#aturan SIM 2024
Explore tagged Tumblr posts
Text
Perbedaan SIM A, B, C, dan D: Syarat, Jenis, dan Biaya Terbaru
KABARDAERAH.OR.ID, SOLO || Pelajari perbedaan setiap golongan SIM, syarat yang harus dipenuhi, dan rincian biaya terbaru pembuatan serta perpanjangan SIM di bulan Oktober 2024. Surat Izin Mengemudi (SIM) adalah dokumen wajib yang harus dimiliki oleh setiap pengendara kendaraan bermotor di Indonesia. SIM tidak hanya menjadi bukti identitas pengemudi, tetapi juga memastikan bahwa pengendara telah…
#aturan SIM 2024#biaya pembuatan SIM#biaya SIM Oktober 2024#biaya SIM terbaru#jenis SIM#pengurusan SIM#perbedaan SIM#perpanjangan SIM#SIM#SIM A#SIM B#SIM C#SIM D#syarat SIM
0 notes
Text
🚦 Yuk Bikin SIM, Biar Berkendara Makin Aman dan Legal! 🚗💨
Hey, buat kamu yang udah cukup umur buat bikin SIM, jangan tunda-tunda lagi, yuk urus SIM-mu sekarang! ✨
📋 Kenapa sih harus punya SIM? ✅ Legal & Aman: Jadi pengendara yang taat aturan. ✅ Anti Tilang: Nggak khawatir saat ada razia. ✅ Lebih Keren: Jadi bukti kamu pengendara yang bertanggung jawab!
⚠️ Usia udah cukup, tapi SIM belum ada? Let’s go! Jangan lupa siapin dokumen, datang ke kantor SIM terdekat, dan ikuti tesnya dengan baik. 🚀
Jadi, kapan mau urus SIM-mu? 😉
•• AYO MANDIRI TERTIB BERLALU LINTAS ••
@korlantaspolri.ntmc @ntmcchannel @ditlantaspoldajatim
#korlantaspolri.ntmc #ntmcchannel #ditlantaspoldajatim
©2024 Satlantas Polres Trenggalek
0 notes
Text
Dishub Denpasar Tertibkan Parkir Sembarangan, Sebanyak 19 Kendaraan Diganjar Penempelan Stiker
BALIPORTALNEWS.COM, DENPASAR - Dinas Perhubungan Kota Denpasar melaksanakan Sidak Lalu Lintas dan Angkutan di kawasan Jalan Cargo hingga Jalan Gajah Mada Kota Denpasar, Senin (29/1/2024). Kegiatan rutin untuk mendukung pengawasan dan pengendalian efektifitas pelaksanaan kebijakan lalu lintas dan angkutan jalan ini turut menindak 19 kendaran yang terdiri atas kendaraan roda enam dan roda empat dengan penempelan stiker. Kadis Perhubungan Kota Denpasar, I Ketut Sriawan saat dikonfirmasi menjelaskan, sidak lalu lintas dan angkutan jalan yang dilaksanakan Tim Gabungan Pemkot Denpasar ini merupakan upaya berkelanjutan dalam menjaga ketertiban dan keamanan berlalulintas, khususnya wilayah Cargo yang sering dilalui oleh kendaraan besar. Hal ini guna memastikan pelayanan kawasan pariwisata tetap aman, nyaman, tertib dan selamat. Lebih lanjut dijelaskan, dari pelaksanaan sidak, pelanggaran didominasi oleh pelanggaran parkir. Kondisi ini jika tidak ditertibkan tentu akan mengganggu pengguna jalan lain, termasuk juga adanya potensi kecelakaan lalu lintas. Sehingga dengan penertiban ini diharapkan ke depanya masyarakat atau pengguna jalan menjadi nyaman saat berkendara. “Jadi secara umum dapat kami sampaikan bahwa masih banyak kita temukan kendaraan angkutan barang dan mobil truk besar yang memarkir kendaraannya dipinggir jalan, tentu ini sangat mengganggu pengendara lain, dan sering menjadi penyebab kemacetan, termasuk mengganggu pengguna jalan lain,” ujarnya. Pihaknya juga mengimbau pengendara melengkapi surat-surat baik itu SIM dan STNK. Sehingga perjalanan berkendara menjadi aman, nyaman dan sesuai dengan aturan. “Melalui penegakan kedisiplanan berlalu lintas di Kota Denpasar kami mengajak seluruh pengendara untuk mengimplementasikan spirit Vasudhaiva Kutumbakam untuk menjaga keindahan kenyamanan Kota Denpasar melalui ketertiban lalu lintas dan angkutan jalan,” harapnya.(bpn) Read the full article
0 notes
Text
Propam Polres Lampung Utara Gelar Razia Knalpol Brong
