Tumgik
#Prewedding Asik
turisiancom · 1 year
Text
TURISIAN.com - Mantap! Kalo mau wisata yang asik dan instagramable, kamu wajib mampir ke Mini Ranch Sapi Pasundan di Ciamis, Jawa Barat guys! Selain buat healing, kamu juga bisa dapet ilmu seputar beternak sapi lho. Lokasi Mini Ranch Sapi Pasundan berada di Desa Cibeureum, Kecamatan Sukamantri. Atau kurang lebih 45 km dari pusat kota Ciamis. Dalam 1 jam 15 menit, kamu bisa sampe dengan kecepatan 40-50 km/jam. BACA JUGA:Menparekraf Kunjungi Desa Wisata Selamanik Ciamis dan Coba Arung Jeram Cimuntur Peternakan ini beneran beda dari peternakan sapi pada umumnya. Karena sapi-sapinya di biarkan di lahan yang luas dengan rumput yang mirip Padang rumput. Asiknya lagi, peternakan ini punya panorama alam yang keren, ala peternakan di luar negeri, contohnya Selandia Baru. Spot foto atau prewedding? Jangan tanya deh, pasti mantap! Tempatnya punya udara yang sejuk banget karena terletak di daerah pegunungan. Dan meskipun peternakan, tapi engga bau kotoran sapi kok. BACA JUGA: Situ Lengkong Panjalu Ciamis, Danau Buatan yang Indah dan Bersejarah Hemat listrik juga lho guys, udara segar dari alam bisa bikin sejuk. Dinas Peternakan dan Perikanan Ciamis kerja sama dengan Dinas Pariwisata Ciamis untuk menjadikan Mini Ranch Sapi Pasundan sebagai destinasi wisata, guys. Akhirnya, dibangunlah wahana-wahana yang seru banget untuk pengunjung. Kamu bisa nyobain flying fox, ATV, mini cross, lesehan, mini zoo, ayunan dan camping ground dengan harga terjangkau. BACA JUGA: Bebegig, Seni Topeng yang Unik dan Seram Asal Ciamis Harga Tiket Masuk Mulai dari Rp 10 ribu, Rp 15 ribu dan Rp 20 ribu. Buat masuk ke tempat wisata ini, kamu cukup bayar Rp 3 ribu dan parkir Rp 2 ribu. Jangan khawatir soal rute ke Mini Ranch Sapi Pasundan, karena udah ada petunjuk arah dari jalan Raya Cikijing-Ciamis yang mudah diikuti. Kalau mau lebih pasti, kamu bisa pake google maps yang presisi banget. Kamu bisa beli makanan ringan, kuliner, kopi, dan banyak lagi di warung-warung yang ada di sini. BACA JUGA: Cagar Budaya Ciung Wanara, Jejak Kejayaan Kerajaan Galuh di Ciamis Di kawasan objek wisata ini juga ada mushala, toilet, lahan parkir luas, dan sinyal seluler yang kuat. Kamu bisa asyik-asyik aja botram sambil menikmati pemandangan alam yang indah. Mini Ranch Sapi Pasundan buka mulai dari pukul 07.00 WIB sampai pukul 16.00 WIB atau 17.00 WIB. BACA JUGA: Referensi Oleh-oleh Khas Ciamis Serba Manis Kalau mau datang di hari Sabtu-Minggu, mendingan datang agak pagi aja ya guys biar engga terlalu rame. Soni Ganjar Nugraha, si pengelola wisata edukasi peternakan ini, bilang kalau tempat ini sebenernya udah ada sejak 4 tahun lalu. Wahana-wahananya sendiri baru dibangun 1 tahun kebelakang. Karena punya potensi banget sebagai tempat wisata, akhirnya Dinas Peternakan dan Perikananan mendorong kawasan ini menjadi destinasi edukasi. ***
0 notes
poetrafoto · 4 years
Photo
Tumblr media
(via Foto Prewedding Outdoor Romantis Asik Fun and Happy di Jogja | Prewed Maya+Ruli by Poetrafoto) Foto Prewedding Outdoor Romantis Asik Fun and Happy di Jogja | Prewed Maya+Ruli by Poetrafoto
https://poetrafoto.wordpress.com/2018/05/28/17-foto-prewedding-romantis-unik-lucu-boneka-di-pantai-jogja/foto-prewedding-outdoor-di-jogja-poetrafoto/
#Prewedding #Prewed #FotoPrewedding #FotoPrewed #PreweddingOutdoor #FotoPreweddingOutdoor #PreweddingRomantis #FotoPreweddingRomantis #PreweddingAsik #PreweddingFun #PreweddingHappy #PreweddingJogja #PrewedJogja #FotograferPreweddingJogja
0 notes
josiajusoh · 4 years
Photo
Tumblr media
Abam masih lg aktif buat photog ye kot ramai yg tgk abg asik jadi mekanik basikal je 🤣🤣 . Majlis pernikahan Sahri & Zetty | klang . Photo by @josiajusoh . #Weddingdetails #weddingguide #malayweddingguide #malaywedding #malaysianwedding #weddingdiarieskl #singaporewedding #bruneiwedding #kahwin #jomkahwin #perkahwinan #portraiture #portrait #prewedding #postwedding #bridetobe #bride #groom #kualalumpur #malaysia #pakejkahwin #capturedpic #igers #igersmalaysia #sayajual #bridestory #muslimweddingideas #magmodcommunity #magmod (at Klang) https://www.instagram.com/p/CL_EQ6-J3qt/?igshid=qz06u66ke3xw
1 note · View note
your-satellite · 3 years
Text
Taman Sakura, Kebun Raya Cibodas
Taman Sakura, Kebun Raya Cibodas - Kenapa kami memilih perjalanan ke Taman Sakura, Kebun Raya Cibodas? Ya awalnya kami memang iseng cari di google wisata di kota bogor dan saat itu kami melihat foto Taman Sakura, Kebun Raya Cibodas. Memang saya jika mendengar kata Taman Sakura itu langsung peka, karena saya dari dulu pengen banget ke Jepang. Setelah melihat foto Taman Sakura, Saya pun tidak menolak untuk berkunjung ke Taman Sakura, Kebun Raya Cibodas.Setelah perjalanan cukup melelahkan dari Bondowoso menuju Bogor dan Cianjur akhirnya kami pun sampai di Taman Sakura, Kebun Raya Cibodas, Sebelum masuk Wisata ini kami di haruskan membayar tiket Rp.9.500,-. Setelah membayar tiket masuk lah kami ke wisata Taman Sakura, saat itu kami melihat Bunga Sakura yang Indah sekali, Di area ini terdapat 400 lebih Pohon Bunga Sakura.Waktu kami ke sana banyak sekali pengunjungnya dan terdapat juga beberapa orang yang melakukan Photo Prewedding. Nah jadi kalo kalian ingin photo prewedding gak usah jauh-jauh ke jepang cukup ke Taman Sakura, Kebun Raya Cibodas, hasil foto anda akan sama seperti berada di Jepang.Selain keindahan pepohonan bunga sakura disini wisatawan juga bisa melihat indahnya pdang rumput yang lebat dan luas, disini juga terdapat pepohonan raksasa yang sudah tua, terdapat juga tanaman langka, sungai, air terjun, tama lumut yang indah serta unik banget, air mancur, dan disini juga terdapat rumah kaca loh.Siapkan camera yang kece buat kalian yang doyan berfoto yaa. Banyak spot yang tentunya bikin klian suka dehhh. Tempat ini cocok banget bro untuk ajak si doi untuk ngedate pasti kalian akan merasakan sensasi yang Romantis. Ayo cobain berkunjung ke Taman Sakura, Kebun Raya Cibodas, di jamin asik!!!  
