#Pantai Tanjung Kelayang
Explore tagged Tumblr posts
Text
Pesona Pulau Lengkuas, Keindahan Bangka Belitung yang Tak Tergantikan
INGATLAH.COM – Pulau Lengkuas adalah salah satu destinasi wisata ikonik di Bangka Belitung yang wajib dikunjungi. Terkenal dengan mercusuar tua dan perairan jernih yang dihiasi batu granit besar, pulau ini menawarkan pengalaman tak terlupakan bagi para pelancong. Pulau Lengkuas terletak di kawasan Belitung dan dapat ditempuh dalam waktu sekitar 30 menit dari Pantai Tanjung Kelayang dengan…
0 notes
Text
Menikmati Keindahan Tanjung Kelayang yang Memukau - Indonesia Travel
Pulau Belitung, terkenal dengan pesona alamnya yang menawan, menyimpan salah satu destinasi wisata yang tak boleh dilewatkan, yaitu Tanjung Kelayang. Berlokasi di bagian utara pulau, Tanjung Kelayang menjadi primadona wisata dengan keindahan pantai berpasir putih, air laut jernih, dan batu granit besar yang menjadi ciri khasnya. Destinasi ini telah memikat hati wisatawan domestik maupun…
0 notes
Text
TURISIAN.com - Pantai Tanjung Kelayang yang selama ini dikenal destinasi wisata populer di Pulau Belitung, semakin memikat perhatian wisatawan. Tidak saja, mereka yang datang dari lokal, tetapi juga mancanegara. Dengan panorama pantai yang menakjubkan, pasir putih bersih, dan formasi batu granit raksasa yang unik. Kawasan ini menawarkan pengalaman wisata yang mengesankan. Dan tentu saja, samngat cocok bagi mereka yang mencari keindahan alam serta ketenangan. Keindahan Alam yang Luar Biasa Terletak sekitar 27 kilometer dari Tanjung Pandan, Tanjung Kelayang dikenal dengan pantai berpasir putih yang lembut dan air laut yang jernih. Sementara itu, bebatuan granit yang tersusun secara alami di sepanjang garis pantai menjadi daya tarik ikonik. Batu-batu tersebut, menambah kesan dramatis di pemandangan pesisirnya. Selain itu, air laut yang tenang dan bergradasi warna biru kehijauan menciptakan nuansa tropis yang memanjakan mata. Aktivitas Menarik di Tanjung Kelayang Sedangkan, berbagai aktivitas bisa dinikmati di Tanjung Kelayang, mulai dari berenang, snorkeling, hingga menjelajahi pulau-pulau kecil di sekitarnya. Seperti Pulau Lengkuas dan Pulau Batu Berlayar. Begitu pun, para wisatawan juga bisa menikmati keindahan bawah laut yang dihuni oleh beragam spesies ikan serta terumbu karang yang masih alami. BACA JUGA: Maskapai Super Air Jet Kembali Buka Rute Ke Bandara Hanandjoedin Belitung Di sekitar pantai, terdapat berbagai tempat penyewaan perahu yang siap mengantar pengunjung untuk island hopping ke pulau-pulau terdekat. Daya Tarik Budaya dan Sejarah Tanjung Kelayang juga terkenal sebagai lokasi Festival Tanjung Kelayang, bagian dari rangkaian acara Sail Indonesia. Festival ini diadakan setiap tahun untuk mempromosikan kebudayaan lokal Belitung. Termasuk tarian tradisional, pameran kuliner, dan seni kerajinan tangan. Kegiatan ini menarik minat wisatawan dan mengangkat keunikan budaya serta potensi pariwisata Belitung di mata dunia. Fasilitas yang Memadai Pemerintah dan masyarakat setempat telah menyediakan berbagai fasilitas untuk mendukung kenyamanan wisatawan. Terdapat penginapan dengan berbagai kelas, restoran yang menyajikan hidangan laut segar khas Belitung. Serta, pusat informasi wisata. Infrastruktur di sekitar Tanjung Kelayang terus diperbaiki untuk meningkatkan aksesibilitas dan kenyamanan pengunjung. Kesimpulan Oleh sebab itu, Tanjung Kelayang bisa disebut destinasi wisata yang menawarkan perpaduan keindahan alam, kekayaan budaya, dan keramahan masyarakat. Dengan pesonanya yang memikat, Tanjung Kelayang layak menjadi pilihan utama bagi wisatawan yang ingin menjelajahi keindahan alam Indonesia. Tidak hanya sekedar destinasi wisata, Tanjung Kelayang juga menjadi simbol keberagaman dan keindahan pesisir Nusantara yang layak dilestarikan dan dibanggakan. Tanjung Kelayang, Belitung – surga tersembunyi yang menunggu untuk dijelajahi. ***
0 notes
Text
Mengenal Pantai Tanjung Kelayang, Pantai Pemilik Batu Granit Berkekuatan Magis
