#pertukangan
Explore tagged Tumblr posts
Text
PDM Muhammadiyah Magelang Kirim 6 Relawan Pertukangan Bantu Korban Gempa Cianjur
PDM Muhammadiyah Magelang Kirim 6 Relawan Pertukangan Bantu Korban Gempa Cianjur
BNews–MAGELANG-– Berbagai unsur masyarakat tidak tinggal diam dengan dampak bencana alam Gempa Bumi di Cianjur Jawa Barat. Diantaranya yakni Pimpinan Daerah Muhammadiyah (PDM) Kabupaten Magelang, Jawa Tengah melalui MDMC (Muhammadiyah Disaster Management Center) dan Lazismu (Lembaga Amil Zakat Infaq dan Shodaqoh Muhammadiyah). Mereka mengirim enam orang relawan ke Cianjur, Jawa Barat. Relawan…
View On WordPress
#Berita Jateng#Berita Jogjakarta#Berita Magelang#Berita Nasional#Berita Viral#Borobudur News#Gempa Cianjur#Magelang#PDM Muhammadiyah Kabupaten Magelang#PDM Muhammadiyah Magelang kirim relawan pertukangan ke Cianjur#PM Muhammadiyah Magelang kirim relawan pertukangan ke Cianjur
0 notes
Text
#2
Ketika lampu kamar mati, nggak bisa parkir motor, engsel pintu rusak. Teringat satu wajah yang selalu membackup dan mencukupi kebutuhan pertukangan putri-putrinya. :’)
Bapak, ternyata ini hikmahnya merantau ya. Biar pertama-pertama jika aku perlu dan ingin sesuatu, tidak lagi wahai Bapakku, tapi langsung Wahai Allah, Rabbku. Sekecil ketika lampu kamarku mati :’) Kemudian berikhtiar dan belajar mencari solusi.
5 notes
·
View notes
Photo
We are very honoured to work with our friends at the Brunei Arts and Handicraft Training Centre (Pusat Latihan Kesenian dan Pertukangan Tangan Brunei) for our Hari Raya festive packets.
All designs represent a type of traditional Bruneian tenunan piece with exquisite craftsmanship - we are very honoured to highlight their pieces again this year.
#not mine#dst#kain tenunan#textiles#eid#hari raya#ampau#png#transparent#envelope#black#red#purple#2020
2 notes
·
View notes
Text
Keruing atau Dipterocarpus adalah genus pepohonan penghasil kayu pertukangan yang berasal dari keluarga Dipterocarpaceae. Marga ini memiliki sekitar 70 spesies yang menyebar terutama di Asia Tenggara; mulai dari India dan Srilanka di barat, melalui Burma, Indocina dan Cina bagian selatan, Thailand, hingga ke kawasan Malesia bagian barat.[1] Di wilayah Malesia, keruing tersebar di hutan-hutan Semenanjung Malaya, Sumatra, Kalimantan, Filipina, Jawa, Bali, Lombok dan Sumbawa. Jadi umumnya tidak melewati garis Wallace, kecuali yang ditemukan di Lombok dan Sumbawa.[1]
0 notes
Text
Kalapas Polewali Tekankan Fokus Tingkatkan Produksi dan Pembinaan Kemandirian WBP Pada Saat Pimpin Rapat Bersama Jajaran Sub Seksi Kegiatan Kerja
Polewali Mandar, lapaspolewali.kemenkumham.go.id - Lembaga Pemasyarakatan (Lapas) Kelas IIB Polewali Kantor Wilayah (Kanwil) Kementerian Hukum dan HAM (Kemenkumham) Sulawesi Barat (Sulbar) menggelar rapat internal yang dipimpin langsung oleh Kalapas Polewali, Alzuarman. Rapat tersebut melibatkan jajaran Sub Seksi Kegiatan Kerja (Giatja) guna membahas peningkatan produktivitas dan optimalisasi program pembinaan kemandirian bagi Warga Binaan Pemasyarakatan (WBP). Kamis, 03 Oktober 2024.
Dalam rapat tersebut, Kalapas Alzuarman menegaskan kepada Kasubsi Giatja, Dini Ramayani, agar terus proaktif dalam memaksimalkan potensi kegiatan kerja yang ada di Lapas. Beberapa program pembinaan kemandirian yang menjadi fokus antara lain Pertukangan Kayu, Pertukangan Las, Budidaya Ikan Air Tawar, Pembuatan Roti, Barber Shop, Lapole Taylor, Peternakan, Pertanian, Anyaman Lidi, hingga Pencucian Motor.
