Text
Pas lagi nggoreng perkedel tahu, tiba-tiba teringat masa kecil. Dulu berasa hebat banget bisa masak tahu di ancurin campur telur ini. Berasa jadi chepp, padahal itu masih sebagian kecil jenis masakan yang ada di Dunia ini 🤣. Kalo misal dulu ngerasa jago trus gamau belajar lagi, yaaa paling sampe sekarang cuman bisa masak itu hehehe…
Jadiiii, jangan pernah bosen belajar biar nambah terus ilmu nyaaa… Ingat, belajar bukan cuman di meja belajar dan mendengarkan penjelasan guru yaaa 🙂
0 notes
Quote
sering kali kita merasa tidak mampu. namun sesungguhnya bukan tidak mampu, hanya saja rasa malas menguasai diri
0 notes
Text
Salah satu hal penting yang dibutuhkan untuk menyelesaikan sekolah di tahap ini bukan lah kepintaran. Tapi komitmen untuk terus belajar dan bersabar. Belajar tentang apa2 yang ternyata belum diketahui dan bersabar karena apa2 yang dikerjakan kok hasil e gak sesuai hipotesis 💆🏻💅🏻
Hahahahahhahah semoga selalu diberi kekuatan dan ketenangan hati. Aamiin.
2021-02-24
0 notes
Text
Bukan tidak bisa, hanya saja, rasa malas yang menguasai diri.
0 notes
Text
faktanya...
mirisnya, banyak dari kalangan saya yang ingin mendapatkan uang tanpa mau menggunakan ribuan sel yang ada didalam kepalanya.
Ketika ada yang hendak membagikan uang yang tidak seberapa, dengan cepat mereka berbondong-bondong datang. Tidak peduli dengan resiko-resiko yang kemungkinan besar dapat terjadi, mereka akan tetap berangkat.
Beda lagi cerita nya ketika ada tawaran menarik untuk mereka, memang betul tawaran itu tidak sebesar janji-janji manis para pencari suara. Namun itu tawaran yang sungguhan, bukan omong kosong belaka. Mereka hanya perlu menggali kepercayaan diri, menyingkirkan rasa malas, dan berani untuk berekspresi. Tanpa membayar apapun, tanpa perlu keluar rumah. Hanya melalui gawai yang mereka miliki.
Fakta nya, pilihan kedua itu tidak diminati oleh sebagian besar kalanganku.
sedih, miris dan bingung.
Apakah kalanganku ini hanya berbakat untuk saling mengkritik tanpa dasar, saling menyerang hanya demi keperluan orang lain yang bahkan mereka sendiri tidak tau apa keperluan itu?
semoga pemikiranku salah. mungkin mereka sedang sibuk berkutat dengan lembaran-lembaran ilmu, tenggelam dalam lautan pengetahuan. Mungkin dan Semoga.
Taipei, 2020-11-10
0 notes
Quote
bismillah, tanpa ridho dan bantuanNya, sekeras apapun belajar tidak akan pernah paham.
0 notes
Quote
untuk bisa menulis, maka kamu harus mau membaca.
akuyangsedangberjuanguntukmenulis
0 notes
Text
apakah Dia orangnya? -- part-1
Dengan menyebut nama Allah yang maha pengasih lagi maha penyayang, aku ingin menuliskan cerita bagaimana Allah mempertemukan aku dengan orang yang kini mengasihi dan menyayangi ku. tentu nya itu semua atas ijin Sang Maha Pengasih dan Maha Penyayang. InsyaAllah cerita ini akan menjadi beberapa part. Tidak ada maksut apapun. hanya ingin menulis agar bisa tetap dikenang di kemudian hari.