0 notes
blogwisatabandung · 4 years
Text
Taman Kota Bandung Peta Park
Berwisata dan bersantai di kota Bandung memang menjadi salah pilihan terbaik. Banyak tempat wisata asik dengan suguhan berbagai tema, seperti wisata malam, wisata kuliner, wisata air, wisata sejarah, wisata taman, dan lain sebagainya.
Keindahan tempat wisata di Bandung tak hanya di ada di lembang atau ciwidey saja, Bagian pusat kotanya pun terdapat beragam tempat wisata yang patut untuk dikunjungi. Seperti halnya taman kota yang banyak terdapat di bagian Bandung bagian tengah yang terbilang cukup recommended bagi yang ingin jalan-jalan di bagian Bandung kota.
Nie bagi kalian anak muda yang mau nongkrong di taman kota, ada salah satu taman yang asik dan seru dengan spot foto instagramable banget yaitu Peta Park Bandung. Tempat nongkrong di Bandung yang berlokasi di jalan Peta ini tak jauh dari pasar ikan hias maura atau dari festival citylink.
Daya Tarik Peta Park Bandung
Peta Park merupakan salah satu taman kota terbaik dengan tema spot foto yang keren-keren. Cocok dikunjungi oleh semua kalangan, walau banyak muda mudi yang berkunjung kesini, namun tidak menutupi kemungkinan kalian yang punya anak kecil berkunjung ke Peta Park ini. Karena banyak aktivitas yang bisa buah hati kalina lakukan di wisata taman Bandung ini.
Pada malam hari lampu-lampu menyala di taman peta park bandung ini begitu indah hampir sama dengan taman vanda yang ada di balai kota Bandung.
Ditempat wisata ini terdapat bangunan dengan 2 lantai, nah pada lantai dua kalian bisa menyaksikan sunset sambil menikmati berbagai hidangan yang dijual di food court. Di ruangan terbuka ini kalian akan menikmati pemandangan kota Bandung dengan langit yang mulai meredup dan berganti dengan warna warni lampu.
Nah, ditempat ini juga ternyata sering dijadikan sebagai tempat prewedding dan tempat pesta pernikahan. Bagi kalian yang perlu informasinya bisa hubungi di kontak telepon (022) 20560735.
Area Taman Bermain Anak
Di tempat wisata peta park juga tersedia playground bagi kalian yang membawa sang buah hati. Berbagai permainan anak bisa dilakukan disini agar sang buah hati merasa gembira.
Beberapa mainan anak yang bisa dilakukan di peta park Bandung, diantaranya: trampoline dan panjatan, perosotan dan ayunan. Anak-anak juga bisa dibawa ke taman bunga, dengan aneka ragam bunga yang cocok dijadikan sebagai baground berfoto ria.
Kurang puas membawa anak hanya bermain playground atau bermain di taman bunga saja. Para orang tua juga bisa membawa anaknya untuk bermain ke kolam ikan dan memberikan makanan ke ikan-ikan tersebut. "Para pengunjung cukup membeli makanan ikan yang tersedia disana, kemudian langsung memberi makan ikan." Yang pastinya hal tersebut akan membuat buah hati kalian senang.
Fasilitas Peta Park Bandung
Layaknya sebagai sarana tempat wisata umum .Peta Park Bandung juga menyediakan berbagai fasilitas yang cukup menunjang bagi kenyamanan para pengunjung. Berikut beberapa fasilitas peta park, Diantaranya:
BACA JUGA
Review Lengkap Bioskop Outdoor Tenda di bawah Bintang Bandung
Spot Foto Keren, 5 Cafe Wisata Kuliner Hits di Bandung
Kuliner Sekaligus Wisata di Tafso Barn Cafe Lembang
Food Court
Food Park
Gedung 2 Lantai
Kursi Roda
Mushola
Area Parkir
Toilet
Dan lain sebagainya
Tiket Masuk Taman Peta Park Bandung
Menikmati keindahan taman kota dengan view eksotis ini ternyata tak perlu mengeluarkan biaya yang mahal. Karena HTM Peta Park Hanya Rp. 10.000,-  harga tiket yang sangat terjangkau. "Untuk anak di bawah 3 tahun tidak dipungut biaya alias gratis."
*Harga tiket masuk berlaku saat artikel ini diposting.
Jam Operasional Taman Peta Park Bandung
Taman peta park Bandung ini buka setiap hari dari senin sampai minggu mulai pukul 07.00 wib sampai dengan pukul 21.00 wib. Jika ingin menikmati pertunjukan akustik, kaian bisa berkunjung ke peta park pada sore hari.
Alamat Taman Peta Park Bandung
Untuk warga Bandung kota mungkin sudah tak asing dengan lokasi wisata taman peta park. Namun bagi kalian yang belum tahu lokasinya, Berikut alamat Peta Park Jl. Peta No.229, Suka Asih, Kec. Bojongloa Kaler, Kota Bandung, Jawa Barat 40242.