“Program pembinaan kemandirian ini harus terus didorong untuk berkembang. Setiap potensi yang ada harus dimaksimalkan agar para WBP memiliki keterampilan yang bermanfaat, baik untuk masa depan mereka maupun untuk memberikan kontribusi kepada masyarakat," tegas Kalapas Alzuarman.
Dengan peningkatan program-program tersebut, diharapkan Lapas Polewali dapat terus menghasilkan produk yang berkualitas dan memperkuat keterampilan WBP dalam rangka mempersiapkan mereka untuk kembali ke masyarakat dengan bekal kemandirian.
Sementara itu, secara terpisah, Kakanwil Kemenkumham Sulbar, Pamuji Raharja mendukung upaya yang dilakukan oleh jajaran Lapas Polewali. “Sehingga melalui Pelaksanaan kegiatan ini, diharapkan dapat memberi dampak terhadap peningkatan kinerja di jajaran Kanwil Kemenkumham Sulbar” tutup salah seorang Kakanwil unit wilayah di bawah kepemimpinan Menkumham, Supratman Andi Agtas itu di sela-sela waktunya.
@Kumham_Sulbar @NewsKemenkumham #KanwilSulbar #Supratman #PamujiRaharja Pamuji Raharja #Alzuarman Alzuarman Lapas Polewali
(Humas Lapole, September 2024)
kemenkumham #kemenkumhamsulbar #lapaspolewali #lapaspolewalihebat #lapas #polman #polewalimandar
0 notes
Text
0 notes
Text
Beberapa Jenis Mesin Bandsaw Beserta Tiap Kegunaannya
Industri pertukangan banyak menggunakan mesin bandsaw. Namun, perlu untuk mempelajari informasi penting tentang jenis mesin bandsaw ini sebelum Anda membelinya. Mesin bandsaw, juga dikenal sebagai mesin gergaji pita, adalah alat pemotong yang memiliki pisau (blade) panjang yang terdiri dari lembaran logam bergigi. Bandsaw blades digerakkan oleh dua atau tiga roda yang berputar untuk memotong…
0 notes
Text
Gara-Gara Pintu Kamar, Pikiranku Terbuka
Saat ini aku masih tinggal di Jerman dan hari ini aku memiliki pengalaman yang menarik tetapi juga mengherankan.
kebetulan kamar yang saat ini aku sewa memiliki pintu elektrik, untuk membuka pintu tersebut memerlukan sebuah chip yang sesuai agar terbuka. sayangnya, aku mengalami kejadian buruk, aku lupa membawa kunciku keluar dan aku lupa membuka jendela kamar. alhasil, pintu kamarku tidak bisa dibuka.
ada juga kunci manual, aku sudah menghubungi ahli pertukangan di sini. sayangnya, dia tetap tidak mau terbuka. dia hanya mau dibuka dengan kunci chip yang sesuai.
sekarang aku menyadari sesuatu, sederhananya jika dikalimatkan menjadi begini:
sebesar dan sebanyak apapun usaha orang lain membuka pintu tersebut, kalau kamu tidak mau membuka juga tidak akan pernah terbuka.
0 notes
Text
Rekomendasi Merk Lampu LED Terbaik dan Hemat Energi
1. Enter Platinum
Rekomendasi merk lampu pertama yang bisa Anda pilih adalah Enter Platinum. Merk satu ini mungkin belum sepopuler merk-merk lainnya, namun Enter Platinum memiliki keunggulannya tersendiri.
Keunggulannya terletak pada harganya yang lebih terjangkau ketimbang kebanyakan merk lampu lainnya. Adapun harga lampu Enter Platinum yaitu mulai dari Rp3.600,00-an sampai dengan Rp8.000,00-an untuk varian 20 Watt.
Selain varian 20 Watt, ada juga varian lebih kecil seperti 5 Watt, 10 Watt, dan 15 Watt. Tinggal memilih varian mana yang Anda butuhkan. Semakin besar dayanya biasanya warna lampu LED-nya juga akan semakin terang.
2. in-Lite
Merk lampu LED yang bagus selanjutnya adalah in-Lite dari PT Suryamas Lumisindo Dwidaya. Ada dua pilihan warna yang bisa Anda beli, yaitu cool white dan warm white yang terang serta nyaman di mata.
Jika Anda mencari lampu untuk ruangan santai seperti kamar tidur, maka Anda bisa memilih varian warm white. Sedangkan warna cool white lebih cocok untuk ruangan yang membutuhkan fokus seperti ruang kerja atau belajar.