Cegah Pelanggaran penggunaan kendaraan yang berknalpot brong/racing pada anggota Polri, Si Propam Polres Lampung Utara menggelar razia kendaraan bermotor terhadap anggota di lokasi Mako Polres setempat, Selasa (9/1/2024). Selain razia terhadap kendaraan yang menggunkan knalpot Brong Sie Propam juga melakukan permeriksaan kendaraan yang tidak sesui aturan serta kelengkapan administrasi berkendara. Kapolres Lampung Utara AKBP Teddy Rachesna, S.H., S.I.K., M.Si. menjelaskan, bahwa razia ini bertujuan untuk mengawasi penggunaan knalpot sesuai standar dan kelengkapan kendaraan sesuai aturan, termasuk kelengkapan perorangan seperti SIM dan STNK. "Sebelum personel Polres Lampung Utara melakukan penindakan terhadap pelanggar/masyarakat, kami pastikan anggota tidak melakukan pelanggaran. Oleh karenanya kami lakukan razia dan pemeriksaan internal," ujarnya. Disampaikan Kapolres, bahwa hasil pemeriksaan terhadap puluhan kendaraan personel Polres Lampung Utara disekitar mako tidak ditemukan pelanggaran terkait penggunaan knalpot brong dan kelengkapan berkendaraan. "Apabila ada personel yang melakukan pelanggar langsung kita beri tindakan tegas dan memerintahkan ganti knalpot setelan aslinya atau yang mengeluarkan bunyi standar," tegas Kapolres AKBP Teddy. Kapolres AKBP Teddy menambahkan bahwa pemeriksaan kendaraan personil tidak hanya dilakukan di tingkat Polres namun juga di seluruh Polsek jajaran Polres Lampung Utara. "Kegiatan akan dilakukan secara rutin untuk memastikan ketertiban dan kedisiplinan anggota Polres Lampung Utara," pungkasnya.(*) Read the full article
0 notes
Text
Apel Gelar Pasukan Operasi Zebra Candi 2023
Operasi Zebra Candi 2023 secara resmi dimulai sebagai langkah mengurangi angka pelanggaran lalu lintas. Operasi dimulai 4 – 17 September 2023 di seluruh Indonesia termasuk wilayah Kabupaten Wonosobo. Apel diikuti Kodim 0707/Wonosobo, Polres, Dishub dan Satpol PP bertempat di Mapolres Wonosobo. (4/9/2023)
Apel gelar pasukan ini dilaksanakan untuk mengetahui kesiapan personel maupun sarana pendukung lainnya dalam rangka Operasi Zebra Candi tahun 2023, sehingga kegiatan operasi dapat berjalan dengan optimal dan dapat berhasil sesuai dengan tujuan serta sasaran yang telah ditetapkan.
Dalam arahan saat pelaksanaan apel Wakapolres Wonosobo Komisaris Polisi Andi Setiyo Wibowo, S. Si, S.I.K.,M.I.K menyampaikan bahwa dalam operasi kepolisian yang digelar selama 14 hari ini mengedepankan giat edukatif dan persuasif secara humanis didukung penegakan hukum lantas secara elektronik (statis & mobile) dan teguran simpatik dalam rangka meningkatkan disiplin masyarakat dalam berlalu lintas.
“Dalam Operasi kali ini penindakan dilakukan secara mobile maupun hunting dengan 80% dilakukan secara ETLE/ tilang elektronik.” Ungkapnya.
Selain itu Operasi Zebra Candi 2023 yang dilaksanakan mulai tanggal 4 sampai 17 September 2023 ini sebagai pendukung untuk menciptakan Kamseltibcarlantas menjelang penggelaran Operasi Mantap Brata 2023-2024 sehingga pelaksanaan pemilu 2024 dapat berjalan dengan kondusif.
Lebih lanjut Wakapolres menekankan bahwa tujuan operasi adalah meningkatkan disiplin masyarakat dalam berlalu lintas guna menurunkan angka kecelakaan dan fatalitas serta pelanggaran lalu lintas.
Diharapkan kepada seluruh stakeholder mampu mempersiapkan langkah-langkah antisipasi baik secara taktis, teknis maupun strategis agar potensi pelanggaran, kemacetan serta kecelakaan lalu lintas yang terjadi bisa diminimalisir sehingga tercipta Kamseltibcarlantas yang baik.