Jika bingung, kalian bisa mengambil patokan dari lapangan tegal lega atau mall festival citylink untuk menemukan tempat wisata ini, atau kalian bisa melihat dan mengikuti rute nya via google maps.
0 notes
zoomtheworld · 7 years
Text
Prewedding biar kaya orang-orang
ya ga? bener ga? foto-foto prewedding itu sebenernya ga wajib kok cuma rasanya kurang apa gitu kalo ga apa ya kan? eit maksudnya kok kayanya ada yg kuraaangg gitu kalo ga foto prewedding. since social media plays its part so much on making the projection of perfect wedding, setiap orang kayanya mesti kudu bikin suatu yang beda kalo mau nikah. including, prewedding beserta konsepnya yang mesti out of the box beda dari yang lain. mau konsep bagus? mau hasil luar biasa? atau mau fotomu terpampang nyata dimana2 di akun pernikahan instagram? pilihlah fotografer handal terkenal yang menguras kantong! he he. pakelah MUA kenamaan atau bahkan carilah seorang stylist yang semakin membuatmu bak seorang diva papan atas yang mau manggung di acara sumpah pemuda.
since kita-kita anaknya prioritasnya bukan buat publikasi tapi emang mikir kapan lagi sih bergaya bak model sehari dan ngasilin foto yang lumayan niat yang mencerminkan kita banget? itung-itung dokumentasi summary dari diri dan hubungan kita sebelum nikah sih konsepnya, jadi mutusin buat foto prewedding budget pas-pasan yang konsep, tempat, wardrobe, dan make-up nya ngerjain dan survey sendiri. kecuali fotografer, ya difotoin orang lah ah. 
foto nya sendiri itu di Bandung di 3 tempat dan ada foto studio juga sih itu juga boleh bonus dari paket wedding photo kita. sesi foto yang di Bandung, itu jauuuuuh banget sebelum saya pulang ke Pekanbaru, kalo ga salah bulan Mei. 4 bulan sebelum hari pernikahan sodara-sodara! niat bangatt si icul wekawekaweka.
fotografernya sendiri, itu boleh nyari di instagram. kalo orang-orang foto prewedding budgetnya jut jut atau bahkan puluhan jut jut, icul kalo diitung2 ga nyampe sejuta tuh. hah? bagaimana bisa? intinya kreatif sih. susah ceritainnya karena kadang-kadang semesta mendukung aja dengan keinginan kuat dan budget pas-pasan bisa juga prewedding ala-ala. (psssttt temen-temenku yang deket mah udah tau kiat-kiatnya ya yg pengen tau bisa kontak aku lewat kartu pos ke PO BOX dibawah sini) jadi intinya banyak hal di dunia ini yang bisa diusahain dengan ngandelin kreatifitas, dan kegigihan lah pokoknya.
tempat pertama sesi foto itu di sebuah B&B di Bandung yang ada kafenya juga. di sini sesi fotonya awalnya berjalan dengan natural karena kita literally ga berpose bergaya cuma makan aja dan ngelakuin yang biasa kita lakuin kalo lagi makan bareng.
Tumblr media Tumblr media Tumblr media Tumblr media
eh trus kan pengen juga tuh foto ala-ala pose-pose gitu close up, kita mulai deh nyari spot lain ya kan. biar kaya apa gitu ya kan.
Tumblr media Tumblr media
abis liat hasil foto sesi pertama, dalam hati ku berfikir, boljug ni abang fotografer. murah tapi ga murahan! ehe ehe. 
lalu, kita lanjut ke tempat kedua. agak jauh ya agak ke arah lembang gitu kita mau ke Taman Maribaya. eit jangan bayangin Maribaya kaya jaman dulu bentukannya sekarang udah dikelola swasta gitu jadi bagus. ada pemandian air panasnya dan pastinya ada tiket masuk yang itungannya perorang diluar parkir pula. kalo dulu, masuk maribaya paling mahal bayar 5000, skrg udah beda coy. pas baru masuk, kita juga liat nih bagus bgt sekarang lebih bersih, banyak permainan, air terjunnya juga jadi terawat dan keliatan lebih besar airnya. 
nah, mulai siap2 lah kita nih ya. waktu itu wardrobenya puti2 kan, tiba2 lagi asik-asik foto kita dikejar satpam. bener2 dikejar! lah kata gue kenapa? dia bilang ga boleh prewedding di sini. ada paketnya sendiri. ga ngerti sih dengan dunia kreatif dimana orang-orangnya suka ngerasa sok eksklusif dan ngerasa kalo udah punya tempat udah effort berkarya ngerasa pantas untuk ngeduitin apapun, tapi ya kan ini alam bro. iya elu yang kelola, tapikan gue bayar masuknya :( boleh foto, tapi pake kamera hp doang katanya. jadi penasaran kalo mau foto di air terjun niagara disuruh bayar juga ga ya ama pengelolanya? yauda deh dengan berkecil hati kita akhirnya keluar dari tempat itu, walaupuuun udah dapet beberapa foto kok ehe!
Tumblr media Tumblr media Tumblr media
udah kaya model belom? ehe!
lanjooottt tempat ketiga itu Taman Hutan Kota Baksil (Babakan Siliwangi) ini lagi banyak berseliweran juga waktu itu di instagram trus kayanya bagus gitu ya hutan-hutan. ke sana deh kita, tempatnya bagus, gratis, tapi kurangnya cuma satu, tempatnya sebelahan ama TPS (Tempat Pembuangan Sementara) alias bauk, uh! luasnya sendiri ga tau berapa tapi luas deh pokoknya kalo mau ngelilingin semua kayanya agak capek ya tapi mending nyari spot yang jauhan dari TPS ok bebh? 
nah di sini kita konsepnya sih bener-bener kita banget. kita pake parka, ini dr jaman saya kenal ardi, saya ke kampus emang selalu pake parka, trus di hutan-hutan, (kita emang lebih seneng ke dataran tinggi daripada pantai) dan bisaa gitu kalo lagi pengen main yaudah ke kebun raya bogor juga udah seneng banget. yang ngeremehin kebun raya bogor belum tau asiknya liat pohon sambil duduk santai atau jalan santai sih! nah, hutan kota Baksil inipun sebenernya kalo ga lagi foto kita banget deh. duduk2 aja di bawah pohon ngobrol2 enak deh (asal jauhan dikit dari TPS ya). nah ini beberapa hasil fotonya!