Kelebihan lain dari merk lampu LED terbaik ini yaitu sudah mendapatkan sertifikat SNI (Standar Nasional Indonesia). Harganya mulai dari Rp14.000,00 sampai dengan Rp60.000,00. Semuanya sudah berstandar SNI sehingga jelas kualitasnya.
3. Krisbow
Krisbow sebenarnya lebih terkenal dengan produk-produk perkakas teknik dan pertukangan. Namun, merk satu ini juga memiliki lampu-lampu LED yang berkualitas untuk rumah ataupun kantor Anda.
Pencahayaannya sangat baik dan maksimal, terutama untuk kebutuhan rumah. Pilihan warnanya pun beragam seperti natural, putih, dan juga kuning.
Anda bisa menghemat daya listrik sampai 85% jika menggunakan lampu LED rumah terbaik ini. Selain itu, beberapa tipe menawarkan sensor cahaya yang dapat menyala secara otomatis. Harganya mulai dari Rp90.000,00-an dengan kualitas yang sangat bagus. Anda tidak akan merasa rugi jika membeli lampu merk terbaik satu ini.
0 notes
Text
Istilah Guru dalam Sanghyang Siksa Kandang Karesian
Dan perihatikanlah mereka yang dapat ditiru perbuatannya: mantri, gusti yang terkemuka, bayangkara, yang menghadap, pangalasan, juru lukis, pandai emas , (pandai) gelang, pandai besi, ahli kulit, dalang wayang, kumbang, pembuat gamelan, pemain sandiwara, pelawak, peladang, penyadap, penyawah, penyapu, bela pati, _ _ _ _ , juru moha, barat katiga, prajurit, penyumpit, pemanah, juru perang, pangurang (petugas pajak), petugas dasa, anak penggembala, peternak babi, peternak ayam, penangkap ikan, juru selam, segala macam pekerjaan, yang dilakukan dengan kesetiaan kepada raja, itu semua patut ditiru dan ingatlah dengan baik, sebab mereka disebut manusia utama namanya. Bila ada orang baik penampilannya, buruk perbuatannya, buruk tingkahnya, maka perhatikanlah tingkahnya itu, tirulah penampilannya. Bila ada orang yang buruk penampilannya, tetapi baik perbuatannya, yang demikian itu jangan ditiru tingkahnya, jangan perhatikan penampilannya, tirulah perbuatannya. Bila ada orang yang buruk penampilannya, pandir tingkahnya dan buruk pula perbuatannya, yang demikian itu noda di dunia, dirinya menjadi pengganti (tumbal) kita sedunia, namanya kebusukan manusia. Itu semua patut diingat, sengsara dan bahagia, buruk dan baik, tergantung kepada gurunya. Ini sebagai pengingat _ ada orang yang mati waktu mencuri, mati ketika menggerayangi rumah orang, mati ketika napu, mati waktu menodong, mati waktu merangkum, segala macam perbuatan hianat, itu semua harus diperhatikan _ _ _jangan diikuti. Karena itulah yang disebut guru nista namanya
Ada lagi jika kita menonton yang sedang mendalang memainkan wayang, mendengarkan juru pantun, lalu menemukan pelajaran dari kisahnya, itu disebut guru panggung namanya. Bila kita menemukan pelajaran yang baik dari membaca, itu disebut guru tangtu namanya. Bila memperhatikan dengan seksama hasil pekerjaan besar seperti ukir-ukiran, hasil pahatan, papadungan (pertukangan kayu), tulisan (lukisan), tanpa bertanya kepada pembuatnya, terpahami oleh rasa sendiri dari hasil mengamati karya orang lain, itu disebut guru wreti namanya. Mendapat ilmu dari anak, itu disebut guru raré namanya. Mendapat pelajaran dari kakek, itu disebut guru kaki namanya. Mendapat pelajaran dari kakak, itu namanya guru kakang. Mendapat palajaran dari toa, itu disebut guru ua. Mendapat pelajaran di tempat bepergian, seperti [namanya] di kampung di tempat bermalam, di tempat berhenti, di tempat menumpang, itu disebut guru hawan namanya. Mendapat pelajaran dari ibu dan bapak, itu disebut guru kamulan. Demikian pula jika berguru kepada mahapandita (pendeta agung), disebut guru kamulyaan namanya, guru kapremanaan, itu disebut guru kautmaan. Itulah yang disebut catur utama (empat keutamaan) namanya.