GERUBOK travel | Pantai Tanjung Kelayang menjadi salah satu ikon Belitung dalam memperkenalkan pariwisatanya. Bahkan nama Pantai Tanjung Kelayang menjadi salah satu persinggahan yachter. Lokasi pantai yang memiliki Batu Garuda ini berjarak sekitar 27 kilometer dari pusat Kota Tanjung Pandan, ibu kota Kabupaten Belitung. Tepatnya berada di Desa Keciput, Kecamatan Sijuk. Batu Garuda merupakan gugusan batu granit berukuran besar yang membentuk seperti kepala burung garuda bila melihatnya dari pantai. Sehingga masyarakat dan pengunjung pantai ini menyebutnya batu garuda. Pantai ini juga pernah menjadi tuan rumah Sail Wakatobi Belitung 2011 lalu. Sehingga yachter dari berbagai negara mampir di Pantai Tanjung Kelayang dalam pelayarannya. Namun yachter sudah mengenal Pantai Tanjung Kelayang dari sebelumnya, karena pantai di Desa Keciput ini sering menjadi persinggahan. Selain memiliki panorama indah, air laut yang cenderung tenang menjadi pilihan yachter. Garis pantai ini melengkung membentuk tanjung sepanjang kurang lebih 4 kilometer hingga ke Pantai Tanjung Tinggi. Pantai yang landai, air yang jernih serta hamparan pasir putih yang lembut menjadi daya tarik. Layaknya Belitung, pantai ini mulai banyak yang mengenal sejak Film Laskar Pelangi. Pantai ini menjadi salah satu lokasi syuting film yang disutradarai Riri Reza selain Pantai Tanjung Tinggi. Tanjung Kelayang juga menjadi sala satu akses favorit para wisatawan mengawali island hopping. Kapal-kapal pengantar wisatawan untuk menuju pulau-pulau kecil berlabuh di pantai ini. Pantai Tanjung Kelayang berasal dari kata Tanjung dan Kelayang. Tanjung berarti semenanjung atau daratan yang menjorok ke laut. Sedangkan Kelayang merupakan salah satu jenis burung yang biasa terlihat di pantai ini.
Kekuatan Magis
Tanjung Kelayang juga memiliki legenda yang cukup unik hingga cerita tersebut mengalir secara turun-temurun. Menurut legenda, batu granit dari zaman megalitikum ini dipercaya memiliki kekuatan magis. Bahkan para sejarawan dan juga arkeolog juga meyakini kekuatan magis batu granit tersebut. Selain itu, banyak yang meyakini batu granit tersebut merupakan perwujudan burung yang sedang berendam setengah badan. Dan posisinya burung tersebut menghadap ke arah kiblat atau menghadap kabah. Bahkan batu granit yang bertumpuk satu sama lain tersebut tidak pernah bergeser atau berubah setelah sekian waktu. Pengunjung juga bisa menyaksikan matahari tenggelam (sunset) di pantai ini, snorkeling, berjemur, berenang dan bermain kano. Bagi pengunjung yang ingin menikmati suasana pantai pada malam hari, ada penginapan di pantai ini. Menarik bukan untuk mengisi liburanmu di pantai eksotis di pesisir utara Pulau Belitung ini? Yuk berkunjung ke Negeri Laskar Pelangi! Temukan Berita Terkini, Berita Terbaru, Berita Viral, Berita Travel dan Berita Hari Ini dari gerubok lainnya di Google News. Read the full article
#BatuGaruda#Belitung#DestinasiWisataBelitung#IslandHopping#KecamatanSijuk#PantaiTanjungKelayang#TanjungKelayang#WisataBelitung#Wisatawan
0 notes
Text
Angin Kencang, Tenda Belitong De Sintak Batch IV Roboh
BELITUNG, belitonginfo.com - Cuaca saat gelaran event Fishing Tournamen Belitong De Sintak Batch IV tidak baik, akibatnya tenda titik kumpul tebalik diterjang angin kuat, Minggu (9/7/2023). Terlihat di lokasi kejadian yang terletak di Pantai Wisata Tanjung Kelayang, tenda yang seharusnya berdiri untuk melindungi para tamu, roboh. Kejadiannya sekitar pukul 13.00 Wib. Semua yang ada di dekat tenda pun lantas panik, para ibu-ibu pun persorak. Beruntung masih ada dahan pohon ketapang yang menahan tenda tersebut, sehingga tidak ada korban jiwa atas kejadian itu. Butiran pasir putih di comblock tepian pantai Tanjung Kelayang pun terangkat ditiup angin yang begitu kencang. Untungnya para panitia sigap merespon kejadian tersebut dengan memberesi tempat kejadian. Salah seorang teman dari salah satu peserta Belitong De Sintak Batch IV, Andri, menyebutkan jika temannya harus lebih cepat menepi ke daratan karena di laut anginnya sangat kencang.