Tumblr media Tumblr media Tumblr media Tumblr media Tumblr media
kalo yang di studio, ya biasa aja ya sebenernya. cuma kalo di studio itu lebih kurang lepas gitu karena kaku. gimana ga kaku, ditontonin banyak orang, trus mesti pose gini gitu ngikutin arahan fotografer. wekawekaweka. yaaa kurleb begini deh hasil di studio
Tumblr media Tumblr media Tumblr media Tumblr media Tumblr media
sekian cerita saya tentang serba serbi persiapan pernikahan. jangan eneg ya liat muka kita berdua mulu dari awal postingan (yamasa bertiga? ama siapa?) mudah2an ada faedahnya. buat yang belom nikah atau lagi persiapan kebetulan baca, yakinlah bahwa persiapan pernikahan itu ga mesti ngabisin banyak budget asal mau lebih berfikir kreatif, meluangkan lebih banyak waktu dan mau sedikit repot. justru di bagian repot itu nikmatnya buat dikenang-kenangin jadi kenang-kenangan. ya itu juga kalo ada yang baca sih, kalo ga ada yang baca itung-itung ini dokumenatasi aja ntar kalo udah punya anak gedean dikit biar dia yang baca trus geli2 sendiri liat mak bapaknya sok model banget. wekawekaweka!!
2 notes · View notes
chariefphotography · 5 years
Photo
Tumblr media
Hai Calon Pengantin Yang Mau Nikah di Tahun 20019... Ada Promo Asik Nich Dari Ch Arief Photography!!!... . Free Pemotretan Prewedding . . Include: Durasi 2 Jam Pemotretan Lokasi Sekitar Kota Kudus 10 File Editing File Master / File Seluruh Pemotretan . *Syarat & Ketentuan Berlaku . . INFO AND BOOKING PHOTO: WA: 081902327090 . . . . #weddingjepara #weddingkudus #weddingpati #weddingdemak #weddingsemarang #weddingmuslim #riaspengantinkudus #muakudushits #makeupartiskudus #muakudus #muajepara #muapati #dekorasijepara #dekorasikudus #preweddingkudus #weddingorganizerkudus #periaskudus #wokudus #photoboothkudus #kudushits #fotopreweddingkudus #fotokudus #weddingrembang #promopreweddingkudus #promoprewedding #chariefphotography #promowedding #fotograferwedding https://www.instagram.com/chariefphotography/p/Bv5oaFHB1Bt/?utm_source=ig_tumblr_share&igshid=dnz91ujfzlpt
0 notes
wisataexpo · 6 years
Text
9 Tempat Wisata Tulungagung yang Wajib Masuk Daftar Liburan
Tumblr media
Wisata Tulungagung - Siapa yang dalam waktu dekat ini merencanakan liburan, baik itu bareng keluarga, kerabat, atau pun teman dekat? Jika Anda kebetulan berdomisili di Jawa Timur, Anda bisa mencoba untuk mengunjungi daerah yang bisa dikatakan cukup terkenal sekali akan tempat wisatanya yang indah - indah, yakni Tulungagung. Tempat wisata Tulungagung ini memang pada dasarnya kebanyakan berupa pantai. Pantai di Tulungagung adalah pantai terindah di Jawa Timur yang pastinya harus banget masuk dalam daftar liburanmu nanti. Penasaran, apa saja tempat wisata di Tulungagungnya? Mari simak selengkapnya di bawah ini.
Kumpulan Tempat Wisata Tulungagung yang Wajib Masuk Daftar Liburanmu
Pantai Kedung Tumpang Destinasi wisata Tulungagung pertama yang harus masuk dalam daftar liburanmu adalah pantai Kedung Tumpang. Mungkin saja tidak banyak yang tahu jika kota kecil yang ada di Jawa Timur satu ini memiliki tempat wisata yang begitu indah dan mempesona. Pantai kedung tumpang adalah salah satu pantai terindah di Tulungagung yang pastinya harus banget dikunjungi. Uniknya, di pantai Tulungagung ini Anda tidak akan menjumpai pasir pantai seperti saat ada di wisata pantai pada umumnya, sebab di pantai tersebut dipenuhi oleh bebatuan karang. Namun hal ini ternyata yang membuat pantai kedung tumpang jadi istimewa. Apalagi lubang – lubung alami yang tercipta di tengah bebatuan karang hasilkan laguna dengan warna air yang cantik. Jangan lupa bawa kameramu untuk mengabadikan momen indah di tempat wisata di Tulungagung ini, ya!
Tumblr media
Wisata Tulungagung - Pantai Kedung Tumpang Dengan banyaknya laguna yang bening dan jernih ini, biasanya tempat ini juga dijuluki pantai antimainstream. Namun perlu diperhatikan bahwa ada waktu tertentu yang dianjurkan untuk dapat berenang di laguna tersebut. Waktu yang dianjurkan adalah ketika pagi hari, dimana air laut sedang surut. Karena sangat berbahaya jika air laut sedang pasang, yang ada adalah kita akan terseret ombak hingga ke tengah laut. Pantai Klatak Wisata lain yang juga patut dimasukkan ke dalam daftar liburanmu adalah pantai Klatak. Memiliki nama unik, pantai yang ada di Tulungagung satu ini menyajikan sebuah pemandangan yang begitu indah dan mempesona. Pantai Klatak memiliki pasir yang berwarna unik, sebab pasir di pantai ini berwarna abu - abu cenderung hitam. Tidak hanya itu, bebatuan yang ada di tepi pantai Klatak juga semakin menambah eksotisme dari pantai tersebut. Jika berminat untuk berkunjung ke pantai ini, Anda bisa menunju ke desa Keboireng, kecamatan Besuki, Tulungagung. Namun, agar momen liburan Anda di pantai Klatak jadi semakin seru, Anda bisa mengunjunginya bersama orang yang Anda sayangi.