0 notes
Text
Ditjenpas Berkomitmen Tingkatkan Pelayanan Pemasyarakatan Kalimantan Barat
Jakarta - Direktorat Jenderal Pemasyarakatan (Ditjenpas) menunjukkan komitmen dalam menangani berbagai isu Pemasyarakatan di Kalimantan Barat. Hal ini ditegaskan Sekretaris Ditjenpas (Sesditjenpas), Supriyanto, dalam konsultasi yang dilaksanakan dengan Komisi I Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Provinsi Kalimantan Barat pada 20 Mei 2024 di Jakarta.
Disampaikan oleh Sesditjenpas, berdasarkan Sistem Database Pemasyarakatan per 17 Mei 2024, kapasitas hunian Lembaga Pemasyarakatan (Lapas) dan Rumah Tahanan Negara (Rutan) di Kalimantan Barat yang seharusnya hanya 2.529 orang saat ini menampung 6.567 orang, mengakibatkan kondisi overkapasitas sebesar 160,38%. Situasi ini dinilai kurang ideal dan memerlukan solusi segera. Pemetaan menunjukkan bahwa dari 14 kabupaten/kota di Kalimantan Barat, dua wilayah belum memiliki Unit Pelaksana Teknis Pemasyarakatan.
“Salah satu upaya untuk mengatasi overkapasitas adalah dengan membangun Lapas atau Rutan baru, namun tantangan utamanya adalah keterbatasan lahan,” ungkap Supriyanto.
Pada sesi audiensi, Komisi I DPRD Kalimantan Barat menyampaikan sejumlah hal, meliputi kebutuhan peningkatan status Lapas Singkawang dari Kelas IIB ke Kelas IIA, masalah air bersih yang tidak layak, serta penanganan pengguna narkoba yang seharusnya lebih difokuskan pada rehabilitasi daripada pemidanaan.
Merespons hal itu, Supriyanto menguraikan bahwa upaya telah dilakukan, salah satunya adalah dengan pengadaan alat-alat untuk menunjang sanitasi serta bekerja sama dengan pihak terkait seperti PDAM. Selain itu, di bidang pelayanan kesehatan bagi Warga Binaan, Ditjenpas melalui direktorat teknis juga telah mengirimkan mobil ambulans dan trans Pemasyarakatan untuk mendukung operasional Lapas.
“Untuk pengendalian narkoba, kami terus berupaya bersinergi dengan aparat penegak hukum untuk memberantasnya. Kami berkomitmen serius dalam menangani masalah ini, siapapun yang terlibat baik petugas maupun Warga Binaan akan kami tindak secara disiplin,” tegas Sesditjenpas.
Sosialisasi kepada masyarakat juga aktif dilakukan untuk menghilangkan stigma negatif terhadap narapidana. Program pembinaan seperti pelatihan keterampilan membuat kerajinan, pertukangan, dan memasak terus dilakukan untuk mempersiapkan narapidana kembali ke masyarakat dengan bekal yang memadai.
1 note
·
View note
Text
Lowongan Kerja Terbaru di PT Sentral Tukang Indonesia Pekanbaru April 2024
SMITH JANKERMAN Lowongan Kerja Terbaru di PT Sentral Tukang Indonesia Pekanbaru April 2024 - PT Sentral Tukang Indonesia Pekanbaru merupakan perusahaan yang bergerak pada bidang retail outlet modern untuk produk bahan bangunan dan alat pertukangan. PT Sentral Tukang Indonesia Pekanbaru perusahaan yang beralamat di Jalan Siak 2, Komplek Pergudangan Avian Blok H 3, Kelurahan Air Hitam, Kecamatan http://dlvr.it/T64fFM
0 notes
Text
MR DIY Semakin Melebarkan Sayapnya di Banyuwangi
Banyuwangi, MJL | 3 April 2024 - MR DIY, jaringan toko ritel yang menawarkan beragam produk kebutuhan rumah tangga dan peralatan DIY, terus memperluas jaringannya di Banyuwangi. Dengan kehadiran tiga cabang yang tersebar di berbagai titik strategis, MR DIY semakin memperkuat posisinya sebagai pilihan belanja yang terjangkau bagi masyarakat kota tersebut. Kehadiran MR DIY di Banyuwangi dimulai dengan pembukaan toko di Sun East Mall Banyuwangi. Toko ini menjadi cabang perdana MR DIY di kota yang terkenal dengan Kawah Ijen tersebut. Lokasinya yang berada di pusat perbelanjaan terkemuka menjadikannya sangat mudah diakses oleh para pengunjung.
