Don't wanna be here? Send us removal request.
Photo
Sudah Move On? Kepada kamu yang telah mengikhlaskan kepergiannya Cukuplah sampai saat ini melihat dg mata terbuka Ada kalanya kita tidak perlu menoleh kebelakang Jika kamu percaya Hal itu dapat meringankan beban langkahmu yg tengah menjemput suatu yg baru Bukalah tanganmu Dan peluklah kedatangannya dg hangat Tidak ada bayangan masalalu Yang ada hanya rasa syukur Sebab kamu telah bersahabat dg hati yg baru Sebuah hati yg semoga tidak lagi kembali pergi Sebab kamu telah menjaganya dg sepenuh hati..
2 notes
·
View notes
Text
Seiring berjalannya waktu, makna diriku rasanya hampir tak ada lagi. Aku kembali hilang dalam lautan badai pasir yang jarak pandangnya tidak sampai 1 meter.
Apa mungkin ini nasib yang sebenarnya? Sebatas figuran dalam hidup yang singkat?
Aku penasaran bagaimana kisah kita akan berlanjut. Apakah kita akan bertemu dan luluh kembali? Atau hanya sekedar bertemu, dan sungkan untuk menyapa? Memang hal sederhana macam ini sulit.
Jangan membohongi diri sendiri. Ini jalan kita yang kita tempuh oleh kita sendiri sebagai nahkodanya. Tapi tetap saja, aku penasaran seperti apa kisah kita, nantinya.
Dengarkan, mari duduk dibawah pohon yang teduh sembari bercerita seperti apa kita yang kita rangkai dalam udara, dan udara menjadi saksi atas kita disana.
Aku tidak tau apa yang sedang aku ingin. Tapi sederhananya, aku rela dan ingin bersandar dipunggungmu, meskipun mukamu tidak terlihat, yang penting adalah suara, cukup untuk membelah duniaku. Sederhana, kan?
Bagaimana sebenarnya dirimu berulang kali membelah fana dalam duniaku bahkan tanpa menatap mataku. Cukup suaramu mengalir di alam luas.
" Ikat aku, ditulang belikatmu. Libatkan aku dalam harapan masa tuamu. "
-Ditulis diantara senja dan rindu senyummu-
0 notes
Text
Tentang rindu yang mengusik ..
Biarlah ini menjadi tanggung jawabku ..
Pagi biarkan memburu senja ..
Senja biarkan merangkul malam ..
Karena waktu takkan mampu menyapu rinduku tapi kamu ..
Kamu adalah tujuan akhir rinduku berlabuh ..
0 notes
Text
Bukan maksudku memberimu harapan tanpa kepastian, tapi kelu selalu datang ketika aku hendak mengucap karena aku takut cintaku tak cukup untuk mempertahankan senyummu..
Tertulis, 2 Juni 2017
0 notes
Text
Yang sakit itu adalah ketika kamu berusaha bertahan namun bagai dihapuskan secara perlahan olehnya. Bukan kamu prioritasnya, bukan kamu andalannya, bukan kamu penghibur nya. Bahkan ketika setia, itupun tak berharga di matanya🥀
0 notes
Text
0 notes
Text
Kalau kita sama-sama suka
Nggak cuma aku yang akan berjuang
Nggak hanya aku yang menangis
Dan nggak cuma aku yang berpeluh.
Kalau kita sama-sama sayang
Bukan hanya aku yang bertahan
Bukan cuma aku yang tersenyum
Dan bukan hanya aku yang berlari.
Kalau kita sama-sama butuh, dan saling menginginkan.
Sudah sebaiknya kamu juga mencoba.
Bukan hanya aku sendiri.
Nggak cuma aku sendiri.
0 notes
Text
Ketika segelintir gosip kejam
Dari mulut seseorang mewarnai namaku
Lalu kamu mempercayai begitu saja,
Ada 2 kemungkinan :
1. Kamu tidak mengenal aku dengan baik
2. Kamu tidak mengenal orang yang mengatakan itu dengan baik.
Saat orang lain salah paham tentang diriku
Sedangkan aku tidak mampu menjelaskannya,
maka satu hal
Yang mungkin mampu menghiburku
"Sesungguhnya...
Aku tidak dihisab oleh Allah karena prasangkamu
Tapi aku akan diadili oleh-Nya".
0 notes
Text
Apa kamu masih merasakan sesuatu perihal aku?
Tunggu. Kamu tak usah menjawabnya. Jika itu masih terasa, simpanlah sebaik yang kamu bisa.