Tumblr media
Pantai Klatak Tulungagung Pantai Klatak sangat identik dengan keberadaan batu - batu kali, hal inilah yang menjadi pembeda dengan pantai lain di Tulungagung. Jika terkena ombak bebatuan kali tersebut saling berbenturan dan mengeluarkan bunyi "Klatak". Konon karena hal itulah yang menjadikan cikal bakal dari penamaan pantai berbatu kali ini. Batu kali ini berasal dari sungai pegunungan selatan yang mengalir dengan alami ke bibir pantai. Perpaduan air tawar dan laut ini membuat tempat ini cocok untuk budidaya lobster. Pantai Lumbung Jika Anda kurang berminat untuk berkunjung ke 2 pantai di Tulungagung di atas, maka alternatifnya adalah dengan berkunjung ke pantai lumbung di Tulungagung. Walaupun memiliki nama "lumbung" akan tetapi tempat wisata di Tulungagung satu ini bukan tempat penyimpanan padi. Tetapi justru di tepian pantai lumbung Anda akan menjumpai banyaknya bebatuan karang, sehingga Anda harus lebih berhati – hati lagi saat berjalan di tepian pantai. Karena pantai lumbung di Tulungagung tersebut terbilang masih sangat perawan, sehingga masih belum banyak orang yang berkunjung ke pantai tersebut. Meskipun demikian, pantai ini sangat layak untuk Anda kunjungi, apalagi pantai tersebut menawarkan panorama yang sangat mempesona yang tidak kalah indahnya dengan pantai - pantai di Tulungagung lainnya.
Tumblr media
Tempat wisata di Tulungagung - Pantai Lumbung Di Pantai Lumbung terdapat spot yang cukup unik, yakni watu lumbung. Batu lumbung cukup menarik dijadikan sebagai spot foto. Dari sisi timur batu tersebut terlihat menjulang ramping, namun dari sisi barat batu tersebut akan terlihat lebar. Selain keindahannya yang tidak diragukan lagi, lokasi pantai ini cukup menguji adrenalin. Karena kita akan diharuskan menuruni tebing yang cukup curam. Memang sudah dibuat tangga turun, namun tetap perlu berhati - hati agar tidak terpeleset. Pantai Sine Tulungagung Untuk tiba ke pantai terindah di Tulungagung satu ini Anda harus melakukan perjalanan darat kurang lebih sekitar 35 km dari pusat kota. Beda halnya dengan beberapa pantai di Tulungagung di atas, warna pasir di pantai ini adalah putih agak kecoklatan. Di wisata Tulungagung tersebut Anda diharuskan untuk bisa berbagi wilayah dengan para nelayan, sebab nelayan setempat juga mencari ikan dengan berangkat lewat pantai Sine. Meskipun demikian, pemandangan yang ditawarkan pantai Sine sangat worth it banget! Di sini Anda bisa asyik bermain air di tepian pantai sembari melihat nelayan yang siap atau pun baru datang menangkap ikan.
Tumblr media
Pantai Sine Wisata Tulungagung Di pantai Sine masih menjunjung tinggi adat dan budaya jawa, terlebih area pantai selatan. Pada hari tertentu terdapat kegiatan Larung Sesaji ke laut yang merupakan perwujudan rasa syukur  kepada Tuhan karena hasil laut yang melimpah. Kemudian malam harinya dilakukan pertunjukan wayang kulit. Aktivitas wisata di Pantai Sine Tulungagung Berkeliling menikmati panorama pantai Menikmati Sunrise Benerang / memancing ikan Camping di area perkemahan Bermain Sampan Mengendarai ATP menyusuri pantai Sine Pantai Molang Jika Anda memang ingin sebuah liburan di private beach, maka jawabannya adalah pantai molang. Ya, di tempat wisata Tulungagung tersebut Anda akan merasakan seperti memiliki pantai pribadi. Hal ini karena pantai molang masih belum terjamah oleh banyak orang dan letaknya juga cukup terpencil sehingga masih sangat sepi pengunjung. So, Anda bisa bersantai dengan tenang dan damai di sebuah pantai nan indah di Tulungagung. Tetapi demikian, jika Anda berkunjung ke pantai molang, ada baiknya Anda tidak berenang, karena pantai tersebut berhadapa langsung dengan Samudera Hindia. Sehingga ombak di pantai molang sangat besar, tinggi, dan panjang, jadi akan sangat membahayakan keselamatan jiwa Anda.
Tumblr media
Pantai-Molang-Pantai-Asik-Untuk-Mbolang Pantai Molang menyuguhkan hamparan pasir putih yang sangat bersih. Lautan biru dengan deburan ombak ciri khas pantai selatan tersaji sejauh mata memandang. Terdapat juga dataran karang yang bergurat indah mengundang siapapun untuk menanjakinya. Pantai Molang mempunyai dua wilayah yang dipisahkan oleh muara sungai. Di seberang sungai, ada dataran karang luas yang sangat menawan. Jangan segan menyeberang sungai melewati jembatan alami untuk berkunjung ke dataran karang. Tak jarang kita melihat penduduk sekitar tampak memancing sembari menunggu senja tiba. Tips Wisata Pantai Molang Tulungagung Bawalah topi serta sunblock Hindari berenang di Pantai Molang, karena ombak pantai selatan yang berbahaya Bawa perbekalan makanan dan minuman, karena masih belum ada warung Jangan ragu untuk bertanya ke warga sekitar agar tidak tersesat Pantai Pathok Gebang Berikutnya ada pantai Pathok Gebang yang juga menjadi salah satu tempat wisata Tulungagung terbaik yang layak masuk dalam daftar liburan. Tidak jauh berbeda dengan pantai Molang, pantai Pathok Gebang ini juga masih sangat sepi pengunjung. Namun hal tersebutlah yang menarik dari pantai indah di Tulungagung ini. Anda bisa merasakan seperti sedang berada di pantai milik pribadi yang sangat eksotis. Namun untuk bisa menuju ke tempat wisata di Tulungagung tersebut, Anda harus melakukan perjalanan dengan berjalan kaki kurang lebih selama 30 - 40 menit, sembari menyusuri hutan dan mendaki perbukitan. Karena masih belum banyak pengunjung yang berlibur ke pantai tersebut, sehingga pasir di pantai ini masih sangat bersih, dan bahkan airnya yang berwarna biru tersebut sangat jernih.