"Kami memilih Sun East Mall sebagai lokasi toko pertama kami di Banyuwangi karena tempatnya yang strategis dan ramai dikunjungi masyarakat," ungkap Budi Setiawan, Manajer Wilayah Banyuwangi. Menyusul kesuksesan toko di Sun East Mall, MR DIY kemudian membuka cabang keduanya di Ruko Rogojampi yang terletak di Jalan Raya Petung, Krajan Kedaleman, Kecamatan Rogojampi. Lokasi ini dipilih untuk menjangkau masyarakat di wilayah pinggiran kota yang sebelumnya relatif sulit mengakses toko MR DIY. Tak berhenti sampai di situ, MR DIY terus melanjutkan ekspansinya dengan membuka cabang ketiga di Sun East Mall, Jalan Diponegoro No.11. Dengan adanya cabang ini, mereka semakin memperkuat kehadirannya di pusat kota. Ketiga toko MR DIY di Banyuwangi menawarkan beragam produk berkualitas dengan harga terjangkau, mulai dari peralatan rumah tangga, perlengkapan, alat-alat pertukangan, perabotan dapur, dan banyak lagi. Konsep tokonya yang luas dan tertata rapi memudahkan para pengunjung untuk menemukan barang yang mereka butuhkan. "Kami berkomitmen untuk selalu menyediakan produk-produk berkualitas dengan harga yang terjangkau bagi masyarakat Banyuwangi," tambah Budi. "Dengan kehadiran tiga toko kami di kota ini, kami berharap dapat semakin dekat dengan pelanggan setia kami." Masyarakat menyambut hangat kehadiran MR DIY di kota mereka. Banyak dari mereka yang memanfaatkan toko tersebut untuk memenuhi kebutuhan sehari-hari mereka dengan harga yang ekonomis. "Saya sangat terbantu dengan adanya MR DIY di Banyuwangi. Selain lokasinya yang strategis, harganya juga sangat terjangkau," ungkap Siti Aminah, salah satu pelanggan setia MR DIY. Dengan ekspansi yang berkelanjutan ini, MR DIY semakin menegaskan komitmennya untuk hadir di tengah-tengah masyarakat dan menjadi pilihan utama dalam pemenuhan kebutuhan rumah tangga dan peralatan DIY. Kota Banyuwangi menjadi salah satu bukti nyata dari upaya Mereka untuk terus tumbuh dan berkembang di berbagai wilayah di Indonesia. (Red) https://mediajiwalangit.my.id/temukan-keunggulan-teknologi-terkini-dengan-vivo-series-di-bandung-ponsel/ Read the full article
0 notes
Text
RUTAN KELAS IIB MAMUJU, IMPLEMENTASI KREATIFITAS WARGA BINAAN RUTAN MAMUJU KEMENKUMHAM SULBAR MELALUI PERTUKANGAN KAYU
Warga Binaan Rumah Tahanan Negara (Rutan) Kelas IIB Mamuju pada program pembinaan kemandirian melakukan kegiatan pada pertukangan kayu seerti terlihat pada gambar aktifitas Warga Binaan tersebut, (11/12). Bertempat di Area Bimbingan Kerja, Warga Binaan terampil mengolah kayu sehingga karya yang dihasilkan rapi presisi. Pertukangan kayu merupakan salah satu keterampilan yang diminati oleh Warga Binaan yang pada dasarnya sudah memiliki basic sebagai tukang, sehingga mempermudah bagi mereka untuk membuat barang – barang seperti meja, kursi dan lemari.
Kepala Subseksie Pelayanan Tahanan, Baskoro Asri Nurmahdi, A. Md. P, S.H, mengatakan kegiatan pembinaan kemandirian adalah salah satu program untuk mewujudkan tujuan dari sistem Pemasyarakatan tersebut. "Oleh karena itu kegiatan pertukangan kayu di Rutan Mamuju menjadi wadah peningkatan kreatifitas Warga Binaan, selain itu, juga merupakan salah satu bentuk implementasi pentingnya pelaksanaan program pembinaan bagi Warga Binaan, baik itu Program Pembinaan Kepribadian maupun Kemandirian. Hal ini menjadi sangat penting demi terwujudnya Pemasyarakatan semakin PASTI dan Profesional.
