai Demokrat ini, setiap tingkatan partai berlomba-lomba mendekorasi kantornya agar menarik,” kata Andi Mardan.
Sejak dilantik lima bulan lalu, Partai Demokrat NTB telah membangun berbagai infrastruktur perkantoran untuk menunjang kerja-kerja politiknya. Antara lain ruang administrasi dan kesekretariatan, studio podcast, serta ruang multimedia untuk penyelenggaraan webstore UMKM dan fotografi produk.
“Semua fasilitas itu bersumber dari gotong-royong. Ada yang inventaris DPD, ada juga yang inventaris pribadi para fungsionaris,” ungkap Andi Mardan.*
0 notes
Text
13 kali Moeldoko Dkk ‘Kalah’, Demokrat: Semoga Mereka Diberikan Hidayah
JAKARTA, PDNTB.id - Pengadilan Tinggi Tata Usaha Negara (PT TUN) Jakarta ‘menolak’ Gugatan atas dua Permohonan Banding yang diajukan KSP Moeldoko dan pendukungnya.
Teuku Riefky Harsya, Sekjen Partai Demokrat, menegaskan bagi Partai Demokrat hal ini merupakan berkah di bulan Ramadhan.
“Bagi Kami, Putusan ini adalah salah satu berkah bulan suci Ramadhan. Apresiasi Kami kepada Majelis Hakim pada 2 Perkara di PT TUN Jakarta yang telah bersikap adil.”
“Hal ini semakin menegaskan bahwa hasil Kongres ke V Partai Demokrat 2020 yang menetapkan Ketum Agus Harimurti Yudhoyono dan AD/ ART PD adalah sah dan sudah sesuai aturan”, tegas Teuku Riefky.
Menurutnya, sejak adanya upaya pengambilalihan Partai Demokrat melalui KLB ilegal pada 5 Maret 2021 lalu, langkah hukum Pihak Moeldoko dan kawan kawan telah 13 belas kali ‘ditolak’ oleh berbagai Institusi Negara.
Mulai dari Menkumham, Pengadilan Negeri Jakarta Pusat (PN Jakpus), Pengadilan Tinggi DKI Jakarta, Pengadilan Tata Usaha Negara Jakarta, PT TUN Jakarta hingga permohonan Judicial Review di Mahkamah Agung.
Dengan sudah banyaknya putusan hukum yang mematahkan Gugatan yang diajukan oleh Moeldoko dkk selama ini, Teuku Riefky berharap Pihak KSP Moeldoko berhenti untuk mengganggu Demokrasi di Indonesia.
“Di bulan yang baik ini, Kami mendoakan, Semoga Mereka disadarkan dan diberikan Hidayah.”
Putusan kedua perkara tersebut diatas telah di umumkan secara bersamaan pada laman resmi Mahkamah Agung (MA) pada Selasa, 26 April 2022.
Dengan No. Perkara masing-masing No. 35/B/2022/PTTUN-JKT yang diajukan oleh Moeldoko dan Jhoni Allen Marbun kemudian No. 39/B/2022/PTTUN-JKT, atas nama Ajrin Duwila dan Hasyim Husen. ()
1 note
·
View note
Text
Hadiri Pelantikan, Ketua NU & Ketua Muhammadiyah Jatim Kompak Doakan AHY & Demokrat
SURABAYA, PDNTB.id - Ketua PW NU Jawa Timur, KH Marzuki Mustamar, di depan ratusan pengurus dan tamu undangan pelantikan Pengurus DPD Partai Demokrat Provinsi Jawa Timur, mendoakan agar Ketua Umum Partai Demokrat, Agus Harimurti Yudhoyono, dan Partai Demokrat sukses dalam Pemilu 2024, Jumat (22/4). Beliau menegaskan, kami tidak khawatir kalau AHY dan Demokrat memimpin bangsa ini di 2024, selama tetap Merah Putih, selama tidak mengubah ideologi negara, selama tetap Pancasila.
“Dan kami tidak khawatir, kalau pun nanti Demokrat yang akan memimpin asal tetap teguh dengan Merah Putih, asal tetap teguh memegang komitmen Bhinneka Tunggal Ika, asal tidak akan mengganti ideologi Pancasila. Mau dipimpin AHY, mau dipimpin Demokrat, saya tidak khawatir, karena negeri kita akan tetap baik-baik saja,” kata KH Marzuki Mustamar.
Sedangkan Ketua PW Muhammadiyah Jawa Timur, KH Saad Ibrahim, mengingatkan, sumpah jabatan para pengurus DPD Demokrat Jatim yang baru dilantik. Pertanggungjawabannya kepada Allah, Tuhan Maha Kuasa. KH Saad juga mendoakan agar AHY dan Demokrat Jatim bisa meraih apa yang diinginkan, termasuk di 2024.
Doa dari Ketua PW NU dan Ketua PW Muhammadiyah Jatim ini diamini Emil Dardak, Ketua Demokrat Jatim yang baru, yang juga Wakil Gubernur Jawa Timur. “Doa para ulama sepuh ini semakin memperkuat keyakinan dan tekad kami, pengurus Demokrat Jatim, untuk terus komitmen memperjuangkan harapan rakyat dan menjaga harmoni di tengah keragaman masyarakat Indonesia. Kami makin yakin menuju 2024,” tutup Emil.
AHY melantik Ketua DPD Jatim Emil Dardak dan jajaran kepengurusan yang baru periode 2022-2027 di Imperial Ballroom Pakuwon, Surabaya, Jawa Timur, Jumat (22/4).
1 note
·
View note