Tumblr media
Pantai Pathok Gebang Pantai Pathok Gebang mempunyai ciri khas berupa tebing dan karang yang besar dengan ombak yang sangat tinggi dan ganas. Jadi di sini Anda akan menyaksikan fenomena pemandangan dimana di kiri kanannya terdapat batu karang yang menjulang tinggi. Apabila air laut sedang pasang, maka tinggi air laut yang menghempas gugusan karang bisa mencapai hingga 20 meter. Pantai Ngalur Pilihan lain destinasi wisata terbaik yang patut dikunjungi di Tulungagung adalah pantai Ngalur. Bisa dibilang pantai ini merupakan pantai impian bagi banyak wisatawan. Sebab memiliki hamparan pasir putih yang landai dan air laut dengan warna yang bergradasi tampak begitu mempesona. Uniknya, ada beberapa pepohonan yang tumbang ataupun pohon - pohon yang sudah mati di sekitar pantai menjadikan pantai tersebut tampak semakin indah dan alami. Pantai Ngalur cocok untuk dijadikan sebagai lokasi foto prewedding ataupun hunting.
Tumblr media
Wisata Tulungagung - Pantai Ngalur Ombak di Pantai Ngalur ini cukup ganas, jadi sangat tidak dianjurkan melakukan aktivitas laut seperti berenang. Anda bisa menikmati suara desiran ombak dan hembusan angin dari pinggir pantai agar tidak terjadi sesuatu yang tidak diinginkan. Jangan lupa untuk selalu menjaga kebersihan dengan membawa kembali sampah yang dibawa atau dibuang pada tempat yang sudah disediakan. Tidak ada tiket masuk untuk bisa menikmati keindahan Pantai Ngalur, Anda dapat menikmatinya dengan gratis. Pantai Popoh Pantai Popoh ini juga masuk ke dalam daftar pantai populer di Jawa Timur, sehingga pada saat Anda berkunjung ke Tulungagung Anda harus banget meluangkan waktu untuk mengunjungi pantai Popoh tersebut. Walaupun pada dasarnya di pantai ini Anda akan menjumpai banyak nelayan, namun hal tersebut tidak mengurangi kenyamanan Anda dalam menikmati keindahan pantai Popoh. Apalagi di sekitar kawasan wisata Tulungagung tersebut ada sebuah bukit cantik. Dari bukit inilah Anda bisa melihat keindahan horizon dan gulungan ombak pantai yang cukup tinggi.
Tumblr media
Pantai Popoh Tulungagung Pantai Popoh ini pertama kali ditemukan oleh seorang tumenggung (Camat) yang bernama eyang Tumenggung Yudonegoro yang berasal dari Mataram pada tahun 1373. Dahulu di Pantai ini banyak sekali hidup ikan yang oleh penduduk sekitar dinamakan ikan sisirpoh. Nama Pantai Popoh diambil dari nama belakang ikan tersebut. Pantai ini terbagi menjadi dua bagian yaitu bagian timur dan bagian barat. Pada bagian timur memiliki wilayah yang cukup terjal dan berbatu dengan deburan ombak yang cukup besar, sehingga kita tidak dapat berjalan di pesisir pantainya. Namun oleh pengelola kawasan ini telah dipasangi garis pengaman bagi pengunjung yang ingin menikmati susasana alam di tempat ini. Sedangkan pada bagian barat terbilang lebih landai dan berombak kecil. Di sini kita akan melihat banyak perahu-perahu wisata dan perahu nelayan yang ingin melaut. Pantai Sidem Terakhir ada pantai Sidem yang juga harus banget masuk dalam daftar liburan Anda. Pantai Sidem ini letaknya cukup dekat dengan pantai Popoh di Tulungagung. Pantai Sidem terletak tepat di barat Pantai Popoh. Secara administratif masuk dalam wilayah Desa Besole, Kec. Besuki, Tulungagung. Pantai Sidem memiliki pasir berwarna cokelat. Ombak pantai ini sangat tenang sebagaimana umumnya ombak-ombak pantai teluk.
Tumblr media
Pantai Sidem Tulungagung Demikianlah kumpulan tempat wisata Tulungagung yang wajib masuk daftar liburan Anda. Semoga bermanfaat dan menginspirasi. Temukan informasi tempat wisata lainnya diseluruh Indonesia maupun di luar Indonesia dengan terus mengunjungi wisataExpo. Read the full article
0 notes
ubudbid · 5 years
Text
Tiba-tiba saja kangen sama dinginnya tempat ini. Ketika dulu masih sepi, tapi ki...