Pasi Ops Kodim 0707/Wonosobo Kapten Arm Suyitno menambahkan pertumbuhan kendaraan sangatlah pesat, sementara jalan tidak ada penambahan. Agar kelancaran dan keselamatan berlalulintas tetap terjaga sangatlah dibutuhkan kesadaran mematuhi aturan yang ada. Untuk itu sebagai masyarakat pengguna jalan raya patuhi apa yang telah ditetapkan.
“Keselamatan adalah hal yang utama dalam berlalu lintas, agar bisa selamat tidak ada salahnya kelengkapan kendaraan dipenuhi, serta yang tidak kalah penting adalah administrasinya seperti SIM maupun STNK,” pungkas Kapten Arm Suyitno.
Pendim0707
0 notes
Text
youtube
Teman-teman SMPN 2 Tugu, kita semua tahu kalau sekolah itu bukan cuma tempat belajar, tapi juga tempat kita diajarkan untuk taat aturan. Buat kalian yang belum cukup umur punya SIM tapi terpaksa bawa motor karena nggak ada transportasi umum, orang tua disibukkan pekerjaan dan kondisi ekonomi tidak bisa digunakan untuk kost, tetaplah tertib berlalu lintas!
Pakai helm, patuhi rambu, dan yang paling penting, saat memasuki area sekolah, wajib hukumnya untuk lengkap dalam berkendara. Disiplin itu nggak cuma soal aturan, tapi juga soal menghargai keselamatan diri sendiri dan orang lain. Yuk, tunjukkan kalau kita bisa jadi pelajar yang bertanggung jawab!
•• AYO MANDIRI TERTIB BERLALU LINTAS ••
@korlantaspolri.ntmc @ntmcchannel @ditlantaspoldajatim
#korlantaspolri.ntmc #ntmcchannel #ditlantaspoldajatim
©2024 Satlantas Polres Trenggalek
0 notes
Text
youtube
Jadi, buat kamu yang lagi mau bikin SIM, prosesnya nggak cuma soal ujian praktek doang, lho! Sebelum ujian, kamu bakal dapet edukasi dulu tentang cara berkendara yang benar dan aman di jalan. Ini penting banget biar kamu paham gimana caranya jadi pengendara yang taat aturan dan bisa menjaga keselamatan, baik buat diri sendiri maupun orang lain. Jadi, nggak sekadar punya SIM, tapi juga benar-benar siap jadi pengendara yang bijak!
•• AYO MANDIRI TERTIB BERLALU LINTAS ••
@korlantaspolri.ntmc @ntmcchannel @ditlantaspoldajatim
#korlantaspolri.ntmc #ntmcchannel #ditlantaspoldajatim
©2024 Satlantas Polres Trenggalek
0 notes
Text
youtube
"udah ndak punya SIM, seliweran ndak pake helm pula!", pelajar identik dengan pengenalan kedisiplinan akan aturan, karena lingkungan belajar adalah tempat membentuk karakter tersebut. Kalau masih pelajar saja seringkali seperti ini, jadi jangan salah jika masih ada konvoi liar, balapan liar, dan pelanggaran lainnya, "karena bentuk dan upaya menghargai aturan sejak remaja sudah seringkali dilanggar". Keberhasilan penanganan pelanggaran dan kecelakaan lalu lintas adalah gerak dan upaya bersama baik lembaga pemerintah, ruang lingkup belajar, lingkungan dan keluarga.
•• AYO MANDIRI TERTIB BERLALU LINTAS ••
@korlantaspolri.ntmc @ntmcchannel @ditlantaspoldajatim
#korlantaspolri.ntmc #ntmcchannel #ditlantaspoldajatim
©2024 Satlantas Polres Trenggalek
0 notes
Text
youtube
SMPN 1 Pogalan telah menunjukkan inisiatif yang kreatif dalam meningkatkan karakter disiplin dan tanggung jawab pelajar, dengan menggandeng Polantas Trenggalek sebagai narasumber Pondok Ramadhan. Upaya ini tidak hanya berfokus pada aspek pendidikan keagamaan, tetapi juga menekankan pentingnya perilaku bertanggung jawab dalam berlalu lintas. Polantas Trenggalek memberikan pembelajaran tentang etika berlalu lintas kepada para pelajar, sambil mendorong mereka untuk mengadopsi gaya hidup sehat dengan bersepeda menuju sekolah. Langkah ini sesuai dengan aturan yang melarang pelajar berkendara sebelum memiliki SIM, sehingga mempromosikan alternatif transportasi yang ramah lingkungan dan sesuai dengan kebutuhan mereka.
