#BerkuahBir
Explore tagged Tumblr posts
Text
Ramen Berkuah 'Bir' hingga Kaldu Biru, Ini 5 Kreasi Ramen Unik di Tahun 2018
Liputanviral - Banyak kreasi ramen unik yang hits di tahun 2018. Beer ramen, ramen sandwich hingga ramen kuah biru masuk dalam daftar. Tak hanya sushi, ramen juga jadi hidangan asal Negeri Sakura favorit. Itu karena rasa gurih ramen cocok di lidah banyak orang. Melihat hal ini, banyak produsen makanan yang membuat kreasi ramen baru. Mulai dari ramen kuah biru, ramen sandwich hingga beer ramen pun hadir. Berikut 5 kreasi unik ramen yang ada di tahun 2018. Ramen ini sebenarnya sudah hadir di tahun 2017. Namun kembali populer di bulan Februari 2018. Ramen biru itu buatan pemilik kedai ramen Kipposhi bernama Mr Kozuimi. Kuah biru yang ada dalam ramen Clear Chicken Soup 'Blue' ini terinspirasi dari cantiknya laut Hawaii. Kozumi memang sengaja merahasiakan bahan pembuat warna biru kuah ramen tersebut. Namun banyak orang yang menduga Kozuimi memakai Pyocyanin, pigmen natural yang diekstrak dari alga spirulina. Di Jepang, bahan ini dikenal bernama 'Lina Blue' dan banyak dipakai untuk pewarna dessert, es krim dan minuman
Kafe bernama Happy Buns di Kyoto, Jepang punya kreasi ramen unik bernama Ramen Roll Sandwich. Kafe tersebut berlokasi di dekat Kuil Chishaku-in dan Sanjusangen-do. Ramen Roll bukanlah ramen berkuah yang biasa didapat di restoran ramen. Tapi ramennya disajikan di dalam roti lapis alias sandwich. Menu itu terdiri dari sebuah roti panjang yang diisi dengan mie, fish cake, irisan pork chashu, daun bawang dan telur. Satu buah Ramen Roll dibanderol dengan harga 380 yen (Rp 51 ribu).
Paduan es krim dengan hidangan gurih memang enak. Terbukti dengan banyaknya orang yang suka memadukan kentang goreng dan es krim. Melihat hal itu, perusahaan ramen, Baby Star dan perusahaan es krim, Daisen Dairy Cooperative di Jepang membuat 'Baby Star Ramen on Ice'. Kreasi ini tidak memaka es krim vanilla biasa. Daisen mengembangkan rasa mentega caramel sehingga rasa manis caramelnya bisa mengimbangi kegurihan ramen kering. Mereka juga menambahkan sedikit paduan soy sauce pada adonan es krim. Kreasi unik ini hadir pada bulan Mei 2018 dan dijual di seluru cabang 7-Elven Jepang dengan harga 213 yen atau sekitar Rp 27.500.
Restoran ramen bernama Yuu Tapas Restaurant di Kanada punya menu bernama 'Beer Ramen' yang hits di bulan Agustus 2018. Namanya disesuaikan dengan bentuk penyajian ramen yang tampak seperti segelas bir. Bentuknya seperti bir sungguhan dikarenakan adanya busa putih dibagian atas ramen. Beer Ramen ini merupakan ramen dingin khas Jepang. Kuah kaldunya terbuat dari kaldu ikan bonito. Sedangkan busa putih yang ada di bagian atas ramen merupakan putih telur yang dikocok hingga mengembang. Di Indonesia sendiri, resto Ichiro Ramen mengikuti jejak Yuu Tapas Restaurant. Bulan Desember lalu, pihaknya resmi memasukkan 'Beer Ramen' ke dalam buku menunya. Beer ramen itu pun ramai diperbincangkan dan fotonya berseliweran di media sosial.
Restoran burger di Amerika bernama Katsu Burger hadirkan ramen burger bernama 'Mount Fuji Burger'. Burger itu punya tampilan yang unik dan menarik. Isiannya pun tak sama seperti burger pada umumnya. Isian 'burger' ini bukanlah daging patty yang empuk juicy. Tapi chicken katsu, dada ayam tipis yang dibalut bumbu dan tepung lalu digoreng hingga garing. Bagian luar burgernya juga bukan roti burger melainkan mie goreng berbentuk bulat. Jadi, Mount Fuji Burger berisi dua buah 'roti mie' yang diisi dengan keju lembaran, potongan chicken katsu, mie, keju mozzarella, dan telur. Uniknya lagi, menu itu disajikan di atas cangkir plastik ramen kemasan, Nissin Cup Noodle.
Read the full article
0 notes