Tiba-tiba saja kangen sama dinginnya tempat ini. Ketika dulu masih sepi, tapi ki…
[ad_1]
Tiba-tiba saja kangen sama dinginnya tempat ini. Ketika dulu masih sepi, tapi kini sudah bayak yang main ke sini. Dari yang jalan-jalan sampai prewedding. Tepatnya berada di Kintamani arah Desa Belantih. Padahal cuma jalan lurus dengan pepohonan pinus di sisi kanan kiri. Tapi moodnya asik banget. Maklumlah, karena mungkin kita sudah terlalu penuh dengan polusi kota, jadi ketemu tempat…
View On WordPress
0 notes
daddytjeuw · 6 years
Photo
Tumblr media
Siapa yang butuh matahari BALI segera angkat tangan heheheh 👆👆👆👆 . Masih dalam suasana liburan panjang ni. Asik nya berlibur di pantai dalam siraman cahaya matahari hangat. Kalian kemana liburan? . Our fashion photo works for magazine. Taken at the great @themuliabali . PROMO PHOTO SHOOT BALI or PENANG destination 2018. All destinations package, contact us 😊☺️ Book your photo dates with us for Prewedding, family portraits, personal portraits. . Book you prewedding dates with us @riorphoto . We have special destination prewedding packages😍 . For PENANG Destination And all destinations for: BALI, Melbourne, Sydney, Singapore, Korea, Japan, Hongkong, New Zealand, Bromo, etc For prewedding / photo shoot series Contact us for packages and details By: Email: [email protected] Call / WA: +62.812.8336.9977 . . . . . . . . #prewedding #preweddingpenang #preweddinghongkong #preweddingbali #preweddingkorea #preweddingmelbourne #preweddingsingapore #preweddingphoto #preweddingsydney #preweddingjapan #weddingphotography #weddingphotographer #preweddingphotography #preweddingideas #photoprewed #photoprewedding #thebridestory #bridestory #bridestoryvendor #weddingku #jakartaphotographer #photographerjakarta #prewedgown #preweddingmakeup #engagementphotos #preweddingdress #familyphotography #preweddinggown #promoprewedding #promopreweddingbali
0 notes
turisiancom · 1 year
Text
TURISIAN.com - Mantap! Kalo mau wisata yang asik dan instagramable, kamu wajib mampir ke Mini Ranch Sapi Pasundan di Ciamis, Jawa Barat guys! Selain buat healing, kamu juga bisa dapet ilmu seputar beternak sapi lho. Lokasi Mini Ranch Sapi Pasundan berada di Desa Cibeureum, Kecamatan Sukamantri. Atau kurang lebih 45 km dari pusat kota Ciamis. Dalam 1 jam 15 menit, kamu bisa sampe dengan kecepatan 40-50 km/jam. BACA JUGA: Menparekraf Kunjungi Desa Wisata Selamanik Ciamis dan Coba Arung Jeram Cimuntur Peternakan ini beneran beda dari peternakan sapi pada umumnya. Karena sapi-sapinya di biarkan di lahan yang luas dengan rumput yang mirip Padang rumput. Asiknya lagi, peternakan ini punya panorama alam yang keren, ala peternakan di luar negeri, contohnya Selandia Baru. Spot foto atau prewedding? Jangan tanya deh, pasti mantap! Tempatnya punya udara yang sejuk banget karena terletak di daerah pegunungan. Dan meskipun peternakan, tapi engga bau kotoran sapi kok. [caption id="attachment_16350" align="alignnone" width="700"] Pengunjung memberikan makan sapi di Mini Ranch Sapi Pasundan. (Instagram/@miniranch_sapi_pasuandan.cbr)[/caption] BACA JUGA: Situ Lengkong Panjalu Ciamis, Danau Buatan yang Indah dan Bersejarah Hemat listrik juga lho guys, udara segar dari alam bisa bikin sejuk. Dinas Peternakan dan Perikanan Ciamis kerja sama dengan Dinas Pariwisata Ciamis untuk menjadikan Mini Ranch Sapi Pasundan sebagai destinasi wisata, guys. Akhirnya, dibangunlah wahana-wahana yang seru banget untuk pengunjung. Kamu bisa nyobain flying fox, ATV, mini cross, lesehan, mini zoo, ayunan dan camping ground dengan harga terjangkau. BACA JUGA: Bebegig, Seni Topeng yang Unik dan Seram Asal Ciamis Harga Tiket Masuk Mulai dari Rp 10 ribu, Rp 15 ribu dan Rp 20 ribu. Buat masuk ke tempat wisata ini, kamu cukup bayar Rp 3 ribu dan parkir Rp 2 ribu. Jangan khawatir soal rute ke Mini Ranch Sapi Pasundan, karena udah ada petunjuk arah dari jalan Raya Cikijing-Ciamis yang mudah diikuti. Kalau mau lebih pasti, kamu bisa pake google maps yang presisi banget. Kamu bisa beli makanan ringan, kuliner, kopi, dan banyak lagi di warung-warung yang ada di sini. BACA JUGA: Cagar Budaya Ciung Wanara, Jejak Kejayaan Kerajaan Galuh di Ciamis [caption id="attachment_16351" align="alignnone" width="700"] Tempat parkir pengunjung yang selalu ramai saat akhir pekan. (Instagram/@miniranch_sapi_pasundan.cbr)[/caption] Di kawasan objek wisata ini  juga ada mushala, toilet, lahan parkir luas, dan sinyal seluler yang kuat. Kamu bisa asyik-asyik aja botram sambil menikmati pemandangan alam yang indah. Mini Ranch Sapi Pasundan buka mulai dari pukul 07.00 WIB sampai pukul 16.00 WIB atau 17.00 WIB.  BACA JUGA: Ini Dia Guys Unik dan Komplit di Tasikmalaya, Seperti Apa ya Kalau mau datang di hari Sabtu-Minggu, mendingan datang agak pagi aja ya guys biar engga terlalu rame. Soni Ganjar Nugraha, si pengelola wisata edukasi peternakan ini, bilang kalau tempat ini sebenernya udah ada sejak 4 tahun lalu. Wahana-wahananya sendiri baru dibangun 1 tahun kebelakang. Karena punya potensi banget sebagai tempat wisata, akhirnya Dinas Peternakan dan Perikananan mendorong  kawasan ini menjadi destinasi edukasi. ***
0 notes
poetrafoto · 4 years
Photo
Tumblr media
(via Inspirasi Prewedding Tanpa Bersentuhan Outdoor Hijab Asik di Landasan Pacu Depok Jogja) Inspirasi Prewedding Tanpa Bersentuhan Outdoor Hijab Asik di Landasan Pacu Depok Jogja
https://poetrafoto.wordpress.com/2017/03/13/7-foto-prewedding-outdoor-hijab-unik-di-landasan-pacu-pantai-depok-yogyakarta/foto-prewedding-outdoor-hijab-unik-di-landasan-pacu-pantai-depok-yogyakarta-4/
#Prewedding #InspirasiPrewedding #PreweddingOutdoor #PreweddingHijab #PreweddingAsik #PreweddingBalon #PreweddingDepok #PreweddingJogja #PreweddingTanpaBerSentuhan #FotoPreweddingJogja
0 notes
daisyshop27-blog · 7 years
Photo
Tumblr media
Katanya sering jalan-jalan... MANA FOTONYA? . . Eng ing eeeng... Makanya Sist... tiap abis jalan-jalan, jangan lupa CETAK FOTO! Daripada dibiarin di HP, rawan HILANG! :D Sekarang udah ada solusi PRAKTIS buat kamu yang pengen cetak foto gak pake ribet! + Adk Pake foto dari HP + Hasilnya OKE + Layout Profesional + Dicerahin 2x + Sampul Hard Cover artistik! Dan ini yang paling asik... Kamu kirim foto dari rumah aja! Langsung kita desainin, SEMINGGU JADI! (y) . . Udah gak jaman deh yang ribet-ribet... Cus yuk bikin! Sebelum fotonya pada ilang kayak yang udah-udah :D . . WA: 0878-5830-8681 #photobook #photostory #foto #kenangan #wedding #prewedding #baby #tunangan #haji #umroh #graduation #travelling #studiofoto #terpercaya #dolan #trip #Yogyakarta (di Special Region of Yogyakarta)
0 notes
annisakara · 7 years
Text
TEMPAT WISATA BALI PART 1
Hi everyone, yes i’m back :D
kesempatan kali ini saya akan share beberapa tempat wisata di bali yang bisa teman-teman singgahi.