Aku lupa tanggal berapa dan jam berapa aku pertama kali ketemu Dia. hehehe (soalnya pas itu ngga ada yg special). Tapi aku ingat momen itu, momen dimana aku masih mengemban amanah menjadi ketua dari salah satu organisasi yang bergerak di bidang pendidikan untuk para pekerja migran Indonesia yang ada di Taiwan. Saat itu sedang masa perekrutan anggota baru di organisasi itu. Nah, Dia adalah salah satu calon anggota yang akan di rekrut. pertama kali ketemu yaa pas proses interview itu. Tidak ada yang menarik~ sama seperti calon anggota yang lainnya. hueheh
Sejujurnya saat interview aku tidak terlalu fokus karena terburu-buru hendak melanjutkan eksperimen di laboratorium, hahah. Satu hal yang aku ingat dari jawaban2 saat interview adalah dia berasal dari almamater yang sama saat mengambil pendidikan sarjana di Indonesia. Dan dia adik tingkat ku. sudah. oh iya, first imperssion ku adalah “nih dedek kok terlihat dewasa alias tuwir ya?” HAHAHAH *ini aku uda cerita kok. Dan Dia mengakui saat itu. Bagaiamana tidak, dia memiliki postur tubuh yang lebih besar dari aku, terus Dia juga berjenggot. Pas lah sudah dia terlihat tuwir HAHAHA
Setelah proses interview itu tidak terjadi apa2. Yaaa semua berjalan biasa saja. Dia diterima dan melakukan tugas nya di divisi nya dan aku dengan tugasku. Sebenarnya saat itu adalah saat-saat aku merasa jengah dengan kondisi hati ku. Pernah beberapa kali dikenalkan dengan seseorang namun Allah masih belum mengijinkan untuk berjodoh. Disisi lain, kedua orang tua sudah mulai kode-kode keras (biasalah yaaaa). Tau lah ya gimana perasaan itu. Gak enak. Tapi yaa apa boleh buat, memang begitu kondisi nya. Aku memilih untuk mendengarkan apapun yg dikatakan orang tua ku dan akan selalu ku akhiri dengan kalimat “ yaa doakan yaa biar segera bertemu dengan jodoh”. Selesai, Untuk saat itu. nanti kalo telepon lagi yaa bakal mengulang pertanyaan atau sindiran-sindiran yang mengarah kesana -_-
Anyway, ada salah satu dari anggota ku yang ternyata seniorku dan dulu kuliah di jurusan tempat ibu ku berjualan dan kenal sama bapak ibu ku. Jadi seniorku jadi deket dan cerita-cerita gitu. Singkat cerita seniorku nih suka ngajakin aku main rame-rame sama temen yang lain karena saat itu teman-teman sekamar ku uda pada lulus dan balik Indonesia… naahh, salah satu orang yang suka ikut jalan-jalan rame-rame tuh yaa Dia, yang sekarang jadi suamiku heheh. Mungkin bisa dibilang kalo senior ku itu jadi salah satu perantara nya Allah SWT untuk mempertemukan aku dengan Dia. Thanks bro~
Jujur pas main bareng2 itu gak ada perasaan sama sekaliiiii. Yaa pure main-main ajaa. Dia (suamiku) tuh tipe orang kalo lagi main rame2 diem aja, jadi pendengar setia, jadi kang peta dan kang poto. Serius ini hahahha. Jadi aku gak terlalu notice ke Dia. Kayak yaa baguslah ada yang bantuin fotoin sama baca maps HAHAHA
Ada satu momen yang ngebuat aku jadi lumayan deket sama Dia. Sebenernya momen ini tidak tepat. Tapi yaa gimana dong, emang gitu kejadiannya.. Momen itu adalah momen makan malam bersam dengan orang yang ingin serius sama kau. NAHLOH . Jadii, pas itu ada seseorang yang aku kenal mencoba mendekat. Entah aku yang terlalu tidak peka atau bagaimana aku juga gapaham HAHA. Sampe di satu hari orang ini menyatakan perasaanya kalo tertarik dan ingin serius sama aku. WEHH, TERKEDJOET DAN TERKAGET DONG AKUUHH. Di saat aku lagi bodoamat gak pengen mikir ginian ehhh tiba-tiba ada yang ngomong serius. Aku tidak menolak saat itu, karena aku ingat nasehat dari Bapakku, “kalo ada yang mendekat dan ingin serius, jangan langsung ditolak. Coba saling mengenal dulu. Siapa tau memang itu jodohnya”. Yaps aku jawab ke orang ini kalo aku gabisa nolak atau nerima. Tapi yuk kita sama-sama mengenal dulu (oh ya, aku orang yg berprinsip gamau pacar2an ya. Jadi aku kasih waktu ke orang ini). setelah itu aku sholat istikhoroh minta petunjuk sama Allah. Soalnya aku emang bener2 bingung hahaha. Ke siapa lagi coba mau nanya kalo ga sama yang punya Dunia dan seisi nya ini. Setelah beberapa hari aku masih belum menemukan rasa nyaman itu, aku jadi gelisah entah apa penyebabnya. Orang ini orang baik, aku cukup mengenalnya. Jadi saat itu ku pikir apa memang bukan jodohku ya, soalnya kok malah jadi gelisah? Oke Then, orang ini ngajak makan malem. Nah aku gaenak kalo cuman berdua. Aku ajaklah Dia (suamiku) buat makan bareng. Pas itu Dia ga ngerti kalo aku dan orang ini sedang ada maksut pendekatan. Kasihan yaaa.. semacam ku manfaatkan Dia (suamiku) nih HEHEHE. Jadilah kita makan malam bertiga. Selama perjalanan, ditempat makan dan saat pulang tanpa kusadari aku lebih banyak berkomunikasi dengan Dia (suamiku) dibandingkan dengan orang ini. Aku tidak merencanakan apapun, kayak yaaudahh ngalir ajaa gituuu…