Sementara itu, secara terpisah, Kakanwil Kemenkumham Sulbar, Marasidin mendukung upaya yang dilakukan oleh jajaran Rutan Mamuju. “Sehingga melalui Pelaksanaan kegiatan ini, diharapkan dapat memberi dampak terhadap peningkatan kinerja di jajaran Kanwil Kemenkumham Sulbar” tutup salah seorang Kakanwil unit wilayah di bawah kepemimpinan Menkumham, Yasonna itu.
@Kumham_Sulbar@NewsKemenkumham#KanwilSulbar#KumhamSulbar#Yasonna#Marasidin#Pemasyarakatan#ditjenpas#rutanmamujutoday
0 notes
Text
Alatan DIY
Alatan DIY (Do It Yourself). Zaman tok kita dulu (70-an) kebanyakannya melakukan kerja sendiri seperti sebagai petani atau nelayan. Kebanyakannya mereka mempunyai banyak alatan DIY (Do It Yourself) bagi memenuhi keperluan pekerjaan mereka. Pertukangan merupakan asas bagi memulakan kehidupan sendiri dan mereka juga mahir membuat rumah. Jadi, alatan DIY (Do It Yourself) seperti tukul besi,…
View On WordPress
#Accessories#Alatan#Alatan DIY#DIY#DIY Tools#Do It Yourself#Gadgets#Home Improvement#Maintenance Tools#Repairing Tools#tools
0 notes
Text
Percaya Proses! WBP Lapas Polewali Semakin Mahir dalam Bidang Kerajinan Anyaman Lidi dan Pertukangan Aluminium
Percaya Proses! WBP Lapas Polewali Semakin Mahir dalam Bidang Kerajinan Anyaman Lidi dan Pertukangan Aluminium
Polewali Mandar, lapaspolewali.kemenkumham.go.id - Lembaga Pemasyarakatan (Lapas) Kelas IIB Polewali Kantor Wilayah (Kanwil) Kementerian Hukum dan HAM (Kemenkumham) Sulawesi Barat (Sulbar) terus berkomitmen meningkatkan keterampilan Warga Binaan Pemasyarakatan (WBP) melalui berbagai program pelatihan kerajinan anyaman lidi dan pertukangan aluminium. Jum'at, 14 Juni 2024.
Kegiatan ini mendapatkan pengawasan langsung dari Kasi Bimnadik, Kasubsi Giatja dan jajaran Staf Sub Seksi Kegiatan Kerja.
Setelah beberapa hari melaksanakan pelatihan para WBP menunjukkan kemajuan signifikan dalam bidang kerajinan anyaman lidi dan pertukangan aluminium. Program pelatihan ini melibatkan instruktur berpengalaman dari Lembaga Pusat Kegiatan Belajar Masyarakat (PKBM) "Fajar Mulia".
Pelatihan kerajinan anyaman lidi memberikan pengetahuan dan keterampilan praktis kepada WBP, mulai dari teknik dasar hingga lanjutan. Mereka diajarkan cara menganyam lidi menjadi produk-produk bernilai jual tinggi seperti lobo, piring, dan keranjang pakaian.
Selain kerajinan anyaman lidi, pelatihan pertukangan aluminium juga mendapat perhatian besar. Para WBP diajarkan teknik pembuatan berbagai produk aluminium seperti lemari dan produk lainnya yang memiliki nilai jual tinggi di pasaran.
Pelatihan ini tidak hanya meningkatkan keterampilan teknis mereka, tetapi juga memberikan wawasan mengenai manajemen usaha kecil dan kewirausahaan, sehingga mereka dapat memulai bisnis sendiri dengan lebih percaya diri setelah bebas dari lapas. Antusiasme dan dedikasi para WBP terlihat jelas dari hasil karya yang semakin berkualitas dan memiliki nilai estetika tinggi.
Sementara itu, secara terpisah, Kakanwil Kemenkumham Sulbar, Pamuji Raharja mendukung upaya yang dilakukan oleh jajaran Lapas Polewali. “Sehingga melalui Pelaksanaan kegiatan ini, diharapkan dapat memberi dampak terhadap peningkatan kinerja di jajaran Kanwil Kemenkumham Sulbar” tutup salah seorang Kakanwil unit wilayah di bawah kepemimpinan Menkumham, Yasonna itu di sela-sela waktunya.
@Kumham_Sulbar @NewsKemenkumham #KanwilSulbar #Yasonna #PamujiRaharja Pamuji Raharja Syaefudin Lapas Polewali
(Humas Lapole, Juni 2024)
kemenkumham #kemenkumhamsulbar #lapaspolewali #lapaspolewalihebat #lapas #polman #polewalimandar
0 notes