Cuaca Buruk Karena Musim Tenggara
Sementara itu, Ketua Panitia Belitong De Sintak Batch IV, Slamet, menyebut jika kejadian cuaca saat ini masuk musim tenggara. "Alhamdulillah dari 2026 sampai 2023 kita selalu sukses, walaupun td ada sedikit kendala tehnis. Kita maklumin sebenarnya, ini masuk di musim tenggara, angin luar biasa, memang dari awal itulah yang kita khawatirkan," ujar Slamet. Walaupun begitu, kata Slemet, kejadian tersebut tidak mengurangi nilai atau kegiatan yang mereka kerjakan untuk menyukseskan Belitong De Sintak Batch IV. Bupati Belitung, Sahani Saleh (Sanem) yang juga menjadi peserta, pun membenarkan cuaca buruk yang menimpa event Belitong De Sintak Batch IV itu. "Cuaca hari ini memang angin agak kencang, lumayan ada ombaknya, dan ada air arus yang dak stabil," kata Sanem. Karena kejadian cuaca yang kurang bersahabat itu, jadi mempengaruhi hasil dari tangkapan ikan dari para peserta. Baca Juga : 110 Tim Siap Perebutkan Juara Belitong De Sintak Batch IV Jangan. Lupa. Kunjungi. Facebook (Dengan Kamu. Mengklick. Link. ini. Kamu. Akan. Masuk. ke Facebooknya. Belitong Info). Ayo Klik Sekarang Juga. Atau Kamu Juga Dapat Melihat Instagram , Twitter , Linkedin , Tumblr , Medium Kami. atau. bisa mengunjungi Google News Kami. Kami Juga Ada Channel Youtube Untuk Melihat Berita kami Secara Visual Ayo Sekarang Juga Bergabung Bersama Kami Read the full article
#angin#batch#belitong#belitung#berita#BeritaBabel#BeritaBelitong#BeritaBelitung#beritabelitunghariini#beritahariini#beritaterbaru#beritaterkini#beritaviral#destinasi#hiburan#kencang#pandan#roboh#sintak#tanjung#tenda#terbaru#timur
0 notes
Text
17 March 2023,
Pulau Belitung, menjadi destinasi pertama yang gue tapaki sebagai "solo traveler" di 2022 lalu. Pulau yang makin terkenal sejak kemunculan film Laskar Pelangi garapan sutradara Riri Riza, yang diangkat dari novel karya Andrea Hirata dengan judul yg sama di tahun 2008 ini, sukses membuat penasaran para penonton nya (including me) akan keindahan latar tempat dari film tsb.
Hanya memakan waktu 1 jam penerbangan (tanpa "delay") dari Bandara Soekarno Hatta menuju Bandara H.A.S Hananjoeddin, Belitung memiliki ragam tempat menarik yang bisa buat kita lupa sejenak hiruk pikuk ibukota. Mulai dari tempat kopi legendaris, warung Mie Atep khas Belitung, Museum Kata milik novelis Andrea Hirata, vihara Dewi Kwan Im, hingga pantai2 cantik yang menawarkan keindahan panorama bawah laut yang ciamik.
Salah satu pantai yang terkenal sekaligus sebagai titik sandar kapal-kapal untuk berkeliling pulau adalah Pantai Tanjung Kelayang. Hamparan pasir putih, laut biru dengan ombak yang tenang, didukung cuaca cerah dari terik matahari, sudah lebih dari cukup untuk menunjang prosesi mengabadikan moment alias futu2. Walau hanya menggunakan gadget "butut" ala kadarnya, tapi hasil jepretan dari ciptaan Sang Maha Pencipta akan selalu membuat gue berdecak kagum. 😊
Object : Blue Sky, Blu Ocean.