Selama aku mencoba mengenal orang ini, aku cerita ke orang tua ku. Bapak bilang, “kalo kamu ngerasa gak nyaman, gausah diterusin. Mungkin memang belum jodohnya. Kalo jodoh itu sama Allah pasti dimudahkan semua nya. Jangan sampe niat baik malah jadi buruk di hidupmu” . Setelah berdiskusi dengan orang tua dan memantapkan hati, aku sampaikan maaf dan semua yang kurasakan ke orang ini. Aku mengakhiri proses pengenalan dengannya. Kenapa aku cepat mengambil keputusan? Yaa karena memang sepertinya tidak bisa untuk diteruskan. Rasa tidak nyaman itu lebih besar dari rasa untuk mengenal lebih jauh. Jadi ku fikir, sebelum terlalu jauh berjalan dan berharap lebih baik ku sudahi saja.. but thanks to you, orang ini juga menjadi salah satu perantara aku mengenal Dia. Mungkin terdengar jahat sekali. Tapi begitulah Alam bekerja. Kita melangkah tanpa tau apa yang akan terjadi didepan. Saat itu, akupun tidak tau dan tidak terpikirkan jika seorang teman yang tidak tau apa-apa tentang proses pendekatan inilah yang justru menjadi teman hidupku. Aku yakin, kamu (orang ini) akan menemukan seorang perempuan yang terbaik dan tentu nya seseorang yang di ijinkan Allah untuk membersamai mu. Setelah keputusan itu diambil, aku memutuskan untuk menjaga jarak dari semua teman-teman (laki2) ku. aku ingin berhenti sejenak. Aku ingin me-refresh kondisi hati ku…
hingga... warung mie vegetarian di night market dekat kampus menjadi tempat pertama kali Dia dan aku saling mengenal..
1 note
·
View note
Text
Dasar moodswing!
“aku tau aku harus mengerjakan apa”. lantas mengapa tidak dikerjakan?
“entah. aku bingung."
sungguh, manusia itu makhluk yang sangat tidak mudah dipahami. bahkan oleh dirinya sendiri. pernah gak sih kalian bingung dengan diri kalian sendiri? kalo aku sih, sering.
cara mengatasi ala chusnul adalah, mandi, sholat, minum air, makan, jalan2 hahahha. setidaknya aku butuh melihat sesuatu diluar rumah, yaa cuman jalan2 aja di depan rumah, lihat mobil lewat, lihat orang jalan dengan kesibukan masing2 dan uniknyaaaa, rasa badmood itu akan hilang setelah aku masuk ke supermarket. padahal ga beli apa2, muter2 aja lihat barang-barang hehehe
itu sih cara aku mengatasi ketidak-jelasan mood, aku yakin kalian pasti juga punya cara kalian masing-masing untuk mengatasi hal tersebut.
sebenarnya, satu hal yang perlu kita tau, yaitu memahami apa mau nya diri kita sendiri. yaaaa meskipun untuk mengetahui tentang diri sendiri itu tidak akan ada ujungnya, karna kodrat manusia itu dinamis. akan berubah-ubah seiring berjalannya waktu..
0 notes
Text
bukan tidak boleh.
terkadang memang realita berbanding terbalik dengan ekspektasi kita. tidak masalah. itu lah seni kehidupan.
pun begitu, ketika kita sudah yakin akan sesuatu hal belum tentu hal tersebut sesuai dengan rencana kita. tenang, itu juga tidak salah.
yang harus kita lakukan adalah tetap yakin bahwa apapun yang terjadi pada kita semua atas ridho-Nya. baik buruk suatu hal yang terjadi tidak luput dari pengetahuan dan ijin-Nya.
jika sesuatu itu tidak sesuai yang kita harapkan, bukan berarti Allah melarang kita, bisa jadi Allah sedang menyiapkan sesuatu yang lebih besar dan lebih indah. atau bisa jadi Allah sedang menguji kita seberapa sabar dan tangguh kita dalam bermunajat pada-Nya..
semoga kita bisa saling menguatkan dan bersabar. saling menyiapkan dan memantapkan.
Ramadhan-26
Surabaya, 31-Mei-2019
0 notes
Text
kebaikan Allah SWT.
ketika Allah berkendak, manusia hanya memiliki opsi untuk pasrah dan yakin bahwa itu memang yang terbaik untuknya.
dan semua yang terjadi pastilah atas ijin Allah dan insyaAllah memang yang terbaik untuk hambaNya..
