#aibdiri
Explore tagged Tumblr posts
Text
Banyak berita beredar di layar kaca ataupun media sosial, diantaranya berita kejahatan kriminal ataupun korupsi. Berita-berita tersebut mengundang khalayak untuk berkomentar, tidak sedikit komentar negatif yang muncul di kolom komentar.
Berita tersebut membuatku merenung & melihat dari sudut pandang lain, terlepas orang-orang yang bersangkutan benar sebagai pelaku atau korban skenario.
Aku belajar bahwa Allaahu Ta'ala baru membuka satu atau dua aib diantara banyak aib atau dosa hamba-Nya di dunia. Itu pun sudah malu sekali ditambah banyak Yang menghujat, mencerca & memaki.
Bagaimana nanti ketika semua amalanku diperlihatkan kelak di akhirat ?
Mending kalau amalannya baik semua, kalau enggak ?
Aku pun belajar bahwa Aku tak pantas menghujat apalagi menghakimi mereka yang terlibat dalam kasus, terlebih sampai Aku merasa lebih baik & lebih benar daripada mereka. Aku perlu banyak menyadarkan diriku sendiri bahwa Aku hanya mengetahui dari sisi luar itupun sisi permukaan.
Yang pasti, saat ini, Aku masih beruntung diselamatkan oleh Allahu Ta'ala karena Dia menutupi aib-aibku supaya tidak terekspos ke media ataupun khalayak.
Alhamdulillah.
Terima kasih Ya Allah.
Bimbing Aku selalu, Ya Allah.
Sangata, 17 Juli 2024
Venizuldhiv
0 notes