Location : Tanjung Kalayang Beach, Belitung
Gear : Samsung Galaxy A8
1 note
·
View note
Text
Kenapa Harus Kamping di Pantai Tanjung Kelayang dan Penyabong - Belitung
Kenapa Harus Kamping di Pantai Tanjung Kelayang dan Penyabong – Belitung
Pantai Tanjung Kelayang memang sudah terkenal banget gara-gara film Laskar Pelangi yang booming beberapa tahun lalu itu. Pantai ini sudah menjadi destinasi wajib para turis. Tak ke pantai ini, rasanya belum sah jika ke Belitung. Tapi jika kamu memang belum pernah ke Belitung, ya, kamu wajib banget ke pantai ini.
Pantai ini dapat kamu tempuh selama lebih kurang 30 menit dari kota Tanjung Pandan…
View On WordPress
0 notes
Text
Pantai Tanjung Kelayang - Obyek Wisata Pulau Belitung
Pantai Tanjung Kelayang – Obyek Wisata Pulau Belitung
Pantai Tanjung Kelayang wisatabelitong.com. Sejak dahulu Pantai Tanjung Kelayang sudah dijadikan sebagai tempat wisata di Kabupaten Belitung. Hingga kini pantai ini menjadi salah satu pantai terpopuler yang ada disini. Sebagai pusat rekreasi pantai ini selalu ramai disinggahi oleh ratusan perahu yact dari manca negara dalam rangka Even Sail Indonesia. Pantai ini digunakan sebagai pelabuhan yang…
View On WordPress
#fun#holiday#paket honeymoon belitung#paket honeymoon murah meriah#paket island hopping belitung#paket liburan belitung#paket liburan honeymoon#paket tour belitung#Pantai Tanjung Kelayang#Pantai Tanjung Kelayang belitung#tour travel belitung#travel ke belitung#trip#visit indonesia#visiting#Wisata Belitung#wisata belitung murah
0 notes
Photo
#tanjung kelayang beach#pantai tanjung kelayang#beach#belitung#indonesia#iphone#photography#snapseed
0 notes
Text
7 Tempat Berlibur Luar biasa buat Solo Traveling di Indonesia
Seperti kata Travel Blogger, Kadek Arini di Pegipegi, "Solo traveling can always be fun!". Yups, selain bisa bebaskan stres, beberapa dari turis justru memakai solo traveling bertindak sebagai cara mereka perbanyak penglihatan dan perkawanan. Menariknya kembali, pergi satu orang diri ini nyata-nyatanya lantas diselesaikan buat mencari semakin bertambah kebahagiaan, loh. Wah, patut dicoba, nih. Seenggaknya sekali seumur hidup!
Meski demikian, kamu nggak dapat menjalankannya dengan asal, ya! Kamu penting persiapan yang masak, terpenting buat banyak cewek. Yakini lantas niat liburan supaya kamu bisa bikin itinerary yang efektif.
Nah, buat kamu yg suka mengerjakan solo traveling, tujuh daerah untuk berlibur di Indonesia tersebut ini harus sekali masuk ke bucket daftar!
BALI
Masing-masing sudut Bali menempatkan sisi memukau yang luar biasa buat dieksplorasi. Mulai dengan bangunannya, budayanya, tempat wisatanya, hingga kulineranannya. Di Bali lantas menempatkan hidden gems anti-mainstream yang bisa bikin perjalananmu satu orang diri makin nggak terlewati. Mulai dengan Pantai Gunung Payung, Air Terjun Blemantung, hingga restoran Instagenic seperti Swept Away, Montana Del Cafe, dan banyak yang lainnya.
YOGYAKARTA
Daerah untuk berlibur yang lainnya harus disinggahi banyak solo turis ialah Yogyakarta. Di Kota Gudeg ini, kamu bakalan mendapat niat berlibur yang komplit dan menarik. Pada saat di Jogja, kamu mulai bisa pendekatan dengan rasakan situasi malam di Malioboro, mengonsumsi gudeg legendaris di resto-resto yang terdapat pada sana, berbelanja murah di Pasar Beringharjo, beberapa poto di Candi Ratu Boko, dan masih tetap banyak kembali tugas luar biasa yang lainnya.
BANDUNG
Siapa yang menolak traveling ke Bandung! Nggak sebatas asyik bertindak sebagai wilayah buat liburan sama keluarga dan pasangan, kota ini lantas luar biasa buat dikilas-balik satu orang diri. Populer dengan tempat piknik kekinian dan sejumlah cafe hits yang jaraknya cukup bersebelahan, pada saat di Bandung, kamu bisa menjajahi empat tempat piknik -Misalnya, The Lodge Maribaya, Cafe de Pakar, Floating Pasar, dan Taman Begonia- sekaligus dalam sebuah hari, loh.