0 notes
Quote
betapa agungnya Allah, menciptakan makhluk yg begitu rapuh namun sangat indah dan menyenangkan bagi makhluk lain yang melihatnya. kupu-kupu sore itu.
0 notes
Text
per-Februari.
14 Februari 2017 aku memantapkan semua niat dan tekad untuk pergi meninggalkan keluarga, teman, sahabat dan kenangan yang ada di Indonesia. aku memberanikan diri untuk pertama kali nya pergi jauh dan dalam waktu yang lama..
Taiwan, yah sebuah Negara yang aku tak pernah berpikir akan membuat cerita dan kenangan di dalamnya. 14 Februari 2017 saat aku menginjakkan kaki di Bandara International Taoyuan-Taiwan aku disambut oleh cerahnya sinar mentari dengan dinginnya angin Taiwan. yaps, saat itu Taiwan sedang berada pada peralihan musim dingin ke musim semi..
singkat cerita dengan segala drama didalam nya, (mungkin nanti akan ada pembahasan lebih detail nya :D).. dua tahun telah berlalu.. teman-teman yang menempuh pendidikan Magister (S2) telah menuntaskan amanah belajarnya dan akan mengabdikan seluruh ilmu nya.. ada yang kembali ke tanah air, ada yang menetap di Taiwan untuk mencari pengalaman kerja di Taiwan dan juga ada yang bersiap untuk menempuh pendidikan ke balahan Bumi lainnya.
oh yaaa, aku adalah salah satu tipe manusia yang tidak bisa diam dan senang mencari teman baru. sebenarnya aku tidak terlalu khawatir karena di kampusku banyak putra putri bangsa yang sedang menempuh pendidikan disini. dari sekian banyak teman dan sahabat yang kumiliki, ada beberapa dari mereka yang memiliki makna lebih untukku..
pertama, Muniroh. atau biasa kupanggil mba Mun. kadang temen2 yang lain bingung karena mereka manggilnya Iroh :D mba mun adalah anak dari teman bapakku. mba mun juga seniorku SMA, senior pas s1 tapi kita beda jurusan, jadi gak pernah ketemu. selain keluarga kita punya background bisnis yang sama rumah kita juga cuman dipisahkan oleh jembatan kecil, karena rumah kita hanya bersebelahan kampung :)) banyak tawa dan tangis diawal kita memulai semua cerita di Taiwan. mulai dari perasaan yang selalu ingin pulang karena sudah rindu oleh keluarga, adaptasi dengan makanan yang serba hambar, cuaca yang berbeda dengan Keputih, beasiswa yang tak kunjung turun, hingga drama karena Professornya mba Mun :”)))
sebelum semua tugas lab dan deadline Professor menyerang, kita sering menghabiskan waktu di meja kantin yang paling ujung depan 7-11. makanan yang kita beli juga sama. banana milk, mie kimchi, cotofu dan terkadang beberapa jenis jajan micin. hahaha, itu dua tahun yang lalu beb..
aku yakin sekarang kamu telah menjadi sosok yang lebih kuat dari sebelumnya. menangis bukan tanda lemah kok, itu hanya sebuah respon tubuh yang sudah lelah dan penuh dengan kekhawatiran. nanti-nanti jangan terlalu khawatir sama yang belum terjadi ya Beb :’’) semoga segera dipertemukan dengan seseorang yang baik untuk mu, keluarga mu dan juga agama mu.. nanti kabari yaaa kalo jadi balik kesini buat lanjut sekolahnyaa.. aku masih disini, dikamar yang sama. 506. :”))) thank you for everythings.. to accompany me when I was going to Wanfang Hospital, acupunture, Ximen, Tainan and the others place in Taiwan.
semoga kedepannya kita masih diberi kesempatan yang mudah untuk bertemu di Keputih Raya :”))))
next... per-Februari (2)
1 note
·
View note
Text
what do you want? what will you be?
have you been felt like walking around many people but you don’t know where you will go? and you know, you should continue your walk. when you look people with their achievement, you felt you have a wrong way in your life. you still look around and make you really bad.
come on girl ! you should keep going, just admit yourself and be brave with your way! believe! God with you and always with you. in all of your conditions. you need to remember everything in your life is a God way to make you better than before.
17012019
2 notes
·
View notes
Quote
yang utama dari mencari ilmu adalah keberkahan ilmu itu sendiri. mudah atau tidak dalam mendapatkannya itu semua kehendak Allah SWT.
seseorang
0 notes