•• AYO MANDIRI TERTIB BERLALU LINTAS ••
#divisihumaspolri #ditlantaspoldajatim #polripresisi #polantas
©2024 Satlantas Polres Trenggalek
0 notes
Text
Dalam rangka Operasi Keselamatan Semeru 2024, Ipda Rheno Kanit Regident Satlantas Polres Trenggalek memberikan imbauan kepada pemohon SIM yang sedang menunggu dalam antrian pelayanan di Satpas Polres Trenggalek. Upaya ini dilakukan sebagai bagian dari inisiatif untuk memberikan wawasan kepada masyarakat agar lebih peduli terhadap keselamatan di jalan. Selain itu, langkah ini diharapkan dapat menjadikan masyarakat sebagai agen perubahan karakter di lingkungan sekitar, dengan tujuan agar kesadaran akan tertib berlalu lintas semakin meningkat. Dengan aturan yang baik dan partisipasi aktif dari masyarakat, diharapkan tercipta lingkungan yang lebih aman dan tertib di jalanan.
•• AYO MANDIRI TERTIB BERLALU LINTAS ••
#divisihumaspolri #ditlantaspoldajatim #polripresisi #polantas
©2024 Satlantas Polres Trenggalek
0 notes
Text
Dalam Satuan Pelayanan SIM Polres Trenggalek, pelaksanaan rutin Dikmas Lantas menjadi komponen yang sangat penting dalam usaha meningkatkan pemahaman masyarakat terhadap aturan lalu lintas. Program ini tidak hanya berfokus pada calon pengendara, tetapi juga diperluas untuk mencakup pendamping pemohon SIM. Para pendamping ini, yang secara langsung mendampingi proses perpanjangan atau pengurusan SIM, diberikan informasi kelalulintasan oleh Polantas Trenggalek. Lebih dari sekadar penyampai informasi, program Dikmas Lantas ini juga merupakan langkah strategis Polantas Trenggalek untuk menciptakan mitra aktif dalam meningkatkan kesadaran lalu lintas di kalangan masyarakat. Dengan memperluas jangkauan Dikmas Lantas hingga kepada pendamping pemohon SIM, Satpas Polres Trenggalek memberikan kontribusi yang signifikan dalam membangun budaya keselamatan berlalu lintas.
•• AYO MANDIRI TERTIB BERLALU LINTAS ••
#divisihumaspolri #ditlantaspoldajatim #polripresisi #polantas
©2024 Satlantas Polres Trenggalek
0 notes
Text
Kapolsek Terbanggi Besar Ajak Masyarakat Bersama Jaga Kamtibmas
Dekatkan diri dengan masyarakat, jajaran Polres Lampung Tengah, Polda Lampung kembali menyelenggarakan kegiatan Jum’at Curhat rutin, bertempat di Balai Kampung Gayau Sakti Kecamatan Seputih Agung Kabupaten Lampung Tengah, Jum’at (15/9/2023). Jumat Curhat sendiri, merupakan program prioritas Kapolri, Jenderal Polisi Listyo Sigit Prabowo yang dilaksanakan dari tingkat Polda, Polres, hingga Polsek di seluruh Indonesia. Dalam hal ini, mewakili Kapolres Lampung Tengah AKBP Andik Purnomo Sigit, S.H., S.I.K.,M.M, Kapolsek Terbanggi Besar AKP Edi Qorinas S.H., M.H didampingi para Kasat, Kasi dan Perwira ingin mendengarkan keluh kesah masyarakat secara langsung, mengenai kepuasan pelayanan Polri dan situasi Kamtibmas terkini, khususnya diwilkum Polsek Terbanggi Besar. Turut hadir dalam giat tersebut yakni Forkopimcam, para Kakam, Tomas, Toga dan Toda se- Kecamatan Terbanggi Besar, Lampung Tengah. Kapolsek Terbanggi Besar, AKP Edi Qorinas S.H., M.H dalam sambutannya Memberikan Himbauan kepada masyarakat Seputih Agung untuk tidak melakukan pembakaran Sampah,lahan dan hutan mengingat dampak elnino dan untukJelang Pemilu 2024 di harapkan kepada seluruh masyarakat untuk tetap menjaga persatuan dan kesatuan serta menjaga dan memelihara Keamanan dan ketertiban Selanjutnya Kapolsek Terbanggi Besar Menghimbau Untuk Setiap Orang Tua yang mempunyai anak yang masih Bersekolah jika mengendarai sepeda motor diupayakan sudah memiliki SIM dan kepada para pelajar akan diberi edukasi untuk dengan sopan santun mengendarai sepeda motor atau kendaraan lainnya. Kemudian Kapolsek Terbanggi Besar Juga Menekankan