MALANG
Kota Malang lantas luar biasa buat mengerjakan solo traveling. Nggak jauh dari Malang atau punya jarak tentang 40 menit berkendara, kamu juga dapat mengeksplor Kota Batu yang populer dengan tempat piknik Ja-tim Park, Batu Night Spectacular, dan Museum Angkutnya. Di kota ini, kamu juga dapat mendapat tempat piknik dengan kecantikan tersembunyi seperti Landscape Brakseng, Coban Jidor, Pantai Gatra, dan Gunung Arjuno Welirang.
PALEMBANG
Kesempatan saat ini kita berganti ke Sumatra, pasnya Palembang. Kota pempek ini lantas menempatkan beragam tempat piknik menarik plus kulineranannya yang merasa unik akan tetapi enak. Di sini, kamu bisa berekreasi ke Benteng Kuto Besak, ikon Kota Palembang yang padat peristiwa. Selain itu, kamu juga dapat berekreasi legendaris ke Pulau Kemaro. Nggak ketinggal menelusur sambil ber-selfie gembira di Jembatan Ampera dengan latar Sungai Musinya yang cantik.
BELITUNG
Banyak solo turis harus sekali nih ke Belitung. Di negeri Laskar Pelangi ini, walau satu orang diri, kamu bisa traveling secara aman, nyaman, dan dapat digapai. Ditambah kembali, kulineranannya lantas enak-enak, loh. Pada saat di sini, kamu bisa menelusur tempat piknik spektakuler seperti Pantai Tanjung Kelayang, Pantai Tanjung Tinggi, dan Danau Kaolin. Kamu juga dapat island hopping mulai dengan Pulau Burung, Pulau Lengkuas, hingga Pulau Kelayang.
FLORES
Kesempatan saat ini, yuk menargetkan niat solo traveling kamu ke Indonesia segi timur, merupakan Flores. Terkenal bertindak sebagai pulau seribu senyum, nggak heran apabila penduduk di sini baik, ramah, dan terbuka dengan pendatang. Maka, kamu nggak penting begitu cemas alias aman waktu pergi satu orang diri. Asyiknya kembali, pengen ke Labuan Bajo sampai Daerah Wae Rebo seluruhnya bakalan merasa mudah, dikarenakan ada travel tiap hari yang bersiap-siap layani kamu.
Buat kamu yang sedang mencari Travel Palembang Jambi silahkan klik tautan tersebut terima kasih.
0 notes
Text
TURISIAN.com - Sudah bukan rahasia lagi jika keindahan tak terbendung di Pulau Belitung selalu berhasil memukau banyak mata yang melihatnya. Banyaknya pilihan wisata alam yang melimpah adalah salah satu alasan mengapa Pulau Belitung selalu berhasil menjadi magnet. Terutama, dalam menarik para wisatawan baik dari lokal maupun mancanegara. Bagi sobat Turisian yang berencana ingin berlibur ke Belitung, kegiatan menjelajahi 5 pulau paling eksotik dalam sehari bisa menjadi rekomendasi itinerary yang menjanjikan. Seperti dikutip Turisian.com dari Antaranews pada Minggu, 17 Juli 2022, berikut beberapa 5 pulau yang bisa menjadi referensi liburan saat ke Belitung. Pulau Batu Garuda Batuan granit yang berdiri kokoh pada kawasan ini sekilas menyerupai bentuk kepala burung garuda ketika terlihat dari Tanjung Kelayang. Sejumlah pantai Belitung memang memiliki bebatuan granit yang tingginya bisa mencapai puluhan bahkan ratusan meter! BACA JUGA: Pempek Hitam Mak Neng, Kuliner Unik Kekinian di Belitung Saking tingginya, Pulau Batu Garuda bisa terlihat dengan mata telanjang dari Pantai Tanjung Kelayang. Namun, sayangnya pengunjung tidak boleh turun ke Pulau Garuda. Karena pulau ini merupakan rumah bagi terumbu karang yang terlindungi sehingga otoritas setempat pun melarang kapal untuk mendekat. Kendati demikian, wisatawan bisa meminta kapal untuk berhenti sejenak guna mengabadikan momen indah tersebut. Pulau Batu Berlayar Masyarakat setempat mengibaratkan dua batu granit terbesar yang berdiri kokoh pada pulau ini seperti layar kapal. Berbeda dengan Pulau Batu Garuda, pulau ini pengunjung boleh untuk turun dan melihat batuan granit dari jarak dekat. Tinggi dari batu granit yang cukup landai pun memungkinkan pengunjung untuk bisa berfoto dari atas batu. [caption id="attachment_6793" align="alignnone" width="700"] Pemandangan tampak atas dari salah satu pulau di Belitung.