Tumgik
#gedungagungnegara
nugrohoadinegoro · 7 years
Photo
Tumblr media
"Yogyakarta sudah tidak punya apa-apa lagi. Silahkan lanjutkan pemerintahan ini di Jakarta," Begitu tutur Kanjeng Sri Sultan Hamengkubuwono IX kepada Soekarno sembari menyerahkan selembar cek 6 juta Gulden. . Kalimat itulah yang membuat Bung tak sanggup menahan derai air matanya. . Sebuah ketulusan yang diberikan Sri Sultan HB IX dikala republik tak punya biaya menjalankan roda pemerintahan ditambah dengan situasi keamanan yang belum pulih. Sebuah ketulusan seorang Raja agung Jawa yang mengabdi pd bentangan Nusantara atas nama Indonesia. . Sebelum peristiwa itu, Kanjeng Sri Sultan HB IX juga turut andil dalam memastikan jalannya roda pemerintahan. Termasuk tawarannya pd Bung untuk memindahkan ibu kota dari Jakarta ke Yogyakarta. "HB IX adalah sosok yang all out dalam memperjuangkan dan mempertahankan kemerdekaan republik ini," begitu kata Prof Oetarjo, sejarawan dan guru besar UGM."Coba kamu bayangkan. Seorang Raja Jawa yang berwibawa mengumumkan dirinya tidak punya apa-apa di hadapan umum," tambahnya. Menurut Oetarjo, kala itu memang Yogyakarta sudah tidak punya apa-apa lagi untuk menopang keuangan RI yang pindah ke Yogyakarta. Hampir semua biaya operasional untuk menjalankan roda pemerintahan, misalnya kesehatan, pendidikan, militer, dan pegawai-pegawai RI, saat itu dibiayai Keraton Kasultanan Yogyakarta. Oetarjo menambahkan, Sultan dan rakyat Yogyakarta memiliki andil besar dalam mempertahankan kemerdekaan Indonesia. "Sultan dan rakyat bersatu tanpa pamrih memperjuangkan dan mempertahankan kemerdekaan," ujar Bung sambil menyeka air mata.  Yaa, Jogja adalah rangkaian peristiwa panjang sejarah Nusantara. Keagungan, kelembutan, keramahan dan pengorbanan yang tiada dua. Yang membuatnya selalu dikenang sebagai sebuah tempat yang teramat istimewa. Terimakasih Jogja. #Jogja #GedungAgungNegara #Jogjakarta #SejarahNegeriKita #sejarah #tripjogja (at Istana Negara Gedung Agung Jogjakarta. Titik Nol Km Jogja)
1 note · View note