Kepada Masyarakat,Jangan sampai ada masyarakat yang membeli kendaraan tanpa dilengkapi surat² karena mendukung para pelaku kejahatan Diharapkan Agar kita sebagai masyarakat dapat menjadi Polisi bagi diri sendiri demi mendukung kamtibmas di lingkungan kita. Selanjutnya Untuk Hiburan malam Yang ada Kecamatan Seputih Agung Agar Masyarakat memperhatikan aturan yang ada, apalagi musik remik atau house musik jangan sampai dibunyikan karena banyak mudhoratnya.” tambahnya. Adapun beberapa hal yang menjadi keluh kesah di masyarakat, salah satunya yakni terkait Berkaitan dengan kendaraan milik warga Masyarakat yang mayoritas petani yang tidak pernah Membayar pajak. Hal itu diungkapkan oleh Kepala Kampung Gayau Sakti Maksum kepada Iptu Sulkan , S.H Kanit Kamsel Satlantas Polres Lampung Tengah. Menanggapi hal tersebut, Kanit Kamsel Satlantas Polres Lampung Tengah Mengajak kepada warga Masyarakat agar tetap mematuhi aturan yang ada dan saat ini Juga sedang ada program diskon pajak Diharapkan Kepada seluruh warga Masyarakat yang ada agar selalu tertib dalam membayar pajak Kendaraan baik itu Kendaraan Roda Dua maupun Roda Empat Untuk keamanan dan kenyamanan Bersama. Selanjutnya setelah Giat Jum’at Curhat ini saya akan Berkordinasi dan menyampaikan kepada Kasat Lantas Polres lampung Tengah agar Secepatnya membuat jatwal Rutin untuk Giat Samsat Keliling di Wilayah Seputih Agung agar memudahkan Warga Masyarakat untuk membayar Pajak,“ ungkapnya. Terakhir, Kapolsek Terbanggi Besar Berharap Agar Selalu Terjalin Silaturahmi yang baik dengan masyarakat dan aparatur Kecamatan serta para Kepala Kampung sekecamatan Seputih Agung dalam rangka menciptakan dan menjaga kamtibmas diwilayah polsek Terbanggi Besar serta mengetahui secara langsung permasalahan Kamtibmas diwilayah tersebut. (Humas LT) Read the full article
0 notes
Text
Operasi Zebra Krakatau 2023, Satlantas Polres Lampung Tengah Kedepankan Kegiatan Edukatif - Humanis
Keselamatan memang sesuatu yang pertama dan utama dalam berlalu lintas, salah satu yang menjadi fokus perhatian saat ini adalah keselamatan bagi pengguna jalan. Dalam Operasi Zebra Krakatau 2023, Satlantas Polres Lampung Tengah Polda Lampung mengedepankan kegiatan edukatif, persuasif dan humanis, didukung penegakkan hukum atau teguran simpatik dengan membagikan stiker serta himbauan tertib berlalu lintas kepada masyarakat di Jalinteng Sumatra Kp. Terbanggi Besar. Selasa (12/09/2023). Kasat Lantas IPTU Wahyu Dwi K, S.H., M.H mewakili Kapolres Lampung Tengah AKBP Andik Purnomo Sigit, S.H., S.I.K., M.M menjelaskan kegiatan tersebut untuk meningkatkan disiplin masyarakat dalam berlalu lintas serta menurunkanya angka pelanggaran maupun kecelakaan dalam rangka menciptakan kondisi keamanan, keselamatan, ketertiban dan kelancaran lalulintas menjelang hari Natal 2023 dan tahun baru 2024. “Dengan adanya operasi yang mengedepankan preemtif dan preventif ini, sehingga pesan juga dapat diterima dengan mudah serta menjadi perhatian masyarakat untuk lebih disiplin dalam berlalu lintas, guna meminimalisir fatalitas kecelakaan di jalan raya,”jelasnya. Untuk itu, Kasat Lantas mengimbau kepada seluruh masyarakat Kab. Lampung Tengah untuk mematuhi aturan dan rambu rambu lalu lintas selama berkendara di jalan raya. “Tetap waspada dan berhati-hati, cek dan pastikan kondisi tubuh serta kondisi kendaraan mulai dari ban, rem,plat No.Pol,kaca spion, lampu utama dan lampu sein, serta kelengkapan surat menyurat seperti SIM dan STNK,”ungkapnya. Kami mengajak seluruh pengendara menjadi pelopor keselamatan berlalu lintas. Stop pelanggaran, stop kecelakaan,keselamatan untuk kemanusiaan, pungkasnya. (Humas LT) Read the full article
0 notes