Kali ini kami mengelilingi bali dengan sepeda motor ya, yukh kita langsung aja cek kemana saja kah kita .
Hari Ke-1 :
hari ini kita menginap di sekitaran Kuta selatan ya, kebetulan kita menginap disini 4hari 3 malam ya, kebetulan hotel tempat rafi dan nagita honeymoon (sampe ada ttd dan cap tangannya hehe, namanya Vihan Suite hotel)
Kita sepakat untuk main dulu water sport di Tanjung Benoa, kita rame-rame pakai jasa dari wira tour, ibu yang melayani nya ramah harga oke bisa dicek disini >> www.rentalmobilbali.net/syarat-ketentuan-paket-tour-bali/ , disini kami ambil paket banana boat, water sky, snorkling, parasailing dan ke pulau penyu (its really fun to get some new experiences)
Siang nya setelah dari istirahat sebentar untuk mandi dan tiduran, barulah kita berangkat ke Pantai Melasti ungasan, disini pantai nya masih baru dan sepi searah dengan pantai pandawa, disini teman-teman bisa sekalian foto prewedding dengan latar belakang pantai, tebing kapur dan jalan setapak yang oke banget, setelah dari sini untuk foto-foto akhirnya kita lanjut untuk makan malam di Jimbaran, tau kan tempat yang hits banget disana tapi kami memutuskan untuk makan di Cendana, urusan rasa enak, harga pun bersahabat, kita pesan beberapa porsi lengkap dengan udang, kerang, ikan, cumi, nsai, buah, dan minum beremppat habis sekitar 600rb puas dan kenyang abis :D
Hari Ke-2 :
Di hari kedua ini kita jalan ke Tanah Lot, dari kuta perjalanan sekitaran 1jam ya, disini kita biasa foto-foto dan lihat-lihat souvenir, setelah itu dilanjutkan ke  Pura Ulun Danu Deratan, itu loh yang ada di uang pecahan 50rb, dari tanah lot perjalanan sekitar 1,5jam, dan akhirnya karena lapar sebelum sampai kita mampir ke warung soto ala-ala cafe, yang unik makanan disini ada juga ala warteg, pemandangan oke, di bawah ada taman untuk foto-foto juga, setlah kenyang kita lanjut jalan ke Ulun danu, sepanjang jalan kita disuguhi pemandangan Babi guling dimana-mana, ke arah pegunungan ada kebun strawberry juga dan disini udaranya dingin loh ya, di ulun danu puas yah setelah perjalanan jauh tempatnya luas, asik, bisa forto sambil tiduran sebentar cari angin .
Setelah cukup istirahat kita kembali ke kuta dengan total perjalanan 2-3jam, karena sudah lapar, pantat pegal dan gempor akhirnya kita memutuskan makan di ayam betutu gilimanuk, yang rekomen disini betutu kuah nya ya teman2 semua. Lokasinya pun dekat dengan supermarket jadi bisa sekalian beli cemilan.
Sudah makan tenaga full lagi dong, lanjut deh kita pergi ke Krisna buat beli oleh-oleh, sampai krisna tutup tak terasa
Hari Ke-3
Dihari ketiga ini pagi hari kita udah jalan langsung sekalian checkout dan titip koper ke resepsionis barulah kita ke Pura Uluwatu ya, disini kita bakalan liat laut lepas di atas tebing, selain itu juga disini pemandangan nya enak, panas ya wajar sih ya, setelah puas dari pura kita lanjut ke pantai pandawa tempatnya luas enak, masuknya murah 8rb aja, yang mahal sewa tempat duduk dibawah payung duh 50rb harga nya, ya lumayanlah sekalian tidur siang di temani gemericik suara ombak, dan angin yang ngelonin, disini juga teman-teman semua bisa sewa cano 50rb sepuasnya, puas renang-renang dan mandi jam sudah sore akhirnya kita kembali dan mampir makan dulu di mcd karena dikejar jam balik ke jakarta.
Sekian ceita Part 1 ke Bali, untuk Part 2 nya ditunggu ya :D
0 notes
chariefphotography · 5 years
Photo
Tumblr media
Hai Calon Pengantin Yang Mau Nikah di Tahun 20019... Ada Promo Asik Nich Dari Ch Arief Photography!!!... . Free Pemotretan Prewedding . . Include: Durasi 2 Jam Pemotretan Lokasi Sekitar Kota Kudus 10 File Editing File Master / File Seluruh Pemotretan . *Syarat & Ketentuan Berlaku . . INFO AND BOOKING PHOTO: WA: 081902327090 . . . . #weddingjepara #weddingkudus #weddingpati #weddingdemak #weddingsemarang #weddingmuslim #riaspengantinkudus #muakudushits #makeupartiskudus #muakudus #muajepara #muapati #dekorasijepara #dekorasikudus #preweddingkudus #weddingorganizerkudus #periaskudus #wokudus #photoboothkudus #kudushits #fotopreweddingkudus #fotokudus #weddingrembang #promopreweddingkudus #promoprewedding #chariefphotography #promowedding #fotograferwedding https://www.instagram.com/chariefphotography/p/Bv5Ote6h3X4/?utm_source=ig_tumblr_share&igshid=1rzzkwdrk2q9r
0 notes
73photoworks · 7 years
Text
PREWEDDING TASYA & RENDY
PREWEDDING TASYA & RENDY
Tema transportasi jakarta Busway & Commuterline asik juga gaes, Tasya & Rendy emang PD abis, walaupun desak-desakan sama penumpang Busway tetap saja cools, buat kalian yang mau tema foto prewedding nya seperti Tasya & Rendy musti persiapkan mental muka tembok heheheh, soal per ijinan simple kok gaes, kami hanya melapor kepada pihak Commuterline dan langsung di ijinkan untuk foto-foto prewedding…
View On WordPress
0 notes