Namun, jika kamu tak sanggup menyimpannya, lepaskanlah pelan-pelan, biarkan ia mengalir kemana saja ia pergi. Aku hanya ingin kamu tetap bahagia meski bukan dengan rasa yang ada di dadamu..
16 Oktober 2016
0 notes
Photo
Sudah Move On? Kepada kamu yang telah mengikhlaskan kepergiannya Cukuplah sampai saat ini melihat dg mata terbuka Ada kalanya kita tidak perlu menoleh kebelakang Jika kamu percaya Hal itu dapat meringankan beban langkahmu yg tengah menjemput suatu yg baru Bukalah tanganmu Dan peluklah kedatangannya dg hangat Tidak ada bayangan masalalu Yang ada hanya rasa syukur Sebab kamu telah bersahabat dg hati yg baru Sebuah hati yg semoga tidak lagi kembali pergi Sebab kamu telah menjaganya dg sepenuh hati..
2 notes
·
View notes
Text
Dua bulan pertama begitu berat. Belum sampai tengah, sudah banyak keluhan, masalah berdatangan seakan merayu agar tidak terlalu terburu-buru dalam beberapa hal. Maka pada bulan tiga, aku inginkan sesuatu yg meski lambat namun dapat membawa pada satu kata; pasti.
0 notes
Text
Kini aku semakin tidak mengenalmu semenjak kamu mengenal dia. Kamu selalu mengatakan bahwa aku adalah orang yang paling dekat denganmu, namun nyatanya aku sama sekali tidak tahu apa-apa tentang kamu dan kamu selalu menyembunyikan semua itu dari aku. Seolah aku tidak penting sama sekali.
0 notes
Text
Kau yang berulah, kenapa kau yang merasa tersakiti? Kau yang membuat semuanya berantakan. Kenapa kau yang menyalahkan? Bukankah harusnya kau menyadari, segala kemalangan ini sebab ulahmu sendiri. Sudahlah, jangan terus ingin membuat semuanya seperti maumu. Jika tidak kesampaian, kau merasa sudah dikorbankan. Padahal, yang merintis jalan kau sendiri.
-boycandra
0 notes
Text
UNTUKMU DAN DIA yang mungkin pernah gagal menuju pelaminan. 🥀
Dulu, kita pernah berjanji untuk tetap mempertahankan hubungan ini apapun keadaannya. Kita pernah saling bermimpi menyusun masa depan yang sebenarnya masih jauh diangan-angan. Kita pernah berkisah perihal berdua, sampai tua. Itu dulu, ketika aku-kamu masih menjadi kita.
Dulu, saat kita masih bicara dan berbagi kasih sayang.
Kini kita harus sama-sama menerima bahwa nyatanya kita tidak jodoh. Tuhan hanya mempertemukan untuk memberi kita pelajaran; bukan menyatukan. Tuhan ingin kita sampai disini saja dan kita harus menerima dengan lapang dada. Merelakan harapan harapan yang tak terpenuhi itu, kemudian melanjutkan hidup tanpa perlu menyesali apa yang sudah berada dimasa lalu.
#sadending #takjodoh #untukmudandia #kataku #tintaku #malamsunyi #malamjumat #malamhoror #sajakmalam #puisiku #puisiuntukmudandia #simerah #sadnov #telatpost #malmminggu
0 notes
Text
Teruntuk yang pernah dekat namun tak pernah terikat:
Aku tak tahu
Kau yang payah atau aku yang lemah
Terimakasih atas harapan galahnya
Tapi maaf,
Aku menyerah.
Bekasi, 10 november 2019
0 notes
Text
Kebodohan yang hadir saat kabar tak lagi ada.
Pesan itu sudah tak lagi seperti biasa. Mungkin dia sibuk, aku mencoba memahami kebiasaan yang perlahan sirna, seiring kesibukannya.
Aku paham, bahwa diri ini bukan prioritasnya. Namun, salahkah aku menuntut? Ya, menuntut sebuah kebiasaan yang perlahan hilang itu.
Karena untuk terbiasa tanpa hal itu membuatku terus curiga bahwa disana dia sudah mendua. Andai aku bisa membiasakan diri tanpa dia juga pesan-pesannya, mungkin aku takkan sebodoh ini dihadapannya. Maafkan aku.
Bekasi, 9 November 2019
0 notes
Photo
Kasih ibu kepada beta tak terhingga sepanjang masa hanya memberi tak harap kembali bagai sang surya nenyinari dunia.. 🎶 🎵🎹 Kau adalah orang terbaik yang pernah aku kenal.. Happy Mother's day Mom. I miss you 😘😘
0 notes