( Instagram.com/ @explorebelitung)[/caption] Namun, wisatawan tetap untuk berhati-hati serta tidak menaiki batuan bagian bawahnya yang terdapat kerang teritip. Sebab, cangkangnya sangat keras dan bisa dengan mudah melukai kulit manusia. Jika beruntung, wisatawan bisa mendapatkan kerang teritip yang masih berdaging. Salah satu daya tarik di pulau ini adalah pengunjung bisa mencoba langsung kerang teritip yang baru diambil dari batu. Rasanya segar dan asin karena terkena air laut. BACA JUGA: Hutan Pelawan Namang, Ragam Kekayaan Hayati di Bangka Belitung Pulau Pasir Destinasi selanjutnya adalah Pulau Pasir. Jika sedang mujur, pengunjung bisa melihat gusung atau dalam bahasa setempat mengartikannya sebagai pulau pasir yang bisa selama air laut surut bisa menjadi tempar bermain. Biasanya, jika air sedang pasang surut, Pulau Pasir ini akan bisa bertahan hingga siang hari. Kemudian, jika air pasang gugusan pasir indah ini akan tenggelam. Menjelajah Pulau Pasir rasanya seperti berjalan ke atas permukaan laut. Karena lebar gusung tidak sampai seratus meter. Maka dari itu pengunjung harus lebih berhati-hati supaya tidak melangkah ke lokasi yang lebih dalam. BACA JUGA: Keciput Belitung Dibidik Kemenparekraf Masuk ADWI 2022 Ketika berkeliling, cobalah melihat dengan seksama. Barangkali sobat Turisian berkesempatan untuk melihat bintang laut yang ukurannya melebihi telapak tangan orang dewasa. Sekedar mengingatkan, alangkah bijaknya untuk memotret bintang laut dengan tetap membiarkan mereka berada pada bawah permukaan air. Sebab, bintang laut tidak bisa bertahan terlalu lama ke luar air laut. Pulau Lengkuas Merupakan salah satu pulau terluas Belitung, dan juga terdapat mercusuar peninggalan zaman Belanda yang berdiri pada tahun 1882. Meski wisatawan tidak bisa lagi masuk, tidak ada larangan kegiatan berfoto dengan berlatarkan mercusuar tersebut. Karakter perairan di sekitar Pulau Lengkuas sangat direkomendasikan bagi sobat Turisian yang ingin melakukan aktivitas snorkeling. Selesai beraktifitas untuk menyelami keindahan
biota lautnya, pengunjung bisa bersantai sambil minum air kelapa yang dijual oleh sejumlah pedagang di sana. BACA JUGA: Puri Tri Agung, Wisata Religi Populer di Bangka dan Simbol Tiga Ajaran Agama Pulau Kelayang Kerap dijadikan destinasi untuk menutup petualangan menjelajah Pulau Belitung dalam sehari. Karena selesai berbasa-basah di pulau-pulau sebelumnya, di sini pengunjung berkesempatan untuk menikmati panorama sambil makan di tepi pantai. Ada banyak pilihan hidangan laut yang dijajakan oleh sejumlah warung makan yang berjajar rapi di pinggiran pantai. Menunya boleh sederhana, namun rasanya tidak kalah dengan sajian di rumah makan sebab biasanya para pedagang di sini menggunakan pilihan hidangan laut yang segar. Jika tenagamu masih ada, cobalah untuk menikmati aktivitas lainnya di pulau ini seperti menelusuri goa, snorkeling, kano dan mendayung. ***
0 notes
Text
BELITUNG TRIP - PART 1
Pandemi Covid yang udah jalan kurang lebih 2,5 tahun emang bikin ngebatesin 'ruang gerak', mau kemana-mana ko yaa jadi susah.
Daaan akhirnya taun ini bisa jalan-jalan lagi, yeaaay!!!
Berawal dari bosen dan butuh banget liat dunia luar, berujung nyari tempat yang bisa didatengin. Karna pas awal covid rencana jalan-jalan bubar sudah, padahal udh beli tiket dan booking hotel, akses pada ditutup, yuuk mari kita laksanakan taun ini.
Akhirnya setelah pilih-pilih tempat dan nyesusain budget juga, Belitung jadi pilihan. Selain tiketnya masih bisa kejangkau wisatanya juga oke, salah satu wish list tempat yang pengen dikunjungi.
Jadi, aku berangkat berdua sama temen SMA aku, kita ketemuan di bandara lah, karena kita tinggal beda kota. Ngambil flight yang pagi, biar sampai sana juga masih pagi, jadi punya banyak waktu jalan-jalan.
Sampai sana kita udah dijemput sama temen kuliahnya temen SMA aku ini, yang emang 'Warkamsi' Belitung. Finnalyyyy bisa ketemu orang baru, Hallo 🤗
Pas sampe Belitung yang pertama kali dicari adalah makanan pastinya, karena laper belum sarapan, cuss lah kita dianter sarapan ke "Kedai Mak Jannah". Tempat ini tuh adanya di deket Satam Square dan rame banget pas kesana, banyak turis juga.
Penampakan makanan yang kita pesen ada Mie Belitung sama minumnya Jeruk Kunci. Mie nya ini enak banget sih, gurih-gurih gitu, porsinya juga ga terlalu kebanyakan buat sarapan dan Jeruk Kuncinya ini seger bangeeet. Pokonya ini enaaak bangeet. Harus nyobain sih.
Sebelum lanjut ke tempat selanjutnya, foto dulu kali yaa di Satam Square, biar keliatan lagi di Belitung, 'Say Cheeeeseeeee!!!'
Lanjut tempat pertama yang kita mau datengin, yaitu Danau Biru, walaupun pas kesana airnya ga terlalu biru, malah jatohnya ijo, mungkin karna hari sebelumnya hujan. Tapi, tetep kece tempatnya dan didukung sama langit yang lagi cerah banget. Tempat ini tuh ternyata tambang yang masih aktif looh.
Next, kita mau mantai ke Pantai Tanjung Kelayang. Pantainya relatif sepi, ntah kita yang sampai sana itu bukan weekend dan menjelang tengah hari. Pantainya itu pasir putih dan banyak perahu-perahu yang biasanya buat ke pulau-pulau kecil sekitar Belitung.
Tapi kita ga keliling pulau, jadi foto-foto disekitaran pantainya aja jalan sampai ke ujung, tengah hari bolong dengan so idenya, Silauuuuu Maaan. Soalnya kita juga mau makan siang dan warung makannya itu ada diujung pantai.
Makanannya itu seafood daaaan enaaak bangeet, tapi ga ke foto makanannya 😅. Pertama nyobain yang namanya Gangan, khas Belitung. Ikan yang pakai kuah kuning gitu dan itu enaak, sama yang lumayan kaget itu cumi nya, teksturnya cuminya itu kenyalnya pas banget dan ga alot sama sekali, itu cumi terenak yang pernah dimakan kayanya 🤤.
Abis makan yaa lanjut ke tempat nongki, jadi ini tuh Cafe gitu namanya 'Ngelakar', tempatnya lucu buat foto-foto dan belakangnya itu langsung pantai. Serasa pantai punya sendiri. Disana kita pesen minuman aja karna masih kenyang juga baru makan.
Okee, karena udah mulai sore, kita mutusin buat balik ke Tanjung Pandan. Soalnya kita nginep di daerah sana dan mau sunset an ceritanya di Pantai Tanjung Pendam. Tapiii, kayanya kita kurang beruntung, sampai sana mataharinya ga terlalu keliatan karna mendung dan habis hujan.
Habis duduk-duduk cantik sunset an di Pantai Tanjung Pendam, akhirnya kita balik ke hotel, daan tentu saja tepar. Karena besok kudu bangun pagi kita mutusi buat istirahat aja habis dari pantai.
Cerita selanjutnya, next part yaaa ~
1 note
·
View note
Text
110 Tim Siap Perebutkan Juara Belitong De Sintak Batch IV
BELITUNG, belitonginfo.com - Dinas Perikanan Kabupaten Belitung, kembali menggelar turnamen memancing Belitong De Sintak Batch IV yang diikuti oleh 110 tim, Sabtu (8/7/2023). Pembukaan Belitong De Sintak Batch IV berlangsung di Pantai Wisata Tanjung Kelayang, oleh Bupati Belitung, Sahani Saleh (Sanem). Para perserta yang ikut dalam turnamen memancing ini berasal dari berbagai daerah. Termasuk dari Jakarta dan Pangkalpinang. "Apresiasi saya sampaikan kepada Dinas Perikanan Kabupaten Belitung dan seluruh panitia atas terselenggaranya event sport fishing yang merupakan agenda tahunan," ujar Sanem dalam sambutannya. Para peserta yang terdiri dari 5-7 orang dari tiap masing-masing tim ini, akan memperebutkan hadiah total Rp 170 juta. Dengan terselenggaranya event Belitong De Sintak Batch IV, Sanem menyebutkan jika hal ini dapat menggambar bahwa Perairan Pulau Belitung memiliki keberagaman potensi perikanan tangkap. "Dengan adanya event ini, juga menjadi daya tarik bagi pengembangan sektor pariwisata di Kabupaten Belitung," tandasnya. Baca Juga : Cantiknya Tanaman Bonsai Hiasi Belitung Expo 2023 Jangan. Lupa. Kunjungi. Facebook (Dengan Kamu. Mengklick. Link. ini. Kamu. Akan. Masuk. ke Facebooknya Belitong Info) Ayo Klik Sekarang Juga. Atau Kamu Juga Dapat Melihat Instagram , Twitter , Linkedin , Tumblr , Medium Kami. atau. bisa mengunjungi Google News Kami. Kami Juga Ada Channel Youtube Untuk Melihat Berita kami Secara Visual Ayo Sekarang Juga Bergabung Bersama Kami Read the full article
#110#batch#belitong#belitung#berita#BeritaBabel#BeritaBelitong#BeritaBelitung#beritabelitunghariini#beritahariini#beritaterbaru#beritaterkini#beritaviral#destinasi#hiburan#juara#olahraga#pandan#perebutkan#siap#sintak#tanjung#terbaru#tim
0 notes
Photo
Siapa sangka ada pantai seindah ini di Pulau Belitung • • Yaaaa,, namanya pulau kelayang , pulau ini letak nya tidak jauh dari pantai tanjung kelayang. Kelayang merupakan salah satu bagian dari gugusan pulau indah nan eksotis di Belitung. Di sini Kalian bisa melihat indahnya perpaduan pasir putih, air laut jernih, suasana asri, dan deretan batu granit raksasa. Tak heran jika panorama di sekitar sini tampak begitu menarik. Pulau ini juga berdekatan dengan Pulau Garuda, membuatnya jadi salah satu spot foto favorit wisatawan. • • #indonesia #indtravel #indtraveller #keluarbentar #jalanjalan #belitung #belitungisland #wisatabelitung (di Pulau Kelayang) https://www.instagram.com/p/CbHrbJ3vWir/?utm_medium=tumblr
0 notes
Text
KASAL, Laksamana TNI Yudo Margono, S.E., M.M. Tinjau Langsung Latihan Ratpu di Babel
KASAL, Laksamana TNI Yudo Margono, S.E., M.M. Tinjau Langsung Latihan Ratpu di Babel
PALAPA.NEWS, BANGKA-BELITUNG – Prajurit Korps Marinir TNI AL berhasil menghancurkan instalasi radar musuh yang berada di Pantai Tanjung Kelayang Bangka Belitung. Peristiwa tersebut merupakan simulasi tempur prajurit Pasmar 1 yang sedang melakukan Latihan Pendaratan Khusus (Ratsus), Jumat pagi (8/10/2021). Para prajurit Marinir menggunakan KRI Teluk Sibolga-536 sebagai titik awal serbuan, meluncur…
View On WordPress
0 notes
Text
Pantai Tanjung Kelayang - Obyek Wisata Pulau Belitung
Pantai Tanjung Kelayang – Obyek Wisata Pulau Belitung
Pantai Tanjung Kelayang wisatabelitong.com. Sejak dahulu Pantai Tanjung Kelayang sudah dijadikan sebagai tempat wisata di Kabupaten Belitung. Hingga kini pantai ini menjadi salah satu pantai terpopuler yang ada disini. Sebagai pusat rekreasi pantai ini selalu ramai disinggahi oleh ratusan perahu yact dari manca negara dalam rangka Even Sail Indonesia. Pantai ini digunakan sebagai pelabuhan yang…
View On WordPress
#best hotel belitung#best hotel in belitung#billiton hotel belitung#bukit berahu resort#bw hotel belitung#paket honeymoon belitung#paket honeymoon murah 2017#paket honeymoon murah meriah#paket island hopping belitung#paket liburan belitung#paket liburan honeymoon#paket tour belitung#paket tour belitung 2 hari 1 malam#paket tour belitung 4 hari 3 malam#Pantai Tanjung Kelayang#Pantai Tanjung Kelayang belitung#tour travel belitung#travel ke belitung#Wisata Belitung#wisata